Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Pengelolaan Kewirausahaan di Era 4G Untuk Peningkatan Kesejatraan di Desa Pamijahan Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat Halomoan, Yan Kristian; Permatasari, Retno Japanis; Sudiarto, Sudiarto
Jurnal Padma: Pengabdian Dharma Masyarakat Vol. 3 No. 4 (2023): PADMA OKTOBER 2023
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/jpdm.v3i4.35697

Abstract

Tujuan dilakukannya pengabdian masyarakat ini adalah: untuk mengetahui bagaimana peluang masyarakat (warga belajar Desa Pamijahan) dalam kewirausahaan di era industry digital 4.0, untuk mengetahui bagaimana menjalankan menejemen kewirausaha pada era industry digital 4.0 di warga belajar Desa Pamijahan dan untuk membangun masyarakat yang berkarakter kuat, mandiri, produktif dan kreatif serta inovatif dalam berwirausaha. Kerangka pemecahan masalah yang telah dirumuskan kemudian direalisasikan oleh tim pengabdi. Beberapa tindakan dalam upaya merealisasikan pemecahan permasalahan tersebut dilakukan dengan 1. Ceramah dan tanya jawab tentang menejemen kewirausahaan dilaksanakan pada tanggal 02 sd 03 September 2023 2. Pelatihan teknis kewirausahaan pada era industry 4.0  dilaksanakan pada tanggal 02 sd 03 September 2023. Pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan pada warga belajar pusat kegiatan belajar masyarakat yang dikenal dengan sebutan Desa Pamijahan yang beralamat di Jl Jalan KH.Abdul Hamid KM 08 RT 002/RW 002 Desa: Pamijahan Kecamatan: Pamijahan Kota: Kabupaten Bogor Kode Pos: 16630. Dilakukan pada hari minggu tanggal 02 sd 03 September 2023. Pendampingan dilakukan secara kelompok. Peserta yang mengikuti pengabdian ini  adalah warga belajar pusat kegiatan belajar masyarakat Desa Pamijahan Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat program kesetaraan paket B dan paket C, berjumlah 45 orang. Adapun hasil yang didapatkan di dalam pengabdian ini adalah Setiap masyarakat dalam hal ini warga belajar Desa Pamijahan memiliki peluang yang sama dengan masyarakat yang lainnya dalam menjalankan kewiraussahaan di era industry digital 4.0 setelah mendapatka pelatihan dan motivasi dan harus berani untuk memulainya. Menjalankan menejemen kewirausaha pada era industry digital 4.0 dapat dilakukan oleh siapa saja, kapan saja tidak mengenal tempat dan waktu dan siapa pelanggannya, terlebih yang menjalankan bisnis tersebut adalah anak-anak muda yang tergolong anak milenial
Pelatihan Literasi Anak Yatim dan Dhuafa Menuju Kesuksesan Akademis dan Karir Halomoan, Yan Kristian; Sari, Retno Japanis Permata; Sudiarto, Sudiarto
SocServe: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 1 No 3 (2024): SocServe: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Sapta Arga Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan literasi anak yatim dan dhuafa menuju kesuksesan akademis dan karir. Program pelatihan literasi ini mencakup berbagai kegiatan seperti pembelajaran membaca dan menulis dasar, literasi digital, serta penulisan kreatif. Metode yang digunakan meliputi ceramah, diskusi kelompok, dan praktek langsung. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan signifikan dalam kemampuan literasi anak-anak peserta. Anak-anak menunjukkan minat yang tinggi terhadap aktivitas membaca dan menulis, serta peningkatan partisipasi dalam kegiatan literasi digital. Evaluasi program ini menunjukkan bahwa kegiatan pelatihan literasi memberikan dampak positif terhadap kepercayaan diri dan keterampilan akademis anak-anak yatim dan dhuafa. Program ini juga berhasil membangun solidaritas dan kepedulian sosial di antara warga desa. Dengan adanya program ini, diharapkan dapat mengurangi kesenjangan sosial dan ekonomi di masyarakat. Kegiatan ini menekankan pentingnya literasi sebagai fondasi untuk keberhasilan akademis dan karir anak-anak kurang mampu, serta peran literasi dalam pemberdayaan individu dan komunitas. Rekomendasi untuk keberlanjutan program ini meliputi penyelenggaraan pelatihan berkala, peningkatan kolaborasi dengan sekolah dan lembaga pendidikan, serta pengembangan literasi digital lanjutan.
Manajemen Sumber Daya Manusia dalam Proyek Edukatif: Pemanfaatan Botol Air Mineral Lukis Halomoan, Yan Kristian; Permatasari, Retno Japanis; Sudiarto, Sudiarto
Jabdimas: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 2 (2024): Jabdimas: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Magister Manajemen, Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56457/jabdimas.v2i2.156

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat bertajuk "Manajemen Sumber Daya Manusia dalam Proyek Edukatif: Pemanfaatan Botol Air Mineral Lukis" bertujuan untuk meningkatkan keterampilan pendidik dalam mengelola pembelajaran berbasis bahan daur ulang dan mendorong kreativitas serta kesadaran lingkungan pada anak-anak usia dini. Program ini memanfaatkan botol air mineral bekas sebagai media melukis untuk memberikan pengalaman belajar yang interaktif dan ramah lingkungan. Dilaksanakan di RA Al-Rahman, kegiatan ini melibatkan pelatihan pendidik, aktivitas melukis bersama anak-anak, serta pameran hasil karya. Hasil program menunjukkan peningkatan keterampilan pendidik dalam metode kreatif, pengembangan keterampilan motorik dan kreativitas anak-anak, serta dukungan kuat dari orang tua dan komunitas terhadap kampanye kesadaran lingkungan. Program ini memberikan model pembelajaran yang berkelanjutan, berbasis kreativitas, dan relevan dengan isu lingkungan. Dengan pendekatan ini, RA Al-Rahman berhasil menciptakan pembelajaran holistik yang berdampak positif pada anak-anak, pendidik, dan komunitas.
Pengaruh Beban Kerja dan Stres Kerja terhadap Turnover Intention Karyawan pada PT Grahaindo Kreasi Abadi (Country Wood) Tangerang Selatan Hanifah, Hilda Nur; Halomoan, Yan Kristian
AMANAH : Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen Vol. 2 No. 2 (2024): AMANAH: Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MULIA BUANA (YPMB)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70451/amanah.v2i2.163

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh beban kerja dan stres kerja terhadap turnover intention karyawan di PT Grahaindo Kreasi Abadi (Countrywoods) Tangerang Selatan. Metode pada penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Metode pengambilan sampel adalah sampel jenuh dengan mengambil seluruh populasi untuk dijadikan sampel yaitu sebanyak 56 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik dengan pengujian uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik , uji linier sederhanan, uji regresi linier berganda, uji koefisien korelasi, uji koefisien determinasi, uji t hipotesis dan uji f hipotesis. Hasil penelitian beban kerja dan stres kerja terhadap turnover intention karyawan di PT Grahaindo Kreasi Abadi (Countrywoods) Tangerang Selatan ditunjukan oleh persamaan regresi linier berganda Y = 10,586 + 0,417 X1 + 0,276 X2. Hal ini dibuktikan dengan hasil uji hipotesis secara simultan diperoleh nilai f hitung > f tabel (10,374 > 3,17) dan diperkuat dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Dengan ini H03 ditolak dan Ha3 diterima. Dapat disimpulkan bahwa beban kerja (X1) dan stres kerja (X2) secara simultan berpengaruh terhadap turnover intention karyawan (Y).
Pengaruh Disiplin Dan Lingkungan Kerja Fisik Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Lotte Shopping Indonesia Head Office Di Ciracas Jakarta Timur Halomoan, Yan Kristian; Permatasari, Retno Japanis; Sudiarto, Sudiarto
Jurnal Pajak dan Bisnis Vol 6 No 1 (2025): Journal of Tax and Business
Publisher : LPPM-STPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55336/jpb.v6i1.290

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh disiplin dan lingkungan kerja fisik terhadap kinerja karyawan pada PT Lotte Shopping Indonesia Head Office di Ciracas Jakarta Timur. Metode yang digunakan adalah explanatory research dengan teknik analisis menggunakan analisis statistik dengan pengujian regresi, korelasi, determinasi dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini disiplin berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan sebesar 51,7%, uji hipotesis diperoleh t hitung > t tabel atau (8,831 > 1,993). Lingkungan kerja fisik berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan sebesar 46,9%, uji hipotesis diperoleh t hitung > t tabel atau (8,207 > 1,993). Disiplin dan lingkungan kerja fisik secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan persamaan regresi Y = 9,276 + 0,404X1 + 0,382X2 dan kontribusi pengaruh sebesar 63,4%, uji hipotesis diperoleh F hitung > F tabel atau (62,417 > 2,730).
Pola Hidup Sehat Berdasarkan 1 Korintus 6:19-20 untuk Pencegahan Human Metapneumovirus Sirait, Endy Amos Todo Hasudungan; Halomoan, Yan Kristian; Manurung, Chrismas Eben E; Jonathans, Kornelius Rulli
Sabda: Jurnal Teologi Kristen Vol 6, No 1 (2025): MEI
Publisher : Sekolah Tinggi Teologi Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55097/sabda.v6i1.252

Abstract

This study aims to explore the role of healthy lifestyle and spiritual approach in preventing human metapneumovirus (HMPV) infection, a respiratory virus that attacks at-risk groups such as children, the elderly, and individuals with weak immune systems. Using a literature study method and a descriptive qualitative approach, this study examines medical literature and spiritual principles from 1 Corinthians 6:19–20. The results of the study indicate that the implementation of a healthy lifestyle, including personal hygiene, balanced nutrition, adequate rest, and physical activity, plays an important role in strengthening the immune system and reducing the risk of HMPV infection. The integration of medical and spiritual approaches has been proven to provide a more holistic prevention strategy, not only reducing the risk of infection but also increasing collective awareness in society. This study recommends that health education be integrated with religious values to form a comprehensive and sustainable healthy lifestyle culture. Abstrak:Penelitian ini bertujuan untuk menggali peran pola hidup sehat dan pendekatan spiritual dalam pencegahan infeksi Human Metapneumovirus (HMPV), sebuah virus pernapasan yang menyerang kelompok yang beresiko seperti anak-anak, orang lanjut usia, dan individu dengan sistem imun yang lemah. Menggunakan metode studi pustaka dan pendekatan kualitatif deskriptif, penelitian ini menelaah literatur medis dan prinsip-prinsip spiritual dari 1 Korintus 6:19–20. Hasil kajian menunjukkan bahwa penerapan pola hidup sehat meliputi kebersihan pribadi, gizi seimbang, istirahat cukup, dan aktivitas fisik berperan penting dalam memperkuat sistem imun dan menurunkan risiko infeksi HMPV. Integrasi antara pendekatan medis dan spiritual teruji memberikan strategi pencegahan yang lebih holistik, tidak hanya mengurangi risiko infeksi tetapi juga meningkatkan kesadaran kolektif dalam masyarakat. Penelitian ini merekomendasikan agar edukasi kesehatan diintegrasikan dengan nilai-nilai keagamaan untuk membentuk budaya hidup sehat yang komprehensif dan berkelanjutan.Kata Kunci: HMPV, hidup sehat,penyakit , spiritualitas Kristen.
PELATIHAN BISNIS ONLINE KARANG TARUNA LINGKUNGAN RW 013 KELURAHAN PANINGGILAN UTARA KECAMATAN CILEDUG KOTA TANGERANG Setiawan, Rahmad; Darmadi, Darmadi; Suhartono, Agus; Halomoan, Yan Kristian
Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1 No 2 (2020): Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/al-jpkm.v1i2.4961

Abstract

This community service activity aims to transfer knowledge on how to maximize operationalization and become a member of the media. Open stalls and Online Business Training in order to increase sales of products and services offered by utilizing open stall applications. The method used is in the form of presentation of material in the form of presentation theory and practice to become a member and market the product. The method of activity used is in collaboration with Karang Taruna and looking for problems in the place so that it can provide the right solution in motivating members who are business people in Karang Taruna. After the analysis, we provide training in the form of materials and practices that aim to develop the ability to increase marketing via bukalapak media (online) for members of Karang Taruna Lingkungan The results of the activity showed that prior to the implementation of the PKM, the members of Karang Taruna Lingkungan were not familiar with the terms related to product marketing via online media, but after the implementation of the activities the Karang Karanguna can understand the basics of operating and becoming a member of the media. Open simple stalls. PKM activities play a positive role in increasing the knowledge and skills of participants in creating an Online Business account.