Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PENGARUH LATIHAN KOORDINASI RUNNING ABC (AGILITY BALANCE COORDINATION) TERHADAP KECEPATAN LARI SPRINT 30 METER Putra, Ade Indra; Kusuma, Lalu Sapta Wijaya; Mistar, Johaidah
Gelora : Jurnal Pendidikan Olahraga dan Kesehatan IKIP Mataram Vol 10, No 2 (2023): SEPTEMBER
Publisher : Universitas Pendidikan Mandalika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33394/gjpok.v10i2.9097

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Latihan Koordinasi Running ABC (Agility, Balance, Coordination) terhadap Kecepatan Lari Sprint 30 Meter pada Atlet Usia 9-20 Tahun Club Mayung Bulaeng Samawa. Jenis penelitian ini Pre eksperiment dengan menggunakan metode one grup pretest and posttest design. Populasi terdiri dari 25 orang atlet terdiri dari 15 orang atlet yang berusia 9-20 tahun, yang dimana 5 atlet diantaranya menguasai lari jarak menengah dan jarak jauh dan 10 orang atlet menguasai lari jarak pendek (Sprint). Oleh karena itu, sampel yang digunakan adalah 10 orang atlet yang memenuhi kriteria. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan uji t (paired sample t-test). Hasil analisis data menunjukkan bahwa adanya pengaruh yang signifikan dari latihan Koordinasi Running ABC terhadap kecepatan lari sprint 30 meter pada atlet usia 9-20 tahun Club Mayung Bulaeng Samawa. Hasil uji t diperoleh nilai P = (0.001) < α (0.05), maka terdapat peningkatan yang signifikan pada kecepatan lari 30 meter di Club Mayung Bulaeng Samawa. Persentase peningkatan tersebut sebesar 8.5%, dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan dari latihan Koordinasi Running ABC terhadap kecepatan lari sprint 30 meter pada atlet usia 9-20 tahun Club Mayung Bulaeng Samawa
Latihan Shadow Menggunakan Lampu Controller Sebagai Alat Bantu Meningkatkan Kelincahan Footwork Atlet Bulutangkis Kusuma, Lalu sapta Wijaya; Syah, Herman; Muhsan, Muhsan
Jurnal Sporta Saintika Vol 8 No 2 (2023): Jurnal Sporta Saintika Edisi September 2023
Publisher : Departemen Kesehatan Dan Rekreasi Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/sporta.v8i2.340

Abstract

Media Latihan dengan memanfaatkan lampu kontroller sebagai bentuk Latihan shadow dalam bulutangkis yang bertujuan untuk meningkatkan kelincahan, kecepatan reaksi, daya tahan atlet untuk bergerak lebih epektif dan efisien ke berbagai sudut lapangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Latihan shadow dengan menggunakan media lampu kontroler dan tidak menggunakan alat tersebut. Untuk mengetahui perbedaan pengaruh antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol terhadap kelincahan. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan menerapkan subjek penelitian ditempatkan secara acak, adanya pretest dan postest, dan ada perlakuan. Rumus yang digunakan dalam penelitian ini adalah t-test untuk mengetahui selisih hasil sebelum dan setelah diberikan perlakuan. Sedangkan untuk mengetahui perbedaannya digunakan independent sample test. Hasil yang didapatkan dalam penelitian ini adalah sig. 0,000 < 0,05 untuk kelompok eksperimen dan untuk kelompok control nilai sig. 0,000 < 0,05. Kedua kelompok memiliki peningkatan kelincahan dengan persentase sebesar 27,57% untuk kelompok eksperimen, dan 24,70% untuk kelompok control. Yang mengindikasikan perbedaan selisih peningkatkan kelincahan sebesar 2,87%. Yang artinya tes yang digunakan untuk mengukur kelincahan kedua kelompok mengalami peningkatan rata-rata 2 sampai 3 step untuk waktu yang diberikan selama 30 detik setelah diberikan Latihan shadow media lampu kontroler maupun yang tidak menggunakannya. Sehingga dapat disimpulkan hasil yang diperoleh dalam penelitian adalah terdapat perbedaan pengaruh yang signifikan antara kelompok eksperimen yang diberikan Latihan shadow menggunkan lampu kontroler dibandingkan dengan yang tidak menggunakan Latihan shadow media lampu kontroler.
Sosialisasi Permainan Pickleball di Kabupaten Lombok Timur Tahun 2023 Hulfian, Lalu; Jamaludin, Jamaludin; Kusuma, Lalu Sapta Wijaya; Taufik, Kurnia; Primayanti, Intan
Jurnal Surya Vol 5 No 1 (2023): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Surya Universitas Muhammadiyah Sukabumi (UMMI
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37150/jsu.v5i1.2203

Abstract

The purpose of this Community Service (PKM) activity is to introduce and socialize the sport of pickleball.  Pickleball is a sport that is relatively new to develop in Indonesia. Even the sport is not yet known at all in several regions of Indonesia, including one of them in the East Lombok district, West Nusa Tenggara. The game uses rackets such as badminton, court tennis, and table tennis. Although the characteristics of pickleball sports games are almost the same or similar to sports that use rackets. This socialization was carried out to court tennis, badminton, and table tennis players in the East Lombok region, where in the material there were basic technical materials, playing techniques, rules, and refereeing procedures. The method of implementing this activity is divided into three stages, namely (1) theoretical explanation and practice of basic techniques and playing techniques, (2) practice of refereeing procedures in pickleball, and (3) game techniques. The results of this PKM show that partners who participate in this PKM can understand and practice basic techniques, and playing techniques, and can apply refereeing procedures by the standard rules of the pickleball sports federation.