Newcastle disease (ND) adalah penyakit yang sangat menular pada unggas sehingga diperlukan penyuluhan kepada masyarakat mengenai upaya vaksinasi khususnya pada ayam buras. Sehingga tim dosen dari Universitas Muhammadiyah Sinjai melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PkM) ini dengan tujuan agar peternak mengetahui, memahami, dan melaksanakan segala aspek mengenai manajemen pemeliharaan dan kesehatan unggas yang baik dan benar. Lokasi PkM adalah desa Pattalassang, Kecamatan Sinjai Timur, Kabupaten Sinjai. Kegiatan diawali dengan survei, kemudian pelaksanaan PkM berupa penyuluhan, pelaksanaan vaksinasi dan monitoring. Kegiatan penyuluhan dilakukan di Balai desa Patalassang, dihadiri oleh para dosen dan mahasiswa Peternakan Universitas Muhammadiyah Sinjai, sekretaris desa Patalassang, Kelompok Tani dan Masyarakat. Materi yang dipaparkan berupa gejala dan penularan penyakit ND, pengertian vaksinasi, tipe-tipe vaksin, tujuan dan manfaat vaksinasi. Masyarakat cukup antusias dalam mengikuti PkM ini, hal ini menunjukkan tingginya motivasi Masyarakat dalam beternak unggas dan program pencegahan penyakit unggas. Kesimpulan kegiatan PkM ini adalah peternak ayam buras di Desa Patallassang telah mengetahui, memahami, dan melaksanakan segala aspek mengenai manajemen pemeliharaan dan kesehatan unggas yang baik dan benar setelah mengikuti kegiatan PkM yang dilaksanakan oleh Dosen dan Mahasiswa dari Universitas Muhammadiyah Sinjai.