Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : SemanTIK : Teknik Informasi

IMPLEMENTASI GLOBAL NAVIGATION SATELLITE SYSTEM (GNSS) PADA SISTEM PRESENSI MENGGUNAKAN METODE SPATIAL MAP MATCHING Danil, Muhamad; Golok Jaya, La Ode Muhammad; Tajidun, Laode Muhamad
SemanTIK : Teknik Informasi Vol 7, No 1 (2021): semanTIK
Publisher : Informatics Engineering Department of Halu Oleo University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (511.714 KB) | DOI: 10.55679/semantik.v7i1.17769

Abstract

Presensi adalah dokumen yang mencatat kehadiran mahasiswa pada setiap proses perkuliahan. Universitas Halu Oleo merupakan salah satu universitas yang masih menggunakan sistem manual dalam penanganan daftar hadir di masing- masing jurusan. Untuk setiap jurusan sekitar 300 mahasiswa aktif dengan lebih dari 20 mata kuliah disetiap semester, tentu menjadi tugas yang tidak mudah bagi pegawai/staff di jurusan untuk mengontrol data tersebut. Oleh karena itu peneliti mendapat gagasan untuk memanfaatkan Global Navigation Satellite System (GNSS) dan smartphone Android untuk mengembangkan sistem daftar hadir. Dimana dalam sistem presensi ini nantinya akan menyimpan data setiap mahasiswa dan dapat dicetak. Peneliti menerapkan Algoritma Spatial Map Matching yang fungsinya sebagai penentuan titik koordinat pada saat proses presensi berlangsung. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini bahwa metode Spatial Map Matching berhasil diimplementasikan untuk mencocokkan lokasi mahasiswa dan lokasi kelas saat proses presensi berlangsung. Kecepatan presensi hanya berkisar 5 sampai 10 detik saja untuk setiap mahasiswa yang mengabsen.Kata kunci; Presensi, GNSS, Spatial Map Matching, Android
IMPLEMENTASI GEOJSON PADA PEMETAAN KAWASAN KUMUH KOTA BAU BAU MENGGUNAKAN JQUERY AJAX DAN MAPBOX Fachroni, Muh Farid; Golok Jaya, La Ode Muhammad; Ningrum, Ika Purwanti
SemanTIK : Teknik Informasi Vol 7, No 1 (2021): semanTIK
Publisher : Informatics Engineering Department of Halu Oleo University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (400.486 KB) | DOI: 10.55679/semantik.v7i1.15320

Abstract

Padatnya pemukiman penduduk suatu daerah dan kondisi ekonomi yang rendah dapat menimbulkan kawasan yang tidak bersih dan identik dengan permasalahan kumuh. Penelitian ini bertujuan untuk menyajikan informasi yang dapat membantu pemerintah dan masyarakat dalam memperhatikan keadaan kawasan kumuh agar dapat menanganinya secara berkelanjutan serta mengubah kawasan kumuh menjadi kawasan yang layak huni.Sistem ini diimplementasikan dalam bentuk aplikasi berupa aplikasi berbasis web GIS yang menerapkan arsitektur client dan server dimana cilent mengakses API server dalam pengambilan, pengiriman, penyuntingan dan penghapusan data. Aplikasi ini tersematkan Mapbox yang berfungsi untuk merendering file GeoJSON yang perintahnya dipanggil menggunakan jQuery Ajax. Kedua aplikasi ini dibangun menggunakan Codeigniter yang berbasis bahasa pemrograman PHP pada sisi client dan server juga dengan tambahan jQuery Ajax dan Mapbox pada sisi client.Dari hasil pengujian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa pengujian terhadap sistem telah berhasil dilakukan dengan baik, bebas dari kesalahan sintaks sehingga bisa dikatakan secara fungsional aplikasi telah berjalan dengan cukup baik dan sesuai dengan kebutuhan aplikasi dan menghasilkan output sesuai dengan apa yang diharapkan. Kata Kunci; Kawasan Kumuh, GeoJSON, Web GIS, jQuery Ajax, Mapbox
PENERAPAN METODE BM25 PADA SISTEM REKOMENDASI DOSEN PEMBIMBING DAN PENGUJI TUGAS AKHIR MAHASISWA BERBASIS WEB Safril, Safril; Golok Jaya, La Ode Muhammad; Nangi, Jumadil
SemanTIK : Teknik Informasi Vol 7, No 1 (2021): semanTIK
Publisher : Informatics Engineering Department of Halu Oleo University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (595.164 KB) | DOI: 10.55679/semantik.v7i1.12562

Abstract

Tugas akhir merupakan salah satu mata kuliah yang harus ditempuh oleh seorang mahasiswa untuk memperoleh gelar sarjananya. Dalam menyelesaikan tugas akhir, biasanya mahasiswa telah ditentukan dosen pembimbing dan pengujinya oleh Ketua Jurusan. Dalam proses penentuan dosen pembimbing dan penguji di Jurusan Teknik Informatika Universitas Halu Oleo masih menggunakan cara konvensional dengan mengandalkan pengetahuan pribadi tentang spesifikasi keahlian dosen yang sesuai dengan topik tugas akhir mahasiswa. Penerapan metode BM25 (Best Match 25) sangat cocok digunakan untuk merekomendasikan dosen pembimbing dan penguji tugas akhir mahasiswa karena efektif dan memiliki ketepatan dalam mengurutkan dokumen berdasarkan query yang dicari. Pada hasil uji perbandingan penentuan dosen pembimbing dan penguji tanpa menggunakan sistem dan dengan menggunakan sistem diperoleh akurasi sebesar 58%.Kata kunci; BM25, Rekomendasi Dosen Pembimbing dan Penguji