Claim Missing Document
Check
Articles

Found 33 Documents
Search

SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN UJI KOMPETENSI PADA LEMBAGA SERTIFIKASI PROFESI PERTANIAN ORGANIK JAKARTA Abdul Hamid; Ali Martondi; Syamsul Bahri; Lukman Hakim; Numan Musyaffa; Ricki Sastra
Jurnal Sains dan Teknologi: Jurnal Keilmuan dan Aplikasi Teknologi Industri Vol 20, No 1 (2020): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Industri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36275/stsp.v20i1.218

Abstract

Pelaksanaan pendaftaran uji kompetensi secara konvensional atau offline, yaitu dengan mendatangi kantor dari lembaga sertifikasi pertanian organik yang belum tersedia di banyak kota sangatlah tidak efektif. Selain membutuhkan waktu yang luang, pendaftaran secara konvensional juga membutuhkan biaya tambahan dari yang semestinya, baik biaya perjalanan maupun biaya operasional lainnya. Di zaman seperti sekarang, dimana teknologi semakin berkembang dan merambat ke berbagai pelosok negeri, secara tidak langsung kita sebagai manusia di tuntut untuk melakukan sesuatu dengan profesional, tepat waktu dan tidak bertele-tele sehingga waktu yang tersisa bias dimanfaatkan untuk kegiatan yang lain. Oleh sebab itu, diharapkan adanya sebuah sistem yang dapat memudahkan pelaksanaan pendaftaran uji kompetensi tersebut, salah satunya adalah dengan memanfaatkan sistem informasi maupun website, sehingga pendaftaran yang tadinya dilakukan secara offline dirubah menjadi online. Sistem informasi pendaftaran uji kompetensi memungkinkan calon peserta uji kompetensi dapat melakukan pendaftaran secara online. Sistem informasi pendaftaran uji kompetensi merupakan sebuah website yang dibuat menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan framework CodeIgniter 3.0, ditambah dengan tampilan yang dibuat menggunakan CSS dengan framework Botstrap 4.0. Perancangan system informasi ini menggunakan model pengembangan waterfall serta diagram UML (Unified Modelling Language) yaitu Use Case Diagram, Component Diagram dan Deployment Diagram. Kata kunci: System, Informasi, Kompetensi
MODEL SUPPORT VECTOR MACHINE BERBASIS PARTICLE SWARM OPTIMIZATION UNTUK PREDIKSI PENYAKIT LIVER Numan Musyaffa; Bakhtiar Rifai
JITK (Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Komputer) Vol 3 No 2 (2018): JITK Issue February 2018
Publisher : LPPM Nusa Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1342.512 KB)

Abstract

Hati adalah organ yang paling besar dan penting bagi tubuh kita. Kita tidak bisa hidup tanpa hati. Penyakit hati merupakan peradangan yang disebabkan oleh infeksi virus, bakteri atau bahan-bahan beracun sehingga hati tidak dapat melakukan fungsinya dengan baik serta tidak mudah ditemukan dalam tahap awal dalam mendiagnosis penyakit hati. Penanganan pasien dengan penyakit hati pada tahap awal akan memperpanjang hidup pasien. Banyak penelitian menggunakan model Support Vector Machine untuk memprediksi penyakit hati tetapi nilai akurasi yang dihasilkan kurang akurat. Dalam penelitian yang dilakukan ini model algoritma support vector machine dan model algoritma support vector machineberbasiskan particle swarm optimization untuk mendapatkan aturan untuk memprediksi penyakit liver dan memberikan nilai yang lebih akurat dari akurasi. Setelah pengujian dengan dua model support vector machine dan support vector machine berbasiskan particle swarm optimization, mendapatkan hasil dari model algoritma support vector machine nilai akurasinya 71,36% dan nilai akurasi dari AUC sebesar 0.500, sedangkan pengujian menggunakan algoritma suppport vector machine berbasiskan particle swarm optimization mendapatkan hasil nilai akurasinya sebesar 77,36% dan nilai AUC 0.661 untuk tingkat diagnosa klasifikasi yang baik. Kedua metode ini memiliki berbagai tingkat akurasi sebanyak 6,00% dan selisih nilai AUC 0.161
Pemanfaatan Sosial Media sebagai Sarana Dakwah Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama Ciledug Kota Tanggerang Andry Maulana; Ahmad Fauzi; Numan Musyaffa; Syarif Hidayatulloh; Anita Andriani; Naufal Abdullah; Muflih Abdullah; Ajeng Nurbaiti; Sarah Muslim
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 2 No 3 (2022): JAMSI - Mei 2022
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54082/jamsi.349

Abstract

Berdakwah merupakan sebuah aktifitas yang dalam kegiatannya tidak boleh berhenti guna untuk menyalurkan pengetahuan Islami kepada masyarakat. Oleh karena itu penyampaian dakwah harus memiliki perantara meliputi sarana dan prasarana. Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama (IPNU) Ciledug memiliki kendala dalam penyampaian dakwah yang luas di era perkembangan teknologi. Saat ini penyampaian dakwah hanya dapat dilakukan bagi masyarakat yang hadir di masjid saja. Apabila IPNU mengadakan kegiatan agama dengan mengangkat tema yang menarik maka akan menjadi kendala bagi masyarakat yang berhalangan hadir seperti sakit atau dalam perjalanan. Untuk mengatasi masalah tersebut maka IPNU harus memiliki pengetahuan yang baik dalam menggunakan media sosial untuk penyampaian dakwah. Penggunaan channel youtube menjadikan solusi rekaman dakwah dalam bentuk video dan audio. Dengam menggunakan metode Workhop dalam Penyampaian materi dan pembuatan akun youtube dan memanajemennya untuk keperluan seperti streaming/siaran langsung dan upload video untuk dokumentasi kegiatan, Berdasarkan hal tersebut dosen dan mahsasiswa Universitas Nusa Mandiri memberikan informasi penggunaan media sosial sebagai sarana dakwah kepada Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama (IPNU). Dengan membuat channel youtube agar penyampaian dakwah menjadi lebih luas dan dapat diserap oleh masyarakat dimanapun.
PERANCANGAN APLIKASI PENANGANAN KARGO UDARA BERBASIS ANDROID MENGGUNAKAN METODE WATERFALL arwan triwidianto; Numan Musyaffa
Simpatik: Jurnal Sistem Informasi dan Informatika Vol. 1 No. 1 (2021): Juni 2021
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (688.087 KB) | DOI: 10.31294/simpatik.v1i1.125

Abstract

Sistem prosedur penerimaan kargo yang masih manual sehingga ketika petugas melakukan penerimaan kargo masih terbilang lambat dan terlalu memakan waktu karena perlu melalukan perhitungan secara manual sehingga terjadi keterlambatan pengiriman, terlebih lagi dengan meningkatkan pengiriman kargo melalui udara menyebabkan sangat dibutuhkan proses penanganan kargo yang cepat. Saat ini pengguna smartphone dengan sistem operasi android tergolong banyak digunakan dan dapat digunakan untuk membantu dalam proses penanganan kargo. Android Studio merupakan fasilitas aplikasi yang diberikan oleh google dalam mengembangkan pembuatan aplikasi android dengan dukungan Firebase Realtime Database sehingga memungkinkan aplikasi yang dibuat dapat terhubung dengan penyimpanan secara realtime dan dapat digunakan bersama oleh banyak pengguna. Aplikasi Penangan Kargo Udara dinilai dapat memberikan waktu penanganan kargo yang lebih cepat karena semua perhitungan dapat diolah secara otomatis.
OPTIMASI NETWORK FIREWALL DAN LIMITASI BANDWITH UNTUK PRIORITAS VIDEO CONFERENCE MENGGUNAKAN ROUTER MIKROTIK Numan Musyaffa
JI-Tech Jurnal JI-Tech Vol.17 No.1 (2021)
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Informasi NIIT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dengan perkembangan teknologi, kebutuhan akan jaringan komunikasi semakin meningkat dan selama pandemic virus covid-19 berlangsung dari satu tahun yang lalu memaksa masyarakat dari berbagai kalangan tidak untuk melakukan kontak fisik menyebabkan berbagai kegiatan banyak dilakukan dirumah secara daring atau yang lebih populer dengan sebutan Work From Home(WFH) atau bekerja dari rumah. Kegiatan belajar dan mengajar baik di sekolah maupun perguruan tinggi merupakan salah satu kegiatan yang menggunakan belajar secara daring dari rumah di masa pandemi Covid-19 ini.  Kegiatan belajar mengajar dan bekerja yang digelar dalam jaringan (online) selama pandemi membuat lalu lintas data melesat tajam, aplikasi video conference yang ada, zoom berada di deretan paling atas dari sisi banyaknya pengguna. Hal tersebut tidak lepas dari banyaknya fitur yang ditawarkan aplikasi ini kepada penggunanya namun Salah satu hambatan yang harus dihadapi adalah terbatasnya bandwith internet di Indonesia. Muncul masalah koneksi lambat jika banyak klien menggunakan secara bersamaan sehingga penggunaan video conference menjadi tersendat-sendat dikarenakan pemakaian bandwith yang tidak sesuai, diperlukan penandaan paket data yang masuk sebagai browsing internet atau sebagai paket data untuk video conference setelah itu membatasi paket data yang akan digunakan sebagai browsing sehingga akan memprioritaskan paket data yang akan digunakan untuk video conference menggunakan fitur dari Router Mikrotik yaitu menggunakan firewall mangle dan membuat limitasi bandwith menggunakan Simple Quee.
IMPLEMENTASI VPN (VIRTUAL PRIVATE NETWORK) DENGAN MENGGUNAKAN MIKROTIK ROUTER PADA YAYASAN PENDIDIKAN AL-BASYARIAH BOGOR Muhamad Ryansyah; Numan Musyaffa
Jurnal Teknik Informatika C.I.T Medicom Vol 12 No 2 (2020): September: Intelligent Decision Support System (IDSS)
Publisher : Institute of Computer Science (IOCS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35335/cit.Vol12.2020.34.pp49-55

Abstract

VPN is a connection between one network with another network privately through a public network. At Al-Basyariah Education Foundation is a school that has several buildings far apart. The problems faced today that are in several areas related to and communicating using flash and using file shares for those who already have their own LAN. Meanwhile, to connect with the main building and the branch building using the internet and email to send data and communicate. By using a VPN (Virtual Private Network) build a network using the PPTP (Point-To-Point Tunneling Protocol) method with the Mikrotik Router RB2011L then the main building and branch building can be connected. Thus the Al-Basyariah Education Foundation can be connected and can access computer networks anywhere via the internet.
RANCANG BANGUN APLIKASI ADMINISTRASI PELAYANAN KEPENDUDUKAN PADA PEMERINTAH DESA GUNUNG SARI KABUPATEN BOGOR Ricki Sastra; Numan musyaffa; Arfhan Prasetyo
NUANSA INFORMATIKA Vol 17, No 1 (2023)
Publisher : FKOM UNIKU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/fkom uniku.v17i1.7127

Abstract

Population information is the most important factor that concerns village government. The development of a village, of course, will be accompanied by an increasing population of residents living in the village, and as the number of residents increases, it will cause difficulty in the process of collecting population data, accessing information, and also making letters needed by residents. Gunung Sari Village in its population administration services requires a system in the form of a website to make it easier for the community to take care of various population files and access information about the village.The information system for population service administration in Gunung Sari Village which until now has not been computerized. The existing system in Gunung Sari Village is still done manually, starting from residents who have to come directly to the village office to take care of their needs and sometimes residents have to go back and forth if the files do not meet the predetermined requirements to take care of their various population files, as well as the dissemination and storage of various data or information still using paper, thus allowing the risk of damage to loss of population data.  The design of this information system is the best solution to solve the problems that exist in this agency, and with a computerized system, an effective and efficient activity can be achieved in supporting activities in this government agency. Keywords: Information System Design, Mail creation system
Implementasi Penerapan Aplikasi E-Raport Menggunakan Metode RAD Pada SDN Rawa Badak Utara Ricki Sastra; Mery Arjohan; Dicky Hariyanto; Arfhan Prasetyo; Numan Musyaffa
IMTechno: Journal of Industrial Management and Technology Vol. 4 No. 1 (2023): Januari 2023
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/imtechno.v4i1.1711

Abstract

 SDN Rawa Badak Utara 03 is one of the educational institutions under the guidance of the government and in 2019 SDN RBU 03 implemented the E-report application in accordance with the provisions called for by the government in rule number 23 of 2016 concerning educational assessment standards. However, in the implementation of the E-report application, there are several shortcomings that teachers complain about, such as the teacher being required to first record student grades in a blank format that is downloaded from the E-report and then enter the student's grades through the excel application and re-upload it so that this is make data collection time so quite time consuming. Based on these complaints, the authors would like to propose a solution to develop the development version of the E-report application to make it easier and more effective in managing student grade data. In the stage of developing the E-report version 2 application (the author's version) the author uses the RAD (Rappid Application Development) method because the method used in the development of additional software has a relatively short development cycle. RAD has 3 stages that are structured and interdependent at each stage, while the stages are as follows: (1) Planning requirements consisting of system requirements analysis, (2) RAD design workshop which is a stage where the design involves users, (3) Implementation which is the stage of the system that has been agreed upon, built and refined and then tested. With the E-report the author's version it makes teachers save more time by only entering grades once into the E-report application without having to download a blank format to input grades and make it easier for teachers to see the grades of students who do not reach the KKM or who do not. achieved.
Implementasi Data Mining Untuk Analisa Data Penjualan Cat Menggunakan Algoritma Apriori dan Fp Growth (Studi Kasus PT.Sumbermas Unggul Nastari) Widi Setiana; Della Andina; Nabhilah Deviani; Numan Musyaffa
Jurnal Larik: Ladang Artikel Ilmu Komputer Vol 1 No 2 (2021): Desember 2021
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (236.131 KB) | DOI: 10.31294/larik.v1i2.674

Abstract

PT.Sumbermas Unggul Nastari provides paint products with a variety of brands. Every day there is a sale of goods transactions that result in a lot of sales transaction data that accumulates. Researchers are interested in implementing and then comparing two association rule algorithms, namely a priori algorithm and FP-Growth to provide minimum support information that best suits the need to produce the highest frequent itemsets. The results obtained are, JAC with 66% support, JB with 66% support, and results that meet the minimum 70% confidence requirements such as If you buy JAC you will buy JB with 80% confidence, If you buy JB you will buy JAC with 100% confidence.
SMART PLANT MONITORING SYSTEM KELEMBABAN TANAH MENGGUNAKAN METODE FUZZY LOGIC PADA TUMBUHAN CABAI BERBASIS IOT Numan Musyaffa; Bakhtiar Rifai; Ricky Sastra; Erwin Yuniarto
Jurnal Khatulistiwa Informatika Vol 11, No 1 (2023): Periode Juni 2023
Publisher : Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/jki.v11i1.16114

Abstract

Kemajuan teknologi merupakan sesuatu yang tidak bisa dihindari dalam kehidupan ini, karena kemajuan teknologi akan berjalan sesuai dengan kemajuan ilmu pengetahuan. Setiap inovasi diciptakan untuk memberikan manfaat positif bagi kehidupan manusia, salah satunya adalah di bidang perkebunan. Perkebunan merupakan sektor bisnis penting di Indonesia, sebagai contoh perkebunan sayuran cabai. Terdapat data produksi tanaman sayur cabai sebesar 1.386.447 Ton yang dihasilkan oleh pengusaha perkebunan di Indonesia pada tahun 2021, namun dibutuhkan perhatian khusus untuk pertumbuhan tanaman cabai, Salah satu upaya meningkatkan hasil yang maksimal adalah melakukan pengendalian kelembaban tanah dan melakukan pengukuran kelembaban tanah juga suhu udara secara berkala. Pengendalian kelembaban tanah sesuai yang diperlukan oleh tanaman dengan cara melakukan penyiraman. Penyiraman dilakukan pada saat kelembaban tanah dan suhu udara tidak sesuai dari yang diharapkan dan menghentikan penyiraman pada saat dirasa kelembaban sudah cukup yang menggunakan metode fuzzy logic, sehingga dirancang sebuah purwarupa alat yang berfungsi sebagai pengendali kelembaban tanah yang didalamnya mencakup pengukuran, perhitungan dan analisa yang dapat bekerja secara otomatis dan dapat dimonitor melalui aplikasi android yang terhubung langsung ke alat melalui jaringan internet.