Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Lectora Inspire untuk Meningkatkan Hasil Belajar Materi Usaha dan Energi pada Peseta Didik Kelas X Al-Qurani, Nurul Reski; Sukariasih, Luh; Husein, Husein; Napirah, Mardiana
Jurnal Penelitian Pendidikan Fisika Vol 7, No 1 (2022): Edisi Januari 2022
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/jipfi.v7i1.23076

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan Media Pembelajaran yang layak digunakan, yakni dengan (1) Mengembangkan media pembelajaran lectora inspire untuk meningkatkan hasil belajar fisika pada materi usaha dan energi kelas X; (2) Mengembangkan media pembelajaran berbasis  lectora inspire pada materi usaha dan energi yang valid digunakan dalam pembelajaran; (3)  Mengembangkan media pembelajaran berbasis  lectora inspire pada materi usaha dan energi yang layak digunakan dalam pembelajaran; (4) Mengetahui respon peserta didik terhadap media pembelajaran berbasis lectora inspire dalam  pembelajaran fisika materi usaha dan energi. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangkan (research and development) dengan mengadaptasi model 4D (define, design, develop dan disseminate). Media pembelajaran divalidasi oleh 3 orang ahli validator pendidikan. Subyek penelitian ini adalah 27 orang peserta didik kelas X.  IPA. 2 MAN I Kolaka. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan melakukan tes berbentuk pilihan ganda, dan memberikan angket respon kepada guru dan peserta didik. Teknik analisis data menggunakan deksriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan data, diperoleh kesimpulan sebagai berikut. Pertama, hasil validasi media pembelajaran berbasis lectore menginspirasi pada materi usaha dan energi yang dikembangkan diperoleh indeks persetujuan akhir dari aspek isi dan konstruk yaitu 0,82. Menurut para ahli kategori validitas yang berada pada rentang 0,80 < V 1,00 termasuk dalam kategori sangat valid. Kedua, media pembelajaran berbasis lectore dinyatakan efektif yang ditunjukkan dengan hasil respon siswa, serta nilai tes ketuntasan siswa yang diperoleh dari hasil analisis n-gain sedang. Ketiga, media pembelajaran berbasis lectore menginspirasi bersifat praktis seperti yang ditunjukkan pada angket respon siswa dengan persentase 70,408% dengan kriteria baik dan angket respon guru dengan indeks persetujuan akhir sebesar 4,75 dengan kriteria sangat baik
PENGARUH KEPUASAN KERJA DAN SEMANGAT KERJA TERHADAP PRODUKTIFITAS KERJA KARYAWAN (STUDI KASUS PT. KUNANGO JANTAN DI KECAMATAN TAMBANG) Husein, Husein; Kamal, Mustafa; Amri, Khairul
Ensiklopedia of Journal Vol 6, No 4 (2024): Vol. 6 No. 4 Edisi 1 Juli 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Penerbitan Hasil Penelitian Ensiklopedia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33559/eoj.v6i4.2505

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepuasan kerja  dansemangat kerja terhadap produktifitas kerja karyawan PT. Kunango Jantan Kecamatan Tambang. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. Kunango Jantan Kecamatan Tambang. dengan mengginakan teknik sampling rumus slovin sehingga sampel pada penelitiam ini yaitu 61 orang karyawan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dan file penelitian. Teknik analisis data yang digunakan  adalah analisis regresi linier berganda dengan taraf signifikan (α) 0,05. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa kepuasan kerja dan semangat kerja berpengaruh terhadap produktifitas  karyawan PT. Kunango Jantan Kecamatan Tambang dengan nilai signifikan lebih kecil dari 0,05. Hasil penelitian menggunakan uji parsial bahwa kedua variabel memiliki pengaruh terhadap produktifitas kerja karyawan. Ada hubungan yang kuat antara kepuasan kerja dan semangat kerja terhadap  produktifitas kerja karyawan PT. Kunango Jantan Kecamatan Tambang.Kata Kunci: Kepuasan kerja, semangat kerja dan produktifitas kerja
STRATEGI PENINGKATAN MOTIVASI DAN KUALIFIKASI KARYAWAN DALAM PERUSAHAAN TRANSPORTASI Nanda, Nur Alfiah; Danistyarini, Pundy; Julianto, Ilham; Husein, Husein; Farhani, Hilma
Jurnal Ekonomi : Journal of Economic Vol 15, No 2 (2024): Jurnal Ekonomi : Journal of Economic
Publisher : Lembaga Penerbitan Unversitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/jeko.v15i2.8387

Abstract

Industri transportasi merupakan sektor penting dalam perekonomian global yang membutuhkan sumber daya manusia (SDM) berkualitas dan termotivasi untuk mencapai efisiensi operasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi berbagai strategi peningkatan motivasi dan kualifikasi karyawan dalam perusahaan transportasi di Indonesia. Metode yang digunakan adalah Systematic Literature Review (SLR) yang menganalisis berbagai studi terkait topik ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan karir dan pelatihan berkelanjutan, adopsi teknologi digital, implementasi Green HRM, sistem kompensasi dan penghargaan yang adil, keterlibatan karyawan dalam pengambilan keputusan, serta penciptaan lingkungan kerja yang inklusif dan suportif merupakan faktor kunci dalam meningkatkan produktivitas dan daya saing perusahaan. Dengan menerapkan pendekatan holistik ini, perusahaan transportasi di Indonesia dapat meningkatkan kinerja karyawan dan memastikan keberlanjutan jangka panjang di tengah dinamika industri yang kompleks.