Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Manajemen Agribisnis Terapan

Analisis Usaha Susu Kambing di XYZ Rostiana Ningsih, Desty; Zaini, Muhammad; Sutarni
Jurnal Manajemen Agribisnis Terapan Vol 1 No 1 (2023)
Publisher : Program Studi Pengelolaan Agribisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25181/jumaat.v1i1.3058

Abstract

Susu kambing adalah salah satu produk yang diproduksi oleh XYZ. Proses produksi susu kambing di XYZ memerlukan biaya dalam pengadaan input yang banyak sehingga biaya yang dikeluarkan menjadi besar. Tujuan penulisan karya ilmiah ini adalah untuk mendeskripsikan proses produksi susu kambing, menganalisis biaya produksi, penerimaan, keuntungan, R/C Ratio, B/C Ratio, dan Break Even Point (BEP). Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode kualitatif dan kuantitatif. Hasil dan pembahasan menunjukkan proses produksi susu kambing di XYZ meliputi persiapan lahan dan kandang kambing, pembelian kambing, pemberian pakan dan minum kambing, perawatan kambing, pemerahan susu, pasteurisasi susu, dan pengemasan. Biaya total yang digunakan dalam usaha susu kambing di XYZ Tahun 2018 adalah Rp188.062.000, Tahun 2019 adalah Rp181.116.000, dan Tahun 2020 adalah Rp178.500.000. Keuntungan yang diperoleh pada Tahun 2018 sebesar Rp52.838.000, Tahun 2019 diperoleh Rp37.884.000, dan Tahun 2020 diperoleh keuntungan Rp18.600.000. R/C Ratio pada Tahun 2018 sebesar 1,28 dan B/C Ratio sebesar 0,28, R/C Ratio Tahun 2019 sebesar 1,21 dan B/C Ratio sebesar 0,21, R/C Ratio Tahun 2020 sebesar 1,10 dan B/C Ratio sebesar 0,10. Tahun 2018 diperoleh BEP unit 4.121 liter dan BEP rupiah Rp111.382.000.000, Tahun 2019 diperoleh BEP unit 4.344 liter dan BEP rupiah sebesar Rp139.227.500, dan Tahun 2020 diperoleh BEP unit 4.925 liter dan BEP rupiah sebesar Rp139.227.500.