Penelitian ini dilatarbelakangi adanya penurunan penjualan di Lotte Grosir Medan pada kurun waktu 2022-2023. Penurunan penjualan ini menunjukan adanya penurunan keputusan pembelian konsumen sehingga dapat dirumuskan dalam penelitian ini bahwa bagaimana konsumen mengambil keputusan pembelian di tengah fenomena persaingan yang semakin ketat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Store atmosphere Dan Kualitas Pelayanan terhadap Keputusan Pembelian Konsumen. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif kausalitas untuk menguji pengaruh store atmosphere dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian di Lotte Grosir Medan. Data diperoleh melalui kuesioner. Sampel ditentukan dengan rumus Slovin dari populasi 200 orang, sehingga diperoleh 67 responden. Analisis data dilakukan melalui uji validitas, reliabilitas, normalitas, heteroskedastisitas, dan multikolinearitas, lalu dilanjutkan dengan regresi linear berganda. Jika nilai signifikansi < 0,05 dan koefisien positif, kedua variabel terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Berdasarkan hasil analisis, variabel store atmosphere dan kualitas pelayanan memiliki pengaruh berbeda terhadap keputusan pembelian di Lotte Grosir Medan. Uji parsial menunjukkan bahwa store atmosphere tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian (thitung 0,261 < ttabel 1,669; sig. 0,795 > 0,05), sedangkan kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan (thitung 5,479 > ttabel 1,669; sig. 0,000 < 0,05). Uji simultan memperlihatkan bahwa kedua variabel secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian (Fhitung 15,357 > Ftabel 3,14; sig. 0,000 < 0,05). Nilai koefisien determinasi (R²) sebesar 0,324 menunjukkan bahwa 32,4% keputusan pembelian dipengaruhi oleh kedua variabel tersebut, sementara 67,6% dipengaruhi faktor lain. Dengan demikian, kualitas pelayanan menjadi faktor yang paling dominan dalam memengaruhi keputusan pembelian di Lotte Grosir Medan.