Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Cartesius

Pemodelan Matematika dalam Efisiensi Pengisian Ulang Stok Bahan Bakar di SPBU Cikurubuk Melinda, Salma; Novita, Sofi; Rafiqoh, Ulya Wildati; Sopariah, Sopariah; Nugraha, Depi Ardian
CARTESIUS : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 7 No.2 Tahun 2024
Publisher : Unika Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti kapan waktu yang tepat untuk melakukan pengisian ulang bahan bakar, khususnya pada bahan bakar jenis pertalite, pertamax, dan solar. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Data diperoleh secara langsung melalui wawancara dengan pengelola/karyawan SPBU. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu wawancara dan observasi. Sedangkan teknik analisis data yang diterapkan mencakup analisis deskriptif kualitatif yang dikombinasikan dengan metode persamaan linear. Berdasarkan hasil observasi, dapat disimpulkan bahwa waltu ideal untuk pengisian ulang bahan bakar di SPBU adalah sebagai berikut: bahan bakar jenis pertalite sebaiknya diisi ulang setiap 4 hari sekali, bahan bakar jenis pertamax setiap 5 hari sekali, dan bahan bakar jenis solar setiap 4 hari sekali.
Prediksi Transaksi Judi Online di Indonesia Tahun 2045: Analisis Matematis dan Dampaknya Terhadap Ekonomi Nasional Tabina, Salwa; Nurleni, Siti; Danirat, Mustika Dwi; Nugraha, Depi Ardian
CARTESIUS : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 7 No.2 Tahun 2024
Publisher : Unika Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas pertumbuhan transaksi judi online di Indonesia yang terus meningkat secara signifikan dari tahun 2017 hingga tahun 2023 dan dampaknya terhadap perekonomian nasional. Berdasarkan data historis, nilai transaksi judi online di Indonesia pada tahun 2017 mencapai Rp 2 triliun dan tahun 2023 telah mencapai Rp 327 triliun. Hal ini berarti telah terjadi peningkatan yang sangat tajam dari tahun 2017. Penelitian ini menggunakan model matematis eksponensial dan deret geometrik untuk memprediksi nilai transaksi di tahun 2045. Penelitian ini memprediksi bahwa nilai transaksi judi online dapat mencapai Rp. 216 kuintiliun pada tahun 2045 dengan tingkat pertumbuhan tahunan sebesar 84,87%. Bertambahnya nilai transaksi judi online ini dapat berdampak serius terhadap ekonomi nasional, seperti kebocoran devisa dan melemahnya konsumsi rumah tangga. Analisis menunjukkan bahwa pertumbuhan transaksi judi online yang tidak terkendali berisiko menciptakan krisis ekonomi di masa depan. Penelitian ini menyoroti kebutuhan mendesak akan kebijakan strategis untuk membatasi perkembangan judi online serta menilai dampaknya terhadap stabilitas ekonomi jangka panjang.
Penerapan Distribusi Poison pada Kasus Penggunaan Strapless di Bidang UMKM Sadiah, Rifa Maulia; Windani, Wiwin; Bariatul, Zahra; Nugraheni, Galuh Tri; Nugraha, Depi Ardian
CARTESIUS : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 7 No.2 Tahun 2024
Publisher : Unika Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas analisis penerapan distribusi poisson terhadap efisiensi penggunaan staples pada kemasa dodol di UMKM Dodol Karmina, Kabupaten Kuningan Jawa Barat. Metode probabilitas distribusi poisson digunakan untuk memprediksi kemungkinan kebutuhan staples dan probabilitas kejadian. Hasil dari studi ini mengatakan bahwa rata-rata kebutuhan staples dalam periode waktu produksi satu hari adalah 1040 pcs, dengan probabilitas kejadian gagal berkisar antara 22,31% hingga 33,47% pada berbagai tingkat kegagalan. Hal ini menunjukkan penggunaan staples dapat dicapai dengan optimalisasi stok dan pengelolaan kualitas proses produksi. Model ini memberikan kontribusi dalam perencanaan persediaan dan strategi pengurangan kegagalan dalam proses pengemasan