Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Mankeu) merupakan jurnal yang dapat di akses secara terbuka yang diterbitkan secara periodic tiga kali dalam setahun dengan periode April, September dan Desember. Mankeu menerima naskah secara nasionala dan local dari peneliti, akademisi, praktisi dan masyarakat yang terkait dengan hasil penelitian dalam bidang Bidang Manajemen Pemerintahan, Bidang Manajemen Operasional, Bidang Manajemen Sumber Daya Manusia, Bidang Manajemen Pemasaran, Bidang Manajemen Keuangan, Bidang Perpajakan, Bidang Akuntansi dan Bidang Kewirausahaan. Tujuan Mankeu adalah menjadi sarana komunikasi ilmiah bagi para peneliti, akademisi dan masyarakat untuk mempublikasikan hasil penelitian.
Articles
703 Documents
HUBUNGAN ORIENTASI PERILAKU PEMIMPIN TERHADAP EMPLOYEE ENGAGEMENT DI KANTOR SUCOFINDO CABANG JAMBI DENGAN ‘TRUST’ SEBAGAI VARIABEL MEDIATOR
Nurul Huda;
Sry Rosita
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 04 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.22437/jmk.v11i04.16168
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi hubungan antara orientasi perilaku pemimpin dan employee engagement pegawati PT.Sucofindo (Persero) Cabang Jambi melalui trust. Penelitian ini menggunakan metode penelitian yang bersifat deskriptif kuantitatif dengan menggunakan kuisioner sebagai teknik pengumpulan data dan software partial least square (PLS) sebagai alat analisis data. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan, terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara orientasi perilaku pemimpin dengan employee engagement, orientasi perilaku pemimpin dengan trust, trust dengan employee engagement, dan hubungan yang positif dan signifikan juga ditemukan pada hubungan orientasi perilaku pemimpin dan employee engagement melalui trust. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa PT. Sucofindo (Persero) Cabang Jambi harus dapat selalu meningkatkan gaya kepimimpinan yang memiliki orientasi dalam berperilaku serta dapat meningkatkan trust pegawai terhadap pemimpin itu sendiri maupun organisasi secara umum. Kata Kunci: Orientasi perilaku pemimpin, employee engagement, trust, PT. Sucofindo (Persero) Cabang Jambi
PENGARUH DESAIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. SUCOFINDO CABANG JAMBI DENGAN MOTIVASI INTRINSIK SEBAGAI VARIABEL MEDIASI
Tria Rizki Ananda
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 04 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.22437/jmk.v11i04.16169
Penelitian ini dilakukan di PT. Sucofindo Cabang Jambi dan tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh desain kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Sucofindo Cabang Jambi dengan motivasi intrinsik sebagai variabel mediasi. Sebagai subjek dalam penelitian ini adalah karyawan PT. Sucofindo Cabang Jambi yang berjumlah 57 orang. Sampel diambil berdasarkan teknik non probability sampling dan teknik penentuan sampel adalah sampel jenuh. Metode yang dipergunakan adalah metode deskriptif kuantitatif dengan desain penelitian eksplanatori. Pengumpulan data dilakukan dengan metode kuesioner dan skala pengukuran variabel meggunakan skala likert. Alat analisis data penelitian ini adalah metode Partial Least Square (PLS) dengan menggunakan software smartPLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa desain kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja, desain kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi intrinsik, motivasi intrinsik berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja dan desain kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Sucofindo cabang Jambi dengan motivasi intrinsik sebagai variabel mediasi. Hasil penelitian ini menemukan bahwa pengaruh tidak langsung desain kerja terhadap kinerja yang dimediasi oleh motivasi intrinsik lebih besar dibandingkan dengan pengaruh langsung desain kerja terhadap kinerja. Kata kunci : Desain kerja, motivasi, kinerja
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KOMITMEN PEGAWAI MELALUI KEPUASAN KERJA PEGAWAI DI PT.SUCOFINDO (PERSERO) CABANG JAMBI
Akhmad Sulaiman Nasution;
Edward Edward
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 04 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.22437/jmk.v11i04.16171
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi hubungan antara budaya organisasi dan komitmen pegawai melalui kepuasan kerja pada pegawai PT. Sucofindo (Persero) Cabang Jambi. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Data yang dianalisa diperoleh melalui kuesioner yang diberikan kepada 57 responden, kemudian akan diolah menggunakan software partial least square (PLS). Terdapat empat tahapan analisa ynag dilakukan, yaitu outer model, inner model dan pengujian hipotesis. Berdasarkan analisa yang dilakukan ditemukan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara budaya organisasi dan kepuasan kerja dengan nilai signifikan 0,003, budaya organisasi dan kepuasan kerja dengan komitmen pegawai nilai signifikan 0,003,kepuasan kerja dan komitmen dengan nilai signifikan 0,000 serta hubungan yang positif dan signifikan juga ditemukan pada hubungan budaya organisasi dan komitmen melalui kepuasan kerja dengan nilai signifikan 0,026. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa PT. Sucofindo (Persero) Cabang Jambi harus terus meningkatkan budaya kerja sehingga akan tercipta kepuasan kerja dan dengan sendirinya komitmen pegawai dapat terbentuk. Kata Kunci : Budaya Organisasi, Kepuasan Kerja, komitmen pegawai
PENGARUH SERVANT LEADERSHIP TERHADAP KINERJA PEGAWAI MELALUI MOTIVASI KERJA SEBAGAI VARIABEL MEDIATOR
Zarkani Zarkani;
Tona Aurora Lubis
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 04 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.22437/jmk.v11i04.16238
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa : 1) Pengaruh Servant Leadership terhadap kinerja pegawai; 2) Pengaruh Servant Leadership terhadap motivasi kerja terhadap kinerja pegawai; 3) Pengaruh Motivasi terhadap kinerja pegawai; 4) Pengaruh tidak langsung Servant Leadership terhadap kinerja pegawai melalui motivasi. Penelitian ini merupakan penelitian Survey menggunakan Statistik Inferensial melalui Analisa Jalur (Path Analysis) yang digunakan untuk menguji hipotesis dari hubungan yang dimediasi. Dalam mengestimasi mediasi dalam model penelitian, peneliti menggunakan data Cross Sectional yang diperoleh dari 70 Responden penelitian yang tersebar di Jambi secara simple random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Terdapat pengaruh yang signifikan antara Servant Leadership dengan motivasi kerja pada pegawai; 2) Tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara Servant Leadership dengan kinerja pada pegawai; 3) Terdapat pengaruh yang signifikan dengan hubungan yang tidak searah antara motivasi dengan kinerja pada pegawai; 4) Terdapat pengaruh langsung Servant Leadership secara positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dengan motivasi kerja
PENGARUH EMPOWERING LEADERSHIP TERHADAP KINERJA KARYAWAN YANG DIMEDIASI OLEH KEPUASAN KERJA PADA PT. TRANSPORTASI GAS INDONESIA CABANG JAMBI
Eka Purnama;
Sigit Indrawijaya
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.22437/jmk.v11i03.16476
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh empowering leadership terhadap kinerja karyawan yang dimediasi oleh kepuasan kerja. Teknik pengambilan sampel menggunakan Sampling Jenuh (Sensus Sampling) pada 78 karyawan di PT. Transportasi Gas Indonesia cabang Jambi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei dan menggunakan Smart Partial Least Square (PLS) untuk analisis data, serta seperangkat kuesioner untuk pengumpulan data. Studi ini pada dasarnya mencatat empowering leadership sebagai variabel independen, kinerja karyawan sebagai variabel dependen yang dimediasi dari kepuasan kerja sebagai variabel intervening. Temuan menunjukkan bahwa empowering leadership memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja dan kinerja karyawan dimana pengaruh tidak langsung dari empowering leadership melalui kepuasan kerja terhadap kinerja adalah lebih besar di PT. Transportasi Gas Indonesia. Temuan ini menyiratkan bahwa empowering leadership merupakan agen perubahan untuk transformasi organisasi guna mencapai kinerja yang lebih baik khususnya di PT. Transportasi Gas Indonesia, dan secara umum meningkatkan pertumbuhan dan produktivitas perusahaan di Indonesia. Kata Kunci: Empowering Leadership, Kinerja Karyawan dan Kepuasan Kerja.
PROFITABILITAS, PERTUMBUHAN PENJUALAN, LEVERAGE, PENGHINDARAN PAJAK: UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERASI
Suyanto Suyanto;
Tri Kurniawati
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 04 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.22437/jmk.v11i04.16725
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh profitabilitas, pertumbuhan penjualan, leverage terhadap penghindaran pajak yang dimoderasi oleh ukuran perusahaan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan penghindaran pajak sebagai variabel dependent. Penghindaran pajak pada penelitian ini diproksikan Efective Tax Rate (ETR). Sampel penelitian ini berjumlah 22 perusahaan sektor property dan real estate periode tahun 2015-2019 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling berdasarkan kriteria tertentu. Teknik analisis data dilakukan uji hipotesis regersi linier berganda dan uji Moderated Regresion Analysis (MRA). Berdasarkan analisis data yang dilakukan bahwa profitabilitas berpengaruh negatif terhadap penghindaran pajak, pertumbuhan penjualan tidak berpengaruh terhadap penghindaran pajak, dan leverage berpengaruh positif terhadap penghindaran pajak. Ukuran perusahaan mampu memperkuat pengaruh negatif profitabilitas terhadap penghindaran pajak, ukuran perusahaan tidak mampu memoderasi pertumbuhan penjualan terhadap penghindaran pajak, serta leverage mampu memperlemah pengaruh positif terhadap penghindaran pajak.
PERAN PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA ORGANISASI DENGAN KINERJA PEGAWAI SEBAGAI VARIABEL MEDIASI PADA ASN DI PROVINSI JAMBI
Suharyanto Suharyanto
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.22437/jmk.v11i03.16751
Tujuan Penelitian ini untuk menganalisis dan menjelaskan Peran Pelatihan Dan Pengembangan Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Organisasi Dengan Kinerja Pegawai Sebagai Variabel Mediasi Pada ASN Di Provinsi Jambi. Populasi penelitian ini adalah pegawai yang terdaftar di Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jambi. Sampel dalam penelitian ini adalah 109 Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mendapatkan ijin belajar dan tugas belajar. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah SMART PLS. Penelitian ini dapat disimpulkan sebagai berikut: Pelatihan dan pengembangan Pegawai berpengaruh signifikan terhadap kinerja organisasi pada ASN Di Provinsi Jambi. Lingkungan Kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja organisasi pada ASN Di Provinsi Jambi. Pelatihan dan pengembangan tidak berpengaruh terhadap kinerja pegawai pada ASN Di Provinsi Jambi. Lingkungan kerja berpengaruh terhadap kinerja pegawai pada ASN Di Provinsi Jambi. Kinerja pegawai tidak berpengaruh terhadap kinerja organisasi pada ASN Di Provinsi Jambi dan Kinerja pegawai tidak mampu memediasi pengaruh Pelatihan Dan Pengembangan Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Organisasi pada ASN Di Provinsi Jambi
PENGARUH EFIKASI DIRI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN KETERIKATAN KARYAWAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING
Ridho Pratomo
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 04 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.22437/jmk.v11i04.16752
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi hubungan antara efikasi diri dan kinerja karyawan PT Taspen (Persero) Kantor Cabang Jambi melalui keterikatan karyawan. Ketiga variabel tersebut dikonstruk dan dilihat hubungan yang diberikan antar ketiganya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian yang bersifat kuantitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner dan partial least square (PLS) sebagai alat menganalisis data yang diperoleh. Sampel penelitian ini sebanyak 33 orang dengan metode pengambilan sampel menggunakan metode total population sampling. Kemudian, tahap analisis data dilakukan dengan melihat outer model, inner model serta melakukan pengujian hipotesis. Berdasarkan data yang telah diolah dengan menggunakan smartPLS 3.3 ditemukan bahwa adanya pengaruh pada setiap variabel. Dimana pengaruh positif tersebut terlihat pada efikasi diri yang berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan, kinerja karyawan terhadap keterikatan karyawan, keterikatan karyawan terhadap kinerja karyawan serta pengaruh positif efikasi diri terhadap kinerja karyawan melalui keterikatan karyawan. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa efikasi diri dapat mempengaruhi terbentuknya kinerja karyawan dan keterikatan karyawan pada karyawan di PT Taspen (Persero) Kantor Cabang Jambi
PERAN MEDIASI KOMITMEN ORGANISASI DALAM HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DAN PUBLIC SERVICE MOTIVATION PADA PEGAWAI RUMAH SAKIT UMUM KABUPATEN MUARA BUNGO
Ely Esra Sihaloho;
Johannes Johannes;
Edward Edward
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.22437/jmk.v11i03.17973
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Peran Mediasi Komitmen Organisasi dalam Hubungan Kecerdasan Emosional dan Public Service Motivation pada Pegawai Rumah Sakit Umum Kabupaten Muara Bungo. Penelitian dilakukan dengan rancangan penelitian survey terhadap 104 orang pegawai di Rumah Sakit Umum Kabupaten Muara Bungo dengan menggunakan jenis data melalui data primer dengan penyebaran kuisioner. Variabel yang digunakan yaitu Kecerdasan Emosional sebagai variabel independen, Komitmen Organisasi sebagai variabel mediasi, dan Public Service Motivatio sebagai variabel dependen. Metode Analisis yang digunakan yaitu PLS-SEM dengan alat bantu software SmartPLS 3.0. Hasil penelitian menunjukan bahwa Kecerdasan Emosional dan Komitmen Organisasi dapat berpengaruh positif dan signifikan terhadap Public Service Motivation pada pegawai Rumah Sakit Umum Kabupaten Muara Bungo. Penelitian ini juga mendapatkan hasil bahwa Komitmen Organisasi dapat berperan dalam menjelaskan hubungan Kecerdasan Emosional dan Public Service Motivation pada pegawai Rumah Sakit Umum Kabupaten Muara Bungo
PENGARUH SERVANT LEADERSHIP TERHADAP PERILAKU INOVATIF DENGAN PEMBERDAYAAN PSIKOLOGIS SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA DINAS ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL PROVINSI JAMBI
Emita Yurika;
Sry Rosita
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.22437/jmk.v11i03.17974
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh servant leadership terhadap perilaku inovatif dengan pemberdayaan psikologis sebagai variabel intervening. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Subyek penelitian adalah pegawai Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Jambi. Teknik pengumpulan sample menggunakan teknik Non Probability Sampling yang berjumlah 77 responden. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Data dianalisis menggunakan Struktural Equation Modeling (SEM) berbasis komponen Partial Least Square path modelling (PLS-SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa servant leadership berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap perilaku inovatif, servant leadership berpengaruh positif dan signifikan terhadap pemberdayaan psikologis, pemberdayaan psikologis berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku inovatif dan servant leadership berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku inovatif dengan pemberdayaan psikologis sebagai variabel intervening pada Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Jambi. Hasil penelitian ini menemukan bahwa dengan gaya servant leadership pemimpin pada Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Jambi dapat mempengaruhi pegawainya untuk berperilaku inovatif dengan dimediasi oleh pendekatan pemberdayaan psikologis.