Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Evaluasi Tarif Parkir di Tepi Jalan Umum berdasarkan Zona di Kota Pangkapinang Safitri, Revy; Amelia, Ririn; Noviayanti Manik, Jeanne Darc
BENTANG : Jurnal Teoritis dan Terapan Bidang Rekayasa Sipil Vol 7 No 2 (2019): BENTANG Jurnal Teoritis dan Terapan Bidang Rekayasa Sipil
Publisher : Universitas Islam 45 Bekasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (765.708 KB) | DOI: 10.33558/bentang.v7i2.1751

Abstract

Kota Pangkalpinang sebagai Ibukota Provinsi Bangka Belitung menjadi pusat kegiatan yang menimbulkan pergerakan kendaraan yang tinggi, dimana tingginya pergerakan kendaraan akan mempengaruhi besarnya kebutuhan ruang parkir. Penyediaan ruang parkir di Kota Pangkalpinang tidak hanya menggunakan lahan parkir, namun juga menggunakan badan jalan sebagai tempat parkir kendaraan atau yang disebut parkir di tepi jalan umum. Implementasi kebijakan tarif parkir di tepi jalan umum di Kota Pangkalpinang dinilai belum berjalan secara maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi tarif parkir di tepi jalan umum Kota Pangkalpinang berdasarkan zona yang telah ditetapkan untuk mengetahui kesesuaian tarif parkir di tepi jalan umum yang berlaku saat ini. Evaluasi tarif parkir di tepi jalan umum dianalisis berdasarkan Ability To Pay (ATP) dan Willingness To Pay (WTP). Hasil penelitian menyimpulkan bahwa tarif resmi parkir di tepi jalan umum yang ditetapkan, baik untuk kendaraan roda 2 maupun kendaraan roda 4 masih terlalu rendah dan masih bisa ditingkatkan. Penyesuain tarif resmi dapat dilakukan mengikuti rata ? rata tarif yang berlaku atau lebih, namun idealnya tidak melebihi nilai ATP. Dalam penyesuaian tarif, hasil yang diperoleh dapat menjadi bahan pertimbangan Pemerintah Kota Pangkalpinang dalam mengevaluasi kebijakan tarif parkir di tepi jalan umum yang berlaku saat ini.
Implementasi Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) “Zero Waste School-Plastic” Pratiwi, Fika Dewi; Notonegoro, Hartoyo; Noviayanti Manik, Jeanne Darc
Reswara: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6, No 1 (2025)
Publisher : Universitas Dharmawangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46576/rjpkm.v6i1.5038

Abstract

Sampah plastik yang berakhir di wilayah perairan, mengancam kelestarian sumber daya perikanan dan kelautan, keamanan pangan komoditi perikanan serta kelestarian pariwisata Bahari di Pulau Bangka. Pendekatan strategis diperlukan untuk mengedukasi generasi muda di sekolah terhadap permasalahan sampah plastik yang ada di lingkungan sekitar. Kondisi eksisting, permasalahan internal yang dihadapi sekolah UPTD. SMPN 02 Merawang diantaranya minimnya literasi siswa tentang plastik dan mikroplastik, siswa terbiasa menggunakan single used plastic, tidak mampu mengidentifikasi kemasan plastik food grade. Permasalah eksternal yang dijumpai yaitu pengelolaan sampah dilakukan dengan cara dibakar, siswa juga belum pernah mendapatkan pelatihan daur ulang sampah plastik. Tumpukan sampah plastik juga terlihat di sekitar sekolah, menimbulkan bau dan risiko kesehatan. Tujuan kegiatan pengabdian yaitu penguatan terwujudnya profil pelajar pancasila pada siswa SMP terkait pengelolaan sampah plastik dan menumbuhkan kepeduliaan lingkungan pada siswa SMP 2 Merawang agar dapat menjaga kelestarian perairain dan biota air. Metode pelaksanaan kegiatan yaitu kombinasi antara sosialisasi, pendampingan disertai partisipasi aktif dari mitra. Program dilaksanakan pada bulan Agustus-September 2024. Program edukasi, sosialisasi mendatangkan narasumber pakar dari akademisi, Universitas Bangka Belitung dan Dinas Lingkungan Hidup, Kabupaten Bangka. Kegiatan pengabdian berhasil dilakukan dengan indikator yang dapat diukur yaitu adanya output kegiatan berupa kerajinan sofa bulat dari ecobrick dan kerajinan alat tempat pensil dan vas bunga dari sampah plastik buatan siswa, serta hasil kuesioner menunjukkan pernyataan sebagian besar siswa setuju sampai dengan sangat setuju bahwa implementasi P5 Zero waste school-plastic dilaksanakan dengan efektif dan diperlukan keberlanjutan kegiatan yang mendukung implementasi P5 untuk mengatasi permasalahan sampah plastik