Claim Missing Document
Check
Articles

Found 11 Documents
Search

PENGEMBANGAN APLIKASI E-MINDMAPS PADA MATERI ILMU SOSIAL DAN BUDAYA DASAR MEMANFAATKAN GROUPWARE BERBASIS ANDROID Kurniasari, Praharisti; Mardikaningsih, Agusti
Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 35, No 2 (2018): October 2018
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/jpp.v35i2.15844

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengidentifikasi kebutuhan pengembangan bahan ilmu sosial dan budaya dasar dengan mengunakan aplikasi emindmap memanfaatkan groupware berbasis android untuk meningkatkan motivasi mahasiswa, 2) menyusun bahan ajar ilmu sosial dan budaya dasar dengan menggunakan aplikasi emindmaps memanfaatkan groupware berbasis android untuk meningkatkan motivasi mahasiswa, 3) mendesiminasi desain produk (desain aplikasi emindmap) pada prodi – prodi sevisi. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan (Research and Development/ RD). Model pengembangan media dilakukan berdasarkan enam tahap, yaitu konsep (concept), perencanaan (design), pengumpulan bahan (material collecting), pembuatan (assembly), percobaan (testing) dan distribusi (distribution). Penelitian ini menghasilkan bahan ajar berupa aplikasi emindmaps berbasis android yang dapat meningkatkan motivasi mahasiswa. Data yang dihasilkan dari penelitian ini yaitu data hasil validasi materi yaitu 81,1% , kategori layak dengan predikat bagus; dan hasil validasi media yaitu 80,83% , kategori layak dengan predikat bagus.
Penerapan Experiental Learning Berbantukan Aplikasi Spider Web untuk Meningkatkan Kemampuan Menulis Karya Ilmiah Mahasiswa IKIP Budi Utomo Malang Kurniasari, Praharisti; Mardikaningsih, Agusti; Sudarsono, Sudarsono; Sudari, Sudari
JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol. 5 No. 11 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Publisher : STKIP Yapis Dompu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (267.387 KB) | DOI: 10.54371/jiip.v5i11.1248

Abstract

Sebuah tantangan bagi dosen untuk menumbuhkan kesenangan menulis terutama menulis karya ilmiah di kalangan mahasiswa. Pada umumnya, mahasiswa menyukai perkuliahan yang melibatkan dirinya, sehingga akan membentuk sebuah pengalaman pada diri mahasiswa itu sendiri. Tetapi, kenyataan yang ada di lapangan kemampuan menulis mahasiswa khususnya dalam menulis karya imiah masih tergolong rendah. Oleh sebab itu, tujuan dari penelitian ini adalah sebagai upaya untuk meningkatkan kemampuan menulis karya ilmiah mahasiswa dengan menggunakan Experiental Learning berbantukan aplikasi Spider Web. Dalam penelitian ini, menggunakan sampel dari mahasiswa IKIP Budi Utomo semester 3 sebanyak 30 mahasiswa. Pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan tes. Berdasarkan analisis data diperoleh hasil nilai rata-rata keterampilan menulis karya ilmiah pada tahap pra tindakan sebesar 54,3% (kategori kurang), rata-rata pada siklus I sebesar 69,6% (kategori baik) dan sebesar 81,6% pada siklus II. Dari segi produk, peningkatan dapat dilihat dari kualitas produk yang dihasilkan oleh mahasiswa mulai dari bagian awal, notasi ilmiahnya, beserta isinya sampai mekanis penulisan karya ilmiah mahasiswa dari siklus I ke siklus II. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penggunaan experiental learning berbantukan aplikasi spider web ini dapat meningkatkan kemampuan menulis karya ilmiah mahasiswa.
Qualitative and Quantitative Study on Students’ Critical Thinking of Conceptual E-Scaffolding in Blended Learning Context Mardikaningsih, Agusti; Kurniasari, Praharisti; Pradipta, Anangga
Journal International Inspire Education Technology Vol. 3 No. 1 (2024)
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Hikmah Pariangan Batusangkar, West Sumatra, Indonesia.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55849/jiiet.v3i1.545

Abstract

Critical thinking ability is one of the rational thinking capabilities that is highly required by students in solving problems or delivering an idea. In fact, however, students’ critical thinking skill is still categorized as low according to the previous studies. One feasible alternative to be done in developing students’ critical thinking ability is implementing electronic-based scaffolding. For that reason, there should be research to examine conceptual e-scaffolding in blended learning on Problem-Based Learning (PBL) model to observe the first semester students’ critical thinking ability at IKIP Budi Utomo Malang. This study employed mixed-methods with explanatory research design. The experimental group was given conceptual e-scaffolding treatment in blended learning on Problem-Based Learning model and the control group did not receive any additional treatment. For both experimental and control groups, the research subject was the students in the first semester at IKIP Budi Utomo Malang. As there were two research groups, 46 students belonged to the control group. The instruments utilized in this research were pre-test and post-test. The pre-test consisted of 18 multiple choice items with reliability coefficient of 0.735 and critical thinking post-test consisted of 14 essay question items with reliability coefficient of 0.762. In addition, semi-structured interview and think aloud guidelines were used. Quantitative data were obtained from the distribution of pre-test and post-test items. Meanwhile, qualitative data were retrieved from semi-structured interview and think aloud. The quantitative data were then analyzed using ANACOVA parametric analysis while the qualitative data were analyzed using path analysis model. The research findings indicated that: 1) the critical thinking ability of students who studied with conceptual e-scaffolding in blended learning on Problem-Based Learning was higher than those who studied with conventional method, 2) the implementation of conceptual e-scaffolding in the form of link map in Problem-Based Learning model influenced positively towards students’ critical thinking ability. This was reflected from the behavior and the way of thinking of students belonged to the experimental group indicating critical thinking ability development during the learning process. Furthermore, conceptual e-scaffolding in the form of link map helped the students to obtain information easily and utilized it in understanding concepts in geometrical optic material.
Peningkatan Kualitas Hidup Lansia Melalui Pemanfaatan Posyandu Lansia di Dusun Kacangan-Kandangan Kabupaten Kediri Kurniasari, Praharisti; Mardikaningsih, Agusti
Jurnal Pengabdian Sosial Vol. 1 No. 3 (2024): Januari
Publisher : PT. Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/p9wz7348

Abstract

Jumlah orang dalam kategori usia lanjut usia (lansia) semakin meningkat seiring dari keberhasilan pembangunan yang ada di Indonesia. Lansia sangat memerlukan pemeliharaan kesehatan yang terjangkau, hal ini untuk mengatasi masalah kesehatannya. Posyandu lansia merupakan alternatif sarana untuk pemenuhan kebutuhan kesehatan. Pemanfaatan posyandu lansia di dusun Kacangan Kandangan Kabupaten Kediri masih sangat rendah. Tujuan dari Pengabdian Kepada Masyarakat ini yaitu agar bisa memberikan penyuluhan dan bimbingan pentingnya posyandu lansia terutama kepada lansia, keluarga lansia, kader posyandu serta pemangku kepentingan yang ada di dusun Kacangan Kandangan Kediri. Sarana dan prasarana yang disediakan oleh pemerintah daerah dan desa bisa dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat dari Pengabdian Kepada Masyarakat ini menunjukkan sebanyak 60% responden memanfaatkan posyandu lansia. Diharapkan para kader posyandu, keluarga lansia, serta pemangku kepentingan dapat turut berpartisipasi aktif dalam membantu pemanfaatan posyandu lansia.
Pelatihan Pengelolaan Sampah Anorganik Menjadi Kreasi Daur Ulang Yang Menarik Kurniasari, Praharisti; Mardikaningsih, Agusti; Arifki, Galih
Jurnal Pengabdian Sosial Vol. 1 No. 10 (2024): Agustus
Publisher : PT. Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/q8wp4f36

Abstract

Pelatihan pengelolaan sampah anorganik menjadi aneka kreasi daur ulang merupakan satu sarana untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat serta memberdayakan mereka dalam pengelolaan sampah anorganik. Pengabdian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengelolaan sampah anorganik menjadi aneka    kreasi daur ulang yang menarik di desa Kacangan Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri. Metode yang digunakan yaitu, penyampaian materi, diskusi dan praktek pengolahan sampah anorganik menjadi aneka kreasi yang menarik. Hasil kegiatan mendeskripsikan pelatihan pengelolaan sampah anorganik menjadi aneka kreasi daur ulang merupakan satu sarana untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat. Pemerintah dan semua lapisan masyarakat sebaiknya memberi perhatian yang khusus terhadap pemanfaatan dan pengelolaan sampah menjadi aneka kreasi dengan menerapkan prinsip 3D (dimulai dari hal yang kecil, dimulai dari sekarang, dimulai dari diri sendiri) dalam kehidupan sehari-hari.
Penggunaan Model Project Based Learning (PjBL) Berbasis Socio- Scientific Issue Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Mahasiswa Dalam Mata Kuliah Psikologi Pendidikan Kurniasari, Praharisti; Mardikaningsihi, Agusti; Aini, Risa Nur
EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI ) Vol 7 No 1 (2024): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI )

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v7i1.2354

Abstract

The purpose of this study is to improve the learning outcomes of Insan Budi Utomo University students in educational psychology courses through the use of the Problem Based Learning (PjBL) model based on Socio-Scientific Issue. The research method uses classroom action research consisting of 2 cycles. The implementation of Classroom Action Research (PTK) at Insan Budi Utomo University, involved 25 students in the 4th semester of class C in the 2023/2024 intake. Data collection through interviews, observations, and distribution of peer assessment questionnaires. Each cycle consists of Planning, Implementation, Observation and Reflection. The results of this study show a significant increase in Student Learning Outcomes after the use of the Project Based Learning (PjBL) model based on Socio-Scientific Issue, especially in the Educational Psychology course. The increase in student learning outcomes, namely in the Pre-cycle, student learning completeness was 20% then increased significantly by 72% in Cycle I and increased again in Cycle II by 100% student learning completeness. However, in this study the researcher faced several obstacles that affected the effectiveness of the lecture, such as difficulties in using QR code technology and internet connections on campus that were sometimes slow. The solution that the researcher did was to display the video offline and include a QR code on the projector screen as an alternative.
Edukasi Kinesio Taping Sebagai Alat Rehabilitasi Cedera Olahraga Bulu Tangkis Siskasari, Reno; Zaini , Moh; Mardikaningsih, Agusti; Kurniasari, Praharisti
Jurnal Pengabdian Sosial Vol. 2 No. 3 (2025): Januari
Publisher : PT. Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/5yv2ex67

Abstract

Edukasi Kinesio Taping Sebagai Alat Rehabilitasi Cedera Olahraga Bulu Tangkis pada member klub bulu tangkis Mad Badminton Kota Malang perlu dilakukan karena berdasarkan analisis situasi di lapangan aktivitas olahraga yang dilakukan oleh member klub Mad Badminton tidak diimbangi dengan pemahaman dan masih sangat rendahnya pengetahuan mengenai kinesio taping sebagai alat rehabilitasi cedera, jenis- jenis cedera dan penanganan cedera akut yang tepat. Dari beberapa kasus yang terjadi ketika ada member yang mengalami cedera olahraga seringkali mengandalkan massage tradisional. Adanya pemahaman mengenai manfaat dari kinesio taping sebagai alat rehabilitasi cedera yang akan mempercepat pemulihan, sehingga ketika pelaku olahraga mengalami cedera dapat tertangani dengan cepat dan benar. Demikian juga dengan pemahaman mengenai beberapa jenis cedera dan mengenali bagaimana tubuh kita memberikan respon terhadap cedera tersebut, sehingga dapat mengetahui apa yang harus dilakukan untuk mencegah terjadinya cedera, bagaimana mendeteksi suatu cedera agar tidak bertambah parah, bagaimana mengobatinya dan kapan harus memerlukan pertolongan profesional. Tahapan pelaksanaan pada pengabdian ini meliputi tahapan persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Hasil yang dicapai dalam kegiatan ini adalah peningkatan pemahaman mitra mengenai kinesio taping sebagai alat rehabilitasi olahraga, jenis cedera olahraga serta bagaimana mengaplikasikan kinesio taping yang tepat.
Volleyball Modifications To Improve Students' Basic Movements In The Learning Outcomes Of The Volleyball Game Muhammadiyah 1 High School, Malang City Azizi, Arbahan; Kusmawati, Wiwik; Kurniasari, Praharisti; Pradipta, Anangga Widya
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 10, No 3 (2024): Jurnal Ilmiah Mandala Education ( Agustus)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jime.v10i3.7267

Abstract

The aim of this research is to improve the learning outcomes of basic volleyball movements with volleyball modifications for students at SMA Muhammadiyah 1 Malang City. This research is Classroom Action Research (CAR), which consists of two cycles. The subjects in this research were 21 students in class XI SMA Muhammadiyah 1 Malang City. Data collection techniques use tests and observations. Data analysis uses qualitative descriptive techniques based on percentage qualitative analysis. The research results in the pre-cycle were only 4 students who passed (19.05%) and 17 students did not pass (80.95%). In the first cycle, the learning outcomes of 11 students who had passed (52.38%) were obtained and 10 students had not yet passed (47.61%). With average gains in affective (81.33%), psychomotor (74.95%) and cognitive (68.33%). In cycle II, the learning outcomes of 18 students who had passed (85.71%) were obtained and 3 students had not yet passed (14.29%). With average gains in affective (81.38%), psychomotor (77.33%) and cognitive (81.81%). Based on the research results, it was concluded that volleyball modifications can improve learning outcomes for the basic movements of volleyball in students at Muhammadiyah 1 High School, Malang City.
PENGGUNAAN INTELLIGENT MIND MAPPING UNTUK MENINGKATKAN PROSES DAN HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V DI SDN PURWANTORO 3 KECAMATAN BLIMBING KOTA MALANG Kurniasari, Praharisti
JURNAL PENDIDIKAN DASAR NUSANTARA Vol 2 No 1 (2016): Jurnal Pendidikan Dasar Nusantara
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (626.478 KB) | DOI: 10.29407/jpdn.v2i1.340

Abstract

Abstract: The study science learning with the use of intelligent mind mapping aims to describe: (1) measures the use emindmaps on mind mapping on the course from science to students in class V SDN Purwantoro 3 Blimbing district of Malang. (2) improvement of processes and student learning outcomes in class V SDN Purwantoro 3 Blimbing district Malang Malang on science lesson through the use emindmaps on mind mapping. The design of the study is a reference to the model cycle classroom action research by Kemmis and Taggart includes four stages: (1) planning, (2) action, (3) observation, and (4) reflection. Scene of this research is in SDN Purwantoro 3 Blimbing district of Malang. Data collection techniques using observation, assessment techniques of students' work, technical questionnaire, attitudinal scales, interview, test, documentation, and field notes. The results showed using intelligent on mind mapping, learning outcomes of students has increased. The increase in the average value of students' work on the pre-action to the first cycle increased from 46.55 into 70.69 and the second cycle into 80.25. Final test results also increased. The average value of final test results from pre-action to the first cycle increased from 45.80 at 70.75 and the second cycle to 89.70. Increased activity of students from pre-action to the first cycle increased from 47.75 into 80.15 and the second cycle increased to 89.15. The increase in the average value of student attitudes scale results from pre-action to the first cycle of 18.15 into 26.15 (from low to high) and the second cycle increased to 36.20 (from higher to very high). The conclusion of this study is the use of intelligent mind mapping can improve the process and results of students of class V SDN Purwantoro 3 on science learning Keywords: intelligent mind mapping, learning process, learning result, elementary school science learning. Abstrak: Penelitian pembelajaran IPA dengan penggunaan intelligent mind mapping ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) langkah-langkah penggunaan emindmaps pada mind mapping  pada matapelajaran IPA untuk siswa kelas V di SDN Purwantoro 3 Kecamatan Blimbing Kota Malang. (2) peningkatan proses dan hasil belajar siswa kelas V di  SDN Purwantoro 3 Malang Kecamatan Blimbing Kota Malang pada matapelajaran IPA melalui penggunaan emindmaps pada mind mapping. Rancangan penelitian yang digunakan adalah PTK mengacu pada model siklus PTK oleh Kemmis dan Taggart meliputi empat tahap yaitu (1) perencanaan, (2) pelaksanaan tindakan, (3) pengamatan, dan (4) refleksi. Kancah dari penelitian ini yaitu di SDN Purwantoro 3  Kecamatan Blimbing Kota Malang. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, teknik penilaian hasil karya siswa, teknik angket, skala sikap, wawancara, tes, dokumentasi, dan catatan lapangan. Hasil penelitian menunjukkan dengan menggunakan intelligent pada mind mapping, hasil belajar siswa mengalami peningkatan. Peningkatan nilai rata-rata hasil karya siswa pada pra tindakan ke siklus I mengalami peningkatan dari 46,55 menjadi 70,69 dan pada siklus II menjadi 80,25. Hasil tes akhir juga mengalami peningkatan. Nilai rata-rata hasil tes akhir dari pra tindakan ke siklus I mengalami peningkatan dari 45,80 menjadi 70,75 dan pada siklus II menjadi 89,70. Peningkatan aktivitas siswa dari pra tindakan ke siklus I mengalami peningkatan dari 47,75 menjadi 80,15 dan pada siklus II meningkat menjadi 89,15. Peningkatan nilai rata-rata hasil skala sikap siswa dari pra tindakan ke siklus I dari 18,15 menjadi 26,15 (dari rendah menjadi tinggi) dan pada siklus II meningkat menjadi 36,20 (dari tinggi menjadi sangat tinggi). Kesimpulan penelitian ini yaitu penggunaan intelligent mind mapping dapat meningkatkan proses dan hasil belajar siswa kelas V SDN Purwantoro 3 pada matapelajaran IPA. Kata kunci: Intelligent Emindmaps Mind Mapping, Proses Belajar, Hasil Belajar, Pembelajaran IPA SD
Dependensi Penggunaan Kecerdasan Buatan AI (Artificial Intelligence) Terhadap Tugas Akademik Mahasiswa Kurniasari, Praharisti; Mardikaningsih, Agusti; Sari, Reno Siska
JUPEIS : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial Vol. 4 No. 3 (2025): JUPEIS: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial
Publisher : Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57218/jupeis.Vol4.Iss3.1801

Abstract

Perkembangan teknologi pada saat ini berkembang sangat pesat dan pasti memberikan berbagai dampak yang signifikan terhadap pendidikan. Kecerdasan buatan saat ini sedang marak-maraknya sehingga bisa membuat mahasiswa menjadi terlena dengan kecanggihan ini. Tujuan dari penelitian ini untuk mengukur dependensi, sejauh mana ketergantungan mahasiswa menggunakan AI dalam mengerjakan tugas akademik di kampus. Penelitian ini juga sebagai bahan evaluasi potensi AI, apakah AI ini sebagai alat bantu yang mendukung atau malah justru menggantikan kemapuan dari mahasiswa. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan peneliti menyebarkan kuesioner melalui g-form. Pelaksanaan penelitian ini di Universitas Insan Budi Utomo, melibatkan mahasiswa semester IV kelas B pada angkatan 2024/2025 dengan jumlah 29 mahasiswa. Dari jumlah tersebut, peneliti mengadakan wawancara terhadap 5 mahasisw untuk mengukur sejauh mana penggunaan AI serya persepsi responden terhadap AI. Hasil dari penelitian ini menunjukkan penggunaan AI dalam pembelajaran bisa memberikan kemudahan dan efisiensi. Akan tetapi dependensi yang berlebihan bisa melemahkan kemampuan mahasiswa khususnya kemampuan berpikir kritis dan kreatif. Oleh karena itu harus ada keseimbangan antara penggunaan AI dan pengembangan dari intelektual sehingga kemampuan esensial mahasiswa dapat terjaga dengan baik.