Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA TERHADAP PASIEN SKIZOFRENIA DI UPTD PUSKESMAS SIBULUE KECAMATAN SIBULUE KABUPATEN BONE TAHUN 2018 A. Artifasari
Diagnosis Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol. 14 No. 3 (2019): Diagnosis: Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : STIKES Nani Hasanuddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Skizofrenia merupakan penyakit kronis, kompleks, dan heterogen yang mempengaruhi sebagian besar fungsi dari aspek psikologis, dampak yang berat akibat individu dengan skizofrenia dapat menghancurkan aspek kekeluargaan, peranan dalam lingkup social, dan ketergantungan terhadap obat antipsikotik sebagai faktor utama dalam mencegah terjadinya kekambuhan dan munculnya gejala-gejala yang ada pada pasien.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan dukungan keluarga terhadap pasien skizofrenia di uptd puskesmas sibulue kecamatan sibulue kabupaten bone. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan desain penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel pada penelitian ini dilakukan dengan teknik purposive sampling dan jumlah sampel sebanyak 41 responden. Instrumen yang digunakan adalah lembar kuesioner. Data dianalisis menggunakan program SPSS dengan uji stastistik Chi-Square dan tingkat kemaknaan ρ Value < 0,05. Berdasarkan hasil analisis hubungan antara peran keluarga dengan kepatuhan berobat diperoleh nilai ρ= 0,023 berarti ada hubungan bermakna antara peran keluarga dengan kepatuhan berobat. Sedangkan hubungan antara efikasi diri dengan kepatuhan berobat diperoleh nilai ρ= 0,016 berarti ada hubungan bermakna antara efikasi diri dengan kepatuhan berobat. kesimpulan dalam penelitian ini adalah terdapat hubungan antara peran keluarga dan efikasi diri pasien dengan kepatuhan berobat pasien TB di Balai Besar Kesehatan Paru Masyarakat. Diharapkan adanya upaya untuk meningkatkan peran keluarga serta efikasi diri pasien sehingga meningkatkan kepatuhan berobat pada pasien TB Paru.
Pengaruh Pemberian Kombinasi Teknik Effleurage, Friction Massase dan Aromaterapi Lavender Terhadap Penurunan Nyeri Punggung Ibu Hamil Nofriati, Andi Sri Ulfi; Artifasari, Andi
Jurnal Promotif Preventif Vol 8 No 1 (2025): Februari 2025: JURNAL PROMOTIF PREVENTIF
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Pancasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47650/jpp.v8i1.1746

Abstract

Perubahan fisiologis tubuh selama masa kehamilan sering kali memberikan gejala khas yang dapat mengganggu kenyamanan ibu hamil, salah satu diantaranya adalah nyeri punggung. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh terapi komplementer kombinasi effleurage, friction massase dan aromaterapi lavender terhadap penurunan nyeri punggung ibu hamil. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Quasy eksperimen dengan pendekatan one group pretest-posttest design without control. Populasi penelitian ini adalah ibu hamil dengan jumlah sampel 20 orang. Pengumpulan data dilakukan melalui informed consent, kuesioner dan pengukuran skala nyeri. Metode analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariat dengan Uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan adanya penurunan nyeri punggung pada ibu hamil dari skala nyeri ringan 15%, skala sedang 45% dan skala berat 40%. Penelitian ini memberikan hasil bahwa ada pengaruh terapi komplementer kombinasi effleurage, friction massase dan aromaterapi lavender terhadap penurunan skala nyeri punggung ibu hamil dengan p value sebesar 0,046.
PENGUATAN PARTISIPASI MASYARAKAT UNTUK PENCEGAHAN PENYEBARAN VIRUS CORONA Kistan, Kistan; Irawati, Irawati; Artifasari, A.; Mas'ud, Alfian; Basri, Muhammad; Sibulo, Megawati; Malka, St; Novianti, Ita; Muchtar, Asrianti Safitri
Reswara: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Dharmawangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46576/rjpkm.v4i1.2469

Abstract

Corona Virus merupakan Jenis Virus dengan tingkat penyebaran yang sangat tinggi. Menyebr melalui kontak dari manusia ke manusia melalui droplet. Terbukti sejak tahun 2020 Jumlah kasus virus ini semakin meningkat.  Untuk menurunkan penyebaran virus ini dibutuhkan partisipasi masyarakat secara aktif dan luar biasa dengan mengikuti himbauan pemerintah seperti mematuhui protokol kesehatan dan selalu menjaga jarak, serta isolasi mandiri. Menurut penelitian sebelumnya kesadaran akan protocol kesehatan kurang dkarenakan informasi yang diterima oleh masyarakat dari sumber yang tidak terpercaya sehingga pemahaman masyarakat menjadi keliru akibatnya berdampak pada sikap dan perilaku masyarakat itu sendiri. Tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan edukasi kepada masyarakat dimulai dari kader yang nantinya menjadi agen promosi kesehatan tentang pencegahan penyebaran corona virus. Sebanyak 21 kader dan tokoh masyarakat terlibat dalam kegiatan ini. Metode kegiatan berupa Pretest – Posttest pemberian Edukasi dengan media Power Point untuk presentasi dan Leafleat. Hasil pengetahuan dan pemahaman masyarakat terkait pencegahan penyebaran Corona Virus. Sebelum dilakukan edukasi dari 21 Peserta terdapat sebanyak 33,33% memiliki pengetahuan kurang namun setelah dilakukan edukasi tidak ditemukan peserta yang memiliki pengetahuan kurang. Hal ini menunjukkan bahwa edukasi yang dilakukan secara terus menerus dan berkelanjutan masih merupakan langkah yang efektif dalam meningkatkan pengetahuan, Sikap dan perilaku masyarakat
Edukasi Hipertensi dan Terapi Komplementer Rebusan Daun Salam pada Lansia di Desa Carebbu Kec. Awangpone Kab. Bone A. Artifasari; Irawati, Irawati
Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2025): Oktober : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Universitas 45 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30640/abdimas45.v4i2.5290

Abstract

Hypertension is a common health problem among the elderly and is a major risk factor for various cardiovascular diseases. Efforts to reduce the incidence of hypertension rely not only on pharmacological therapy but also on non-pharmacological therapies as support. One non-pharmacological method that can be used is the use of boiled bay leaves, which are known to contain active compounds such as flavonoids and essential oils that have the potential to help lower blood pressure. This community service activity aims to increase the elderly's knowledge about the benefits of complementary therapy, specifically the consumption of boiled bay leaves as an independent effort to control blood pressure. The community service was carried out through a health education activity on October 28, from 2:00 PM to 3:00 PM WITA in the Carebbu Village Office Hall, Awampone District, Bone Regency. Participants were elderly people who were present and willing to participate in the series of activities. The activity implementation included filling out an attendance list and pre-test questionnaire, providing materials by the community service team, completing a post-test, and free blood pressure checks. The results of the activity showed an increase in the elderly's knowledge about complementary therapy and the importance of managing hypertension independently or with the support of health workers.