Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Program Kampus Berdampak: Kolaborasi Kampus Dan Sekolah Dalam Peningkatan Literasi, Numerasi, Dan Keterampilan Siswa Melalui Ekstrakurikuler Pramuka Oleh Mahasiswa PGSD Sanbein, Maria C.; Seran, Maria K.; Luya, Stefania M.; Fahik, Maria O.; Bria, Yolenta A.; Amfotis, Evaritha F.; Akbari, Ummu Fajariyah; Meilani, Dian; Nurlailah; Tolan, Felitciani Dwi Junitha Sanga; Muhsam, Julhidayat
Jurnal Flobamorata Mengabdi Vol. 3 No. 1 (2025): JURNAL FLOBAMORATA MENGABDI
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Kupang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51494/jfm.v3i1.2280

Abstract

Program Kampus Berdampak merupakan bagian dari implementasi KKN Tematik Universitas Muhammadiyah Kupang tahun 2024 yang dilaksanakan di UPTD SD Negeri Tuak Daun Merah. Tujuan utama dari program ini adalah meningkatkan kemampuan literasi dasar pada siswa kelas rendah, mengembangkan keterampilan melalui kegiatan ekstrakurikuler Pramuka pada siswa kelas tinggi, serta menciptakan sinergi kegiatan berdampingan sebagai bentuk dukungan terhadap penguatan ekonomi kreatif sekolah. Pelaksanaan program berlangsung selama 75 hari, dengan fokus utama pada kegiatan literasi dan numerasi untuk kelas rendah serta penguatan karakter dan keterampilan melalui Pramuka bagi kelas tinggi.Kolaborasi antara kampus dan sekolah menjadi faktor kunci keberhasilan program, terlihat dari tingginya partisipasi guru dan antusiasme siswa dalam mengikuti seluruh rangkaian kegiatan. Mahasiswa PGSD sebagai pelaksana program juga berperan aktif dalam merancang dan menerapkan strategi pembelajaran yang adaptif sesuai kebutuhan siswa. Meskipun demikian, beberapa kendala ditemukan, seperti kurangnya partisipasi aktif dari sebagian siswa dan keterbatasan pengalaman mahasiswa dalam mengelola dinamika kelas. Namun secara umum, program ini memberikan kontribusi positif dalam mengembangkan potensi siswa dan memperkuat hubungan kemitraan antara perguruan tinggi dan sekolah dasar.
Peningkatan Kompetensi Guru Melalui Pelatihan Penelitian Tindakan Kelas Dan Penulisan Karya Tulis Ilmiah Bagi Guru Madrasah Ibtidaiyah Maumere Sunimbar; Aiman, Ummu; Yani, Ahmad; Akbari, Ummu Fajariyah; Khasna, Fenny Tanalinal; Arifin; Ahmad, Rizqy Amelia Ramadhaniyah; Sukmawati
Jurnal Flobamorata Mengabdi Vol. 2 No. 1 (2024): Jurnal Flobamorata Mengabdi
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Kupang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51494/jfm.v2i1.1709

Abstract

Dalam kompetensi profesional, salah satu kemampuan yang harus dimiliki guru adalah melakukan penelitian tindakan kelas (PTK) dan penulisan karya tulis ilmiah. Adapun tujuan dari pelatihan ini adalah 1) meningkatkan pemahaman guru di sekolah dasar tentang penelitian tindakan kelas,2) Meningkatkan pemahaman guru di sekolah dasar dalam penulisan karya tulis ilmiah. Peserta yang diikutsertakan dalam pelatihan ini sebanyak 17 orang Guru Madrasah Ibtidaiyah Negeri Maumere. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini adalah metode ceramah ,diskusi, latihan, dan penugasan. Hasil yang diperoleh dari pelatihan ini adalah lebih dari 70 % peserta telah memahami cara mengidentifikasi masalah, merumuskan judul, merumuskan masalah dan pemecahannya, menyusun hipotesis tindakan, mengkaji teori dan merumuskan metode penelitian tindakan kelas, serta menyusun proposal penelitian tindakan kelas.