Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Pelatihan Perpajakan untuk UMKM di Sekitar Masjid Al Ikhlas Vila Dago Tol Tangerang Selatan Ganar, Yulian Bayu; Zulfitra, Zulfitra; Lesmono, Muhammad Andrei
SocServe: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 1 No 1 (2024): SocServe: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Sapta Arga Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan untuk mengenalkan pajak kepada UMKM di Masjid Al Ikhlas Vila Dago. Permasalahan yang diangkat mengenai perpajakan bagi UMKM. Metode yang Metode pelaksanaan pengabdian ini dilakukan dalam beberapa kegiatan yaitu (a). Tahap Persiapan meliputi : (1). Survey awal (2) Pemantapan dan penentuan lokasi sasaran, (3). Penyusunan bahan/materi pelatihan. Hasil kegiatan ini sangat bermanfaat bagi UMKM di Masjid Al Ikhlas Vila Dago dalam menambah wawasan serta pengetahuan mengenai pajak UMKM.
Pengaruh Profitabilitas, Leverage, dan Kebijakan Dividen Terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Property dan Real Estate yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017 – 2021 Fatmawati, Nia Eka; Ganar, Yulian Bayu
Finavest: Jurnal Ilmiah Ilmu Keuangan Vol 1 No 1 (2024): Finavest: Jurnal Ilmiah Ilmu Keuangan
Publisher : Sapta Arga Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh profitabilitas, leverage dan kebijakan dividen terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif asosiatif. Populasi pada penelitian ini yaitu perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) yang diambil dari tahun 2017-2021 yaitu sebanyak 80 perusahaan, sampel yang digunakan yaitu sebanyak 6 perusahaan. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Teknik analisa dalam penelitian ini yaitu uji deskriptif, uji estimasi model, uji kesesuaian model, uji asumsi klasik, uji determinasi koefisiensi, uji regresi data panel, uji t dan uji f. Berdasarkan uji kelayakan model, penelitian ini menggunakan model random effect model. Hasil pada penelitian ini menyatakan bahwa profitabilitas yang diuji menggunakan Return on Asset (ROA) berpengaruh signifikan terhadap nilai perushaan, leverage yang diuji menggunakn Debt to Asset Ratio (DAR) tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, kebijakan dividen yang diuji dengan Dividend Payout Ratio (DPR) tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Serta secara simultan profitabilitas, leverage dan kebijakan dividen berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan.
PENGARUH CURRENT RATIO, NET PROFIT MARGIN, RETURN ON EQUITY DAN EARNING PER SHARE TERHADAP DIVIDEND PAYOUT RATIO PADA PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013- 2016 Ganar, Yulian Bayu
Jurnal Disrupsi Bisnis Vol. 1 No. 1 (2018): Jurnal Disrupsi Bisnis
Publisher : Prodi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/drb.v1i1.1652

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh variable Current Ratio (CR), Net Profit Margin (NPM), Return on equity (ROE) dan Earning per share (EPS) terhadap Dividend Payout Ratio (DPR)  pada  perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2016.  Penelitian ini menggunakan sampel 5 perusahaan. Teknik analisis yang digunakan adalah, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, pengujian hipotesis, dan koefisien determinasi dengan taraf signifikan  5% menggunakan program SPSS for Windows Version 23.Hasil penelitian menunjukkan Secara parsial didapat bahwa variabel  Current Ratio (CR),  dan Return on equity (ROE) berpengaruh signifikan positif terhadap  dividend payout ratio. dan  Net Profit Margin (NPM) dan EPS berpengaruh signifikan negative terhadap dividend payout ratio, hasil penelitian ini jugamenunjukkan bahwa besar pengaruh variabel independen yaitu CR, NPM, ROE dan EPS terhadap variabel dependen yaitu  Dividend Payout Ratio  (DPR) adalah sebesar 62,5%. Kata Kunci: Current Ratio(CR), Net Profit Margin (NPM), Return on Earning (ROE), Earning Per Share (EPS),  Dividend Payout Ratio (DPR)
ANALISIS UTANG LUAR NEGERI DAN EKSPOR TERHADAP CADANGAN DEVISA INDONESIA PADA PEMERINTAHAN KABINET KERJA PRESIDEN JOKO WIDODO Ganar, Yulian Bayu
Jurnal Disrupsi Bisnis Vol. 1 No. 2 (2018): Jurnal Disrupsi Bisnis
Publisher : Prodi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/drb.v1i2.2109

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh variable Utang luar negeri (HLN)dan ekspor (EKS) terhadap cadangan devisa (CDV)  pada pemerintahan kabinet kerja presiden Joko Widodo. Penelitian ini menggunakan data bersifat sekunder runtun waktu laporan setiap bulan mulai dari periode Juli 2014- Maret 2018 . Teknik analisis yang digunakan adalah, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, pengujian hipotesis, dan koefisien determinasi dengan taraf signifikan  5% menggunakan program SPSS for Windows Version 23. Hasil penelitian menunjukkan Secara parsial didapat bahwa variabel  Utang luar negeri (HLN) dan Ekspor (EKS) berpengaruh signifikan positif terhadap  Cadangan Devisa (CDV). hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa besar pengaruh variabel independen yaitu Utang luar negeri (HLN) dan Ekspor (EKS) terhadap variabel dependen yaitu  Cadangan Devisa (CDV) adalah sebesar 27,3%. Kata Kunci: utang luar negeri, ekspor, cadangan devisa
Pengaruh Nilai Investasi, Tenaga Kerja dan Pengeluaran Pemerintah terhadap Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Periode 1999-2019 Ganar, Yulian Bayu; Zulfitra, Zulfitra; Sampurnaningsih, Sri Retnaning
Jurnal Disrupsi Bisnis Vol. 4 No. 1 (2021): Jurnal Disrupsi Bisnis
Publisher : Prodi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/drb.v4i1.9120

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh variable Penanaman Modal Asing (PMA), Penanaman Modal dalam Negeri (PMDN), Tenaga Kerja (AK) dan Pengeluaran Pemerintah (EXPD) memiliki pengaruh baik secara individu maupun simultan terhadap Pertumbuhan Ekonomi Indonesia (PDB)  periode 1999-2019.  Teknik analisis yang digunakan adalah, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, pengujian hipotesis, dan koefisien determinasi dengan taraf signifikan  5% menggunakan program SPSS for Windows Version 23. Hasil penelitian menunjukkan Secara parsial didapat bahwa variabel  Penanaman Modal Asing (PMA) berpengaruh signifikan positif terhadap  Pertumbuhan Ekonomi Indonesia (PDB), Tenaga Kerja (AK) berpengaruh signifikan negative terhadap Pertumbuhan Ekonomi Indonesia (PDB), Penanaman Modal dalam Negeri (PMDN) serta Pengeluaran Pemerintah (EXPD) tidak berpengaruh signifikan terhadap  Pertumbuhan Ekonomi Indonesia (PDB), dan hasil penelitian ini jugamenunjukkan bahwa besar pengaruh variabel independen yaitu PMA, PMDN, AK dan EXPD terhadap variabel dependen yaitu  PDB adalah sebesar 80,4%. Kata Kunci: PMA, PMDN, AK, EXPD, PDB