Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN DAN PENGETAHUAN DALAM MEMBENTUK SIKAP PETANI TERHADAP KONSERVASI SUMBER MATA AIR : STUDI KASUS DI KOTA BATU Wahyudi, Anom; Agastya, I Made Indra; Sumiati, Astri; Cahya, Utik Tri Wulan
Forum Agribisnis Vol. 15 No. 2 (2025): FA Vol `15 No 2 September 2025
Publisher : Magister Science of Agribusiness, Department of Agribusiness, FEM-IPB University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29244/fagb.15.2.243-251

Abstract

Kota Batu memiliki lebih dari 300 sumber mata air, namun debitnya menurun bahkan beberapa sumber mata air hilang setiap tahun akibat perubahan penggunaan lahan. Perubahan penggunaan lahan dari hutan ke pertanian menjadi salah satu penyebab utama menurunnya debit sumber mata air. Penurunan debit dan hilangnya sumber mata air menunjukkan pentingnya konservasi tanah dan air untuk menjaga keberlanjutan sumber mata air. Tingkat Pendidikan, pengetahuan dan sikap petani berperan penting dalam mendukung upaya konservasi. Penelitian ini bertujuan guna menganalisis hubungan antara tingkat pendidikan, pengetahuan dan sikap petani terhadap konservasi sumber mata air di Kota Batu. Penelitian ini memanfaatkan metode deskriptif kualitatif dengan data yang diperoleh melalui wawancara, observasi, dokumentasi, dan angket. Dilaksanakan pada Juli 2024 di Kota Batu, objek penelitian ini adalah petani di sekitar sumber mata air utama (Kasinan, Gemulo, Banyuning dan Terembulok). Jumlah data responden menggunakan rumus Slovin dengan toleransi kesalahan 10% yaitu sebanyak 120 responden. Analisis dilakukan dengan statistik deskriptif dan korelasi Rank Spearman menggunakan SPSS. Hasil menunjukkan bahwa sebagian besar petani berpendidikan rendah (SD), memiliki pengetahuan yang baik mengenai dampak perubahan penggunaan lahan terhadap hilang atau menurunnya sumber mata air dan kurangnya pengetahuan mengenai konservasi sumber mata air. Tingkat pendidikan memiliki hubungan yang kuat dalam menentukan sikap petani. Sebaliknya, pengetahuan tidak berhubungan dengan sikap petani.
Pemberdayaan Masyarakat Dalam Penataan Taman Rumah Tinggal RW 09 Kelurahan Merjosari, Kota Malang Budiyono, Debora; Kurniawan, Hendra; Sumiati, Astri; Asnah, Asnah
JAPI (Jurnal Akses Pengabdian Indonesia) Vol 8, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33366/japi.v8i1.5001

Abstract

Taman merupakan bentuk Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang memiliki fungsi ekologis, fisik, sosial budaya, dan ekonomi serta estetika. Taman rumah tinggal RW 09 Kelurahan Merjosari, Kota Malang merupakan kawasan yang memiliki potensi pengembangan taman sebagai RTH. Namun permasalahan yang dijumpai adalah masayarakat masih banyak yang belum memahami bagaimana penataan taman rumah tinggal yang fungsional dan estetika. Tim pengabdi melalui program Pengabdian Kepada Masyarakat bertujuan untuk melakukan transfer ilmu dan teknologi tentang penataan taman rumah tinggal sehingga masyarakat dapat mengaplikasikan pada halaman rumah. Metode yang digunakan adalah presentasi dan diskusi antara tim pengabdi dan warga masayarakat RW 09 Kelurahan Merjosari, Kota Malang. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan yaitu bentuk pemberdayaan yang diikuti oleh perangkat kelurahan dan Ibu-ibu PKK. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang telah dilakukan berlangsung lancar dan semua peserta sangat antusias untuk mengetahui penataan taman rumah tinggal yang fungsional dan estetika.  
Desain Taman Bugar Dan Pintar TK Islam Terpadu Al-Ma’Un, Di Kecamatan Dau, Kabupaten Malang Kurniawan, Hendra; Budiyono, Debora; Sumiati, Astri; Putri, Sri Andika; Asnah, Asnah
JAPI (Jurnal Akses Pengabdian Indonesia) Vol 8, No 3 (2023)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33366/japi.v8i3.5643

Abstract

Lembaga pendidikan formal yang mendidik anak usia dini dikenal dengan Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak-kanak (TK). Taman Kanak-Kanak merupakan bentuk pendidikan pra sekolah yang menyediakan program pendidikan dini yang diperlukan oleh siswa dalam menyesuaikan diri dengan lingkungannya dan untuk kehidupan selanjutnya. Pada TK Islam Terpadu Al-Ma’Un proses pembelajaran telah sesuai dengan esensi dari pendidikan anak usia dini. Namun demikian, dalam melaksanakan proses pembelajaran masih terbatas dengan penggunaan alat permainan dan belum memanfaatkan taman sekolah sebagai media pembelajaran. Pemanfaatan taman sekolah dalam proses pembelajaran melibatkan kreativitas guru dalam memanfaatkan dan mempraktekkannya sebagai media belajar. Oleh karena itu perlu menciptakan tempat bermain yang aman dan nyaman bagi murid TK sebagai ekoedukasi. Tujuan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat adalah mendesain sebuah Taman Bugar dan Pintar TK Islam Terpadu Al-Ma’Un, di Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Metode yang digunakan adalah Participation Learning Action (PLA) dan Focussed Group Discussion (FGD). Hasil kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat adalah sebuah desain yang berkonsep meningkatkan kualitas akademik, kesehatan, dan peduli lingkungan. Konsep taman terdiri dari site plan, konsep fasilitas, dan konsep tanaman yang menjadi pedoman dalam mewujudkan Taman Bugar dan Pintar TK Islam Terpadu Al-Ma’Un.
Tata Kelola Tanah Fasum Sebagai Lahan Ternak Lele Dalam Meningkatkan Perekonomian Warga Putri, Sri Andika; Budiyono, Debora; Sumiati, Astri; Kurniawan, Hendra
JAPI (Jurnal Akses Pengabdian Indonesia) Vol 9, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33366/japi.v9i1.5977

Abstract

RW 09 Kelurahan Merjosari merupakan RW yang dianggap aktif dan menghasilkan banyak sekali penghargaan. Saat ini warga sedang berusaha untuk membuat sebuah lahan yang dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan nilai ekonomi. Lahan ini sebenarnya lahan fasum yang selama ini tidak digunakan oleh warga, maka untuk saat sekarang warga berusaha untuk memanfaatkan lahan ini. Pengabdian ini bertujuan untuk membantu warga menata lahan agar dapat digunakan secara efektif dan membantu warga untuk menghasilkan laba dari usaha yang diolah dilahan ini. Salah satu hasil produk dari lahan ini adalah ternak lele. Ternak lele diharapkan dapat dilakukan warga secara berkelanjutan dan menghasilkan laba yang dapat digunakan warga untuk kepentingan warganya kembali. Tata kelola lahan untuk budidaya ternak lele tentu harus memiliki keahlian khusus, karena itu desain tata kelola dibuat seefektif mungkin agar lahan yang terbatas bisa dimanfaatkan dengan maksimal. Hasil ternak yang dihasilkan dari pemanfaatan lahan yang baik juga menjadi maksimal.
Penataan Taman Di TK Islam Terpadu Al-Ma’Un, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang Asnah, Asnah; Budiyono, Debora; Sumiati, Astri
JAPI (Jurnal Akses Pengabdian Indonesia) Vol 9, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33366/japi.v9i3.6658

Abstract

Keberadaan sebuah ruang terbuka hijau pada sebuah area pendidikan untuk meningkatkan minat belajar dan bermain anak-anak sekolah. Sekolah TK Islam Terpadu Al-Ma’Un merupakan salah satu sekolah yang membutuhkan area bermain yang fungsional dan estetik. Kondisi sekolah yang berada di sekitar permukiman sehingga tidak memiliki luas taman yang memadai oleh karena itu memanfaatkan lahan yang tersedia untuk sebuah taman bermain bagi anak-anak. Tim pengabdian kepada masyarakat Universitas Tribhuwana Tunggadewi membantu permasalahan yang dihadapi mitra agar memiliki sebuah taman bermain. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah menata taman di TK Islam Terpadu Al-Ma’Un, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang yang dapat meningkatkan minat belajar dan bermain anak-anak. Tim pengabdi menggunakan teknik observasi dan wawancara dalam proses pembuatan taman. Tahapan kegiatan ini adalah persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah sebuah karya taman sekolah yang fungsional dan estetika yang meningkatkan minat belajar dan bermain anak-anak sekolah Tk Islam Terpadu Al-Ma’Un.
Inisiasi Budidaya Hidroponik Guna Meningkatkan Perekonomian dan Ketahanan Pangan Masyarakat Desa Rembang, Kabupaten Kediri Sulistyowati, Lilik; Darwiyati, Darwiyati; Hafa, Muhammad Fauzi; Sumiati, Astri
JAPI (Jurnal Akses Pengabdian Indonesia) Vol 8, No 3 (2023)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33366/japi.v8i3.5123

Abstract

Dunia pertanian menduduki peran penting di masyarakat karena merupakan sumber pangan utama dan menjadikannya kebutuhan utama pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat. Karakteristik masyarakat saat ini memiliki tempat tinggal dengan lahan yang sempit namun tetap ingin melakukan budidaya tanaman, maka metode hidroponik ini menjadi salah satu alternatif yang tepat. Program ini bertujuan untuk memberikan pelatihan tentang budidaya tanaman secara hidroponik untuk memperkenalkan budidaya tanaman hidroponik yang dapat menunjang kebutuhan ekonomi dan kebutuhan pangan mitra. Tim PKM UPBJJ-UT Malang melaksanakan kegiatan pelatihan budidaya tanaman hidroponik di Desa Rembang, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri. Hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah warga mengalami peningkatan pengetahuan mengenai budidaya hidroponik sehingga warga memahami bahwa budidaya tanaman secara hidroponik dapat bernilai tambah ekonomi dan meningkatkan ketahanan pangan. Warga juga telah dapat melakukan budidaya hidroponik tanaman sayur pakcoy, kangkung dan selada secara mandiri. 
Sosialisasi Pencegahan Penyebaran Covid-19 Pasca Pandemi Pada Pengunjung Wisata Alam Coban Putri Di Kota Batu Budiyono, Debora; Kurniawan, Hendra; Sumiati, Astri; Putri, Sri Andika
JAPI (Jurnal Akses Pengabdian Indonesia) Vol 9, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33366/japi.v9i3.6688

Abstract

Pada masa pandemi Covid-19 telah memberikan dampak seluruh tempat wisata ditutup salah satunya wisata alam Coban Putri yang berlokasi di Kota Batu, Jawa Timur. Pasca pandemi Covid-19 beberapa wisata alam termasuk wisata alam Coban Putri telah membuka pengunjung ke lokasi namun pengelola belum menyediakan tempat cuci tangan dan masker, oleh karena itu dibutuhkan pencegahan penyebaran Covid-19 bagi pengunjung wisata. Tujuan kegitan pengabdian kepada masyarakat yang terdiri dari tim dosen dan mahasiswa Universitas Tribhuwana Tunggadewi Malang adalah melakukan kegiatan pencegahan penyebaran Covid-19 pasca pandemi pada pengunjung wisata alam Coban putri di Kecamatan Batu. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian adalah survei secara langsung di lokasi wisata alam Coban Putri. Hasil kegiatan menunjukkan pengunjung wisata Coban Putri yang saat berkunjung tidak taat pada protokol kesehatan namun melalui sosialisasi yang diberikan oleh tim pengabdi maka para pengunjung mencuci tangan dan menggunakan masker serta tidak berkumpul pada satu titik area selama berkunjung di kawasan wisata alam Coban Putri.