cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Orbith : Majalah Ilmiah Pengembangan Rekayasa dan Sosial
ISSN : 18582095     EISSN : 25034847     DOI : http://dx.doi.org/10.32497/orbith
Core Subject : Science,
ORBITH Majalah Ilmiah Pengembangan Rekayasa dan Sosial adalah wadah informasi berbagai bidang ilmu berupa hasil penelitian, studi kepustakaan maupun tulisan ilmiah terkait. Terbit pertama kali tahun 2005, dengan frekuensi terbit tiga kali dalam satu tahun pada bulan Maret, Juli dan November.
Arjuna Subject : -
Articles 132 Documents
PENGUKURAN DAYA LISTRIK REAL TIME DENGAN MENGGUNAKAN SENSOR ARUS ACS.712 Melipurbowo, Bambang Ghiri
Orbith Vol 12, No 1 (2016): Maret 2016
Publisher : Orbith

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Energi  listrik merupakan  penggerak bagi semua komponen listrik yang dipakai pada semua kegiatan di instansi maupun industri, harga energi listrik telah banyak mengalami kenaikan,, sehingga diperlukan program penghematan energi listrik. Ada dua katagori dalam penggunaan energi listrik yaitu kebutuhan peralatan dan penerangan. Dengan melakukan pengukuran daya listrik bertujuan dapat mengetahui besarnya daya listrik yang sebenarnya,  melakukan kajian terhadap sistem kelistrikan dan penggunaannya secara menyeluruh untuk tujuan memperoleh penghematan listrik.Paada tahun sebelumnya kami telah melakukan penelitian tentang system audit energy listrik yaitu seberapa jauh penggunaan energy listrik yang sebenarnya.Pengukuran  daya listrik pada line  dan atau  pengaturanjadwal kerja beban. Dengan cara melakukan langkah pengukuran energi listrik pada  line beban secara real time dan kemudian data pengukuran disimpan dalam database. Hal ini mengarahkan kepada semua pelaku pengguna energi listrik dan mereka memiliki keinginan untuk melakukan program penggunaan  listrik yang benar.DAlam makalah ini pengukuran arus listrik dapat menggunakan sensor arus ACS-712, sedangkan kemampuan pengukuran arus tergantung pada spesifikasi type/jenis sensor. Dengan melakukan identifikasikan sumber dari energi pada suatu area, besarnya pasokan energi, lokasi dan penggunaan dari energi tersebut. Kemudian melakukan pengukuran dari line trafo hingga ke beban, berdasarkan langkah diatas, lalu menganalisis secara detail tentang penggunaan energi, penghemata  yang bisa dilaksanakan. Guna memungkinkan adanya penghematan, merekomendasikan tindakan yang harus dilakukan, untuk penghematan.
PENINGKATAN PEMBELAJARAN LUAS BANGUN MELALUI MODEL KOOPERATIF STAD DAN KUIS SISWA KELAS VI SD NEGERI PILANG KEBON AGUNG KAB. DEMAK TAHUN AJARAN 2015/2016 Widodo, Sri
Orbith Vol 12, No 1 (2016): Maret 2016
Publisher : Orbith

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembelajaran Matematika yang disajikan dengan ceramah dan latihan-latihan individual sering tidakdisukai oleh para siswa. Akibatnya hasil belajar selalu di urutan paling bawah dibandingkan matapelajaran lainnya. Padahal ilmu  matematika memiliki peranan sangat strategis dalam berbagaikehidupan. Untuk menciptakan proses pembelajaran yang menyenangkan, mengasyikkan dan dapatmeningkatkan hasil belajar, maka perlu adanya perubahan pembelajaran yang menarik yaitumenerapkan pembelajaran model kooperatif STAD dan kuis. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikandan mengetahui pembelajaran model kooperatif STAD dapat mendorong siswa untuk belajar tentang luasbangun lebih bersemangat , serta bermain kuis dapat mendorong siswa untuk belajar tentang luasbangun menjadi lebih bersemangat.
MODEL PEMBELAJARAN ENGLISH FOR SPESIFIC PURPOSES DENGAN PENDEKATAN KOMPETENSI KOMUNIKATIF BERBASIS PENDIDIKAN KARAKTER Dewi, Riyana
Orbith Vol 11, No 3 (2015): November 2015
Publisher : Orbith

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini focus pada suatu pengembangan model pembelajaran untuk english for specific purposes(ESP) dengan pendekatan kompetensi komunikatif yang mengutamakan pentingnya pendidikan karakter.Ada dua permasalahan penelitian yaitu: a). Masalah apakah yang muncul dalam pembelajaran ESP diperguruan tinggi dan lembaga pendidikan profesi ? dan b) Bagaimana proses pengembangan modelpembelajaran ESP dengan pendekatan kompetensi komunikatif (Communicative competence) berbasispendidikan karakter untuk meningkatkan soft skill mahasiswa di perguruan tinggi dan lembagapendidikan profesi? Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dimana proses pengambilandata dan penyusunan instrument penelitian dilakukan dalam beberapa tahap, yaitu tahap analisakebutuhan, tahap desain produk, tahap validasi desain, tahap revisi desain, tahap uji coba produk(Sugiyono, 2010: 409-426). Hasil penelitian pengembangan ini menunjukkan dimana para siswa di kelasyang menerapkan model pembelajaran ESP dengan pendekatan komnunikatif berbasis pendidikankarakter lebih terdorong semangatnya untuk belajar bahasa Inggris, lebih berminat pada mata kuliahESP Hospitality dan timbul rasa lebih berani untuk berkomunikasi dengan bahasa Inggris. 
APLIKASI ANDROID SEBAGAI MEDIA INFORMASI DALAM PENGENALAN KEPRIBADIAN ANAK USIA DINI Supriyatin, Wahyu; Rafsyam, Yenniwarti; Febiana, Nida
Orbith Vol 11, No 3 (2015): November 2015
Publisher : Orbith

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Aplikasi informasi berbasis mobile adalah suatu aplikasi yang berisi informasi dengan memanfaatkankemajuan dunia teknologi smartphone sebagai sarana pendukungnya. Tipe kepribadian anak adalahgambaran perilaku seseorang yang membedakan dengan orang lain. Perkembangan dunia smartphonemembuat informasi edukasi yang semula bersifat konvensional yaitu melalui buku bacaan menjadiberbasis mobile dengan menggunakan smartphone antara lain smartphone berbasis Android. Penelitianini bertujuan untuk membuat suatu aplikasi informasi pengenalan tipe kepribadian anak usia dini bagiorang tua pada smartphone berbasis Android. Orang tua yang belum mengenal dan mengetahui karakterserta pola asuh anak dapat terbantu dengan adanya aplikasi ini tanpa harus bertanya dengan seorangpsikolog atau membaca melalui buku tipe kepribadian anak. Aplikasi ini dibuat dengan menggunakanEclipse, Java dan XML untuk platform Android. Penelitian ini menggunakan metode softwaredevelopment life cycle yaitu metode model V metode pengembangan perangkat lunak dengan lebihmenekankan kepada 2V verifikasi serta validasi dan dilakukan pengujian pada setiap sistemnya. Hasildari penelitian ini adalah sebuah aplikasi android berupa informasi tentang cara mendidik anakberdasarkan tipe kepribadian sanguinis, melankolis, koleris dan plegmatis dengan melalui tahapanpengembangan perangkat lunak. Aplikasi informasi pengenalan tipe kepribadian anak usia dini telahberhasil dibuat dan dijalankan pada beberapa perangkat smatphone serta dapat digunakan oleh orangtua untuk membantu dalam mendidik anak berdasarkan tipe kepribadian.
COVER DAN DAFTAR ISI ORBITH VOL. 11 NO. 2 JULI 2015 -, -
Orbith Vol 11, No 2 (2015): Juli 2015
Publisher : Orbith

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

-
PENGEMBANGAN KARYAWAN DALAM MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA Sugijono, Sugijono
Orbith Vol 11, No 2 (2015): Juli 2015
Publisher : Orbith

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengembangan sumber daya manusia atau karyawan merupakan salah satu faktor yang penting dalam manajemen sumber daya manusia, karena meskipun membutuhkan biaya cukup besar tetapi biaya itu merupakan investasi jangka panjang di bidang personalia. Karyawan yang cakap dan terampil akan bekerja lebih efisien, efektif, bermutu, dan produktif, sehingga pemborosan bahan baku dan penyusutanmesin berkurang serta hasil kerja lebih baik dan daya saing organisasi akan makin besar. Hal itu akan memberikan peluang yang lebih baik bagi organisasi untuk memperoleh keuntungan yang makin besar. Pengembangan karyawan diwujudkan dalam bentuk pendidikan dan pelatihan oleh suatu lembaga pendidikan dan pelatihan atau oleh organisasi sendiri setelah dilakukan analisis dengan survei penjajagan kebutuhan (need assessment) untuk mencari dan mengidentifikasi kemampuan apa yang diperlukan karyawan dalam menunjang kebutuhan organisasi. Kendala-kendala dalam penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan bisa berkaitan dengan : peserta, pelatih, fasilitas, kurikulum, dan dana.
APLIKASI MANAGEMEN K3LL PADA PROYEK PERAPIAN INSTALASI KABEL DI TBBM BOYOLALI Suhendro, Suhendro
Orbith Vol 11, No 2 (2015): Juli 2015
Publisher : Orbith

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

K3LL merupakan singkatan dari kesehatan keselamatan kerja dan lindung lingkungan. Dalam  K3LL hal yang penting dipelajari adalah bagaimana cara agar seseorang dapat menghindari segala macam kerugian yang diperolehnya dalam melakukan suatu aktivitas atau pekerjaan. Ada beberapa terminologi dalam K3LL yang menjadi dasar utama kajian ilmu tersebut yaitu, hazard,risk, incident, dan accident. Hazard adalah segala macam hal baik benda maupun kondisi lingkungan tertentu yang dapat menimbulkan suatu bahaya atau berpotensi memiliki bahaya.Riskatau risiko adalah besarnya kemungkinan suatu bahaya dapat mengenai suatu objek yang berada di sekitar hazard.Jika dibuatsebuah fungsi dari risk, maka variabel yang terikat di dalamnya adalah konsekuensi (consequence) yang ditimbulkan dan besar kemungkinan (probability) yang dapat membuat suatu bahaya dapat terjadi.Kemudian incident adalah suatu kecelakaan yang tidak menimbulkan kerugiansedangkan accident adalah suatu kecelakaan yang dapat memberikan kerugian.Kedua-duanya merupakan kejadian yang tak terduga dan tiba-tiba terjadi pada saat melakukan kegiatan atau aktivitas pekerjaan.
RANCANG BANGUN PERAGA PRAKTIKUM KONTROL LEVEL AIR PADA TANDON DAN BAK MENGGUNAKAN PLC Kusumastuti, Sri; Suryono, Suryono
Orbith Vol 11, No 1 (2015): Maret 2015
Publisher : Orbith

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian yang dilakukan adalah rancang bangun alat peraga praktikum berupa modul kontrol level air pada tandon dan bak. Output berupa pompa air dan solenoid valve. Pompa digunakan untuk mengalirkan air dari sumur ke tandon sedangkan solenoid valve digunakan untuk mengalirkan air dari tandon ke bak. Kerja pompa di pengaruhi level air di sumur dan tandon, kondisi awal sumur penuh (sensor level air sumur on) dan tandon kosong (sensor level atas dan bawah tandon off). Pada kondisi ini pompa bekerja beberapa saat kemudian sensor level bawah tandon on dan pompa masih bekerja. Pompa berhenti bekerja saat sensor level atas tandon berubah menjadi on (tandon penuh). Apabila tandon kembali kosong maka pompa akan kembali bekerja. Jika suatu saat sumur kering (sensor level air sumur off) maka pompa tidak akan bekerja, pompa akan bekerja kembali jika sumur kembali penuh. Kerja selenoid valve hanya dipengaruhi kondisi level air di bak saja. Saat bak kosong (Sensor level air bak off), selenoid valve (SV) akan bekerja. Ketika bak penuh (sensor level air bak on) selenoid valve (SV) akan berhenti bekerja. Sensor level air disumur dan bak digunakan mercury switch yang dimasukkan pelampung, untuk sensor level air tendon digunakan proximity capasitive.
RANCANG BANGUN SISTEM LAYANAN TRANSAKSI ONLINE HOME INDUSTRY DI KABUPATEN WONOSOBO BERBASIS WEB DAN SMS GATEWAY Sasono, Sindung H W; Sasmita, Putri Dewi
Orbith Vol 11, No 1 (2015): Maret 2015
Publisher : Orbith

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan e-commerce membawa banyak perubahan terhadap sektor aktivitas bisnis. Perubahan tersebut ditandai dengan adanya sejumlah upaya dari sektor aktivitas bisnis yang semula di dunia nyata (real), kemudian mengembangkan ke dunia maya (virtual). Di Kabupaten Wonosobo bisnis home industry sudah mulai diminati oleh masyarakat sebagai mata pencaharian mereka. Berdasarkan hasil pengamatan yang kami peroleh di lapangan, penawaran hasil produk home industry yang ada di Wonosobo dengan membuka toko sendiri di rumah. Berdasarkan realita tersebut maka perlu adanyasolusi untuk pemecahan masalah tersebut yaitu dengan membuat website e-commerce. Sistem Layanan  Transaksi Online  Home Industry Di Kabupaten Wonosobo Berbasis Web dan SMS Gateway. Dengan adanya website e-commerce pelanggan bisa melakukan pembelian dan pemesanan secara online tanpa harus mendatangi tempat. Sistem ini dapat memberikan kemudahan bagi customer dan admin dalammelakukan transaksi pembelian dan penjualan. Program timer SMS Gateway dapat diaplikasikan dengan baik sehingga customer dapat melakukan konfirmasi pembayaran dan mengetahui status pengiriman tanpa membuka web kembali. Admin juga tidak perlu memantau secara terus menerus melalui web jika ada transaksi baru dari costumer, namun  admin akan menerima SMS pemberitahuan.
APLIKASI PEMBUATAN DOKUMEN PENAWARAN KONTRAKTOR DI KOTA SEMARANG UNTUK MEMENANGKAN PELELANGAN Utomo, Marchus Budi
Orbith Vol 10, No 1 (2014): Maret 2014
Publisher : Orbith

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kontraktor dalam membuat dokumen penawaran dipengaruhi oleh beberapa komponen yang harus  disesuaikan dengan persyaratan yang terdapat dalam rencana kerja dan syarat-syarat, yang terdiri dari faktor usulan biaya, faktor syarat teknis dan faktor syarat administrasi. Dari hasil pengolahan data dihasilkan bahwa: Pertama usulan biaya (nilai penawaran) mempunyai peluang menjadi pemenang lelang sebesar 58,02% terhadap  penawaran itu sendiri. Kedua Faktor usulan teknis (ustek) mempunyai peluang untuk memenangkan pelelangan sebesar 10,22% terhadap  penawaran itu sendiri Ketiga Faktor administrasi mempunyai peluang untuk memenangkan pelelangan sebesar 31,75 %  terhadap  penawaran itu sendiri. Dengan demikian para penyedia jasa konstruksi secara umum dapat disimpulkan bahwa dalam  pembuatan dokumen penawaran untuk memenangkan pelelangan selalu berkonsentrasi pada ketiga hal tersebut.

Page 7 of 14 | Total Record : 132