Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi potensi produk unggulan Desa Kebobang dan mengembangkan strategi peningkatan nilai tambah guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Melalui program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang dilaksanakan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya, berbagai kegiatan seperti penyuluhan dan Focus Group Discussion (FGD) dilakukan untuk meningkatkan kapasitas masyarakat dalam pengolahan dan pemasaran produk. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, kuesioner, dan dokumentasi. Hasil analisis menunjukkan bahwa pengembangan produk unggulan Desa Kebobang dapat ditingkatkan melalui optimalisasi digital marketing, kerjasama dengan sektor pariwisata, serta pelatihan manajemen keuangan dan produksi.