Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

APLIKASI TES KEPRIBADIAN SEBAGAI PENDUKUNG KEPUTUSAN DALAM PEREKRUTAN KARYAWAN DENGAN METODE MBTI (MYRES-BRIGGS TYPE INDICATOR) Renaldo Irawadi; Taufiq Ismail
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 5, No 3 (2017): Oktober
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v5i3.12377

Abstract

Rekrutmen karyawan merupakan salah satu fungsi terpenting dalam Manajemen Sumber Daya Manusia. Perekrutan karyawan yang tepat sesuai dengan harapan dan kepribadian karyawan, akan mampu meningkatkan produktifitas dan kepuasan kerja. Salah satu tes yang menunjang dalam perekrutan karyawan adalah tes kepribadian. Tes Kepribadian yang dilakukan menggunakan metode Myres-Briggs Type Indicator (MBTI).  Pelaksanaan tes yang dilakukan manual membuat SDM UAD memerlukan waktu yang lama untuk melihat keseluruhan hasil tes dan mempersulit pencarian data yang berwujud hardcopy. Tujuan penelitian ini adalah membuat aplikasi tes kepriadian yang terkomputerisasi dan dapat diakses melalui internet sehingga psikolog dapat dengan cepat melihat hasil tes dan langsung memberikan rekomendasinya, juga SDM UAD dapat langsung melihat hasil tes dan rekomendasi dari psikolog.Pengumpulan data dilakukan dengan berbagai metode antara lain studi kepustakaan, observasi dan interview. Pada tahap pengembangan Sistem Pendukung Keputusan dimulai dari data management, model management, knowledge management, dialog management. Model proses yang digunakan terdiri dari perencanaan, penelitian, analisis kebutuhan sistem dan pengguna, perancangan, implementasi, dan pengujian. Pada perancangan sistem dimulai dari perancangan proses, perancangan tabel,  dan perancangan interface.Hasil penelitian ini berupa aplikasi tes kepribadian menggunakan metode Myers-Briggs Type Indicator (MBTI) berbasis web yang mana hasil pengujian didapatkan 100% kesinambungan sistem berjalan dengan baik dan penilaian objektif dari user didapat 36% sangat setuju, 61% setuju, 3% tidak setuju
Pencucian Citra SDM Warisan Kolonial, Peletakan Paradigma SDM Baru: Mungkinkah? Taufiq Ismail
Millah: Journal of Religious Studies Vol. V, No.1 Agustus 2005 Pendidikan Berwajah Insani dan Menajamkan Nurani
Publisher : Program Studi Ilmu Agama Islam Program Magister, Universitas Islam Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20885/millah.vol5.iss1.art1

Abstract

This article tries to present a new paradigm of human resources, instead of maintaining the old one which is part of colonial heritage. This old paradigm pays more attention or respect to status, rights, and one who is in power. More over this paradigm disregards the importance of education, by giving little attention on it especially in matter of fund. By eliminating many of these outdated ideas, the Indonesians have to work hard to create the new one by respecting the local genius ideas, best tradition, religion and creating the new paradigm which pays respect to the process education instead of the result only. The new paradigm pays more attention to poor, and the needy ones, the duties of the leaden, and providing enough fund to the education.
Sistem Penalaran Berbasis Kasus untuk Penanganan Sanksi Akademik sri Winiarti; Taufiq Ismail; Witriani Witriani; Muslihudin Muslihudin
JISKA (Jurnal Informatika Sunan Kalijaga) Vol. 2 No. 2 (2017): September 2017
Publisher : UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (200.716 KB) | DOI: 10.14421/jiska.2017.22-06

Abstract

sebagai sebuah program studi yang bersinergi dengan teknologi informasi, perlu memanfaatkan teknologi dalam pengambilan keputusan. Salahsatu alternatif yang dapat diterapkan adalah membuat sebuah sistem keputusan bagi suatu program studi yang dapat diakses oleh mahasiswa, dosen, prodi dan karyawan. Sebagai salah satu contoh membuat sistem kepeutusan untuk penanganan sanksi akademik bagi mahasiswa yang melakukan pelanggaran. faktanya selama ini semua pelanggaran yang pernah terjadi di universitas Ahmad Dahlan tidak didokumentasi secara elektronik, sehingga dapat memungkinkan terjadinya pelanggaran yang tidak sesuai keputusannya, padahal kasusnya sama. berdasarkan survei yang dilakukan terhadap 30 mahasiswa diperoleh fakta 97.6% mahasiswa tidak tahu tentang intrumen saksi akademik. bahkan dokumentasi yang ada tidak optimal dalam pengarsipannya. peneliitan ini bertujuan menghasilkan sebuah sistem yang dapat membantu memberikan keputusan untuk saksi akademik dengan menggunakan metode pelacakan berasis kasus. metode pelacakan akan mencari kemiripan suatu kasus baru dengan kasus lama menggunakan metode similarity.dari penelitian yang dilakukan menghasilkan sebuah perangkat lunak yang telah diujikan dan memeiliki validitas 100% sesuai untuk rekomendasi yang diberikan sesuai dengan kasus yang pernah ada.kata kunsi :sanksi akademik, penalaran berbasis kasus,similarity
Unlocking Business Opportunities for Immigrants Returning to Their Home Countries Ida Yulianti; Desi Tri Kurniawati; Wirawan Dony Dahana; Sri Palupi Prabandari; Didied Poernawan Affandy; Taufiq Ismail
IECON: International Economics and Business Conference Vol. 2 No. 2 (2024): International Conference on Economics and Business (IECON-2)
Publisher : www.amertainstitute.com

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to identify and analyze business opportunities available to immigrants returning to their home countries through a Literature Review approach. Returning immigrants bring valuable skills, capital, networks, and knowledge gained while living abroad, creating potential for starting and growing businesses in their homeland. Their international experience often allows them to recognize and capitalize on untapped market opportunities with a fresh perspective. Key factors that drive the success of these businesses include supportive economic conditions, newly acquired skills, stronger financial capital, and support from international business networks, providing access to broader markets and partnerships. However, these immigrants also face challenges such as cultural differences, complex business regulations, limited access to capital, and potential stigma or social discrimination. Economic, political, and social conditions in their home countries further influence the success of their ventures. Findings from this review offer valuable insights for governments and relevant institutions in formulating supportive policies for immigrant entrepreneurs, and inform future research exploring specific factors impacting the economic engagement of returning immigrants.
Pengaruh Word Of Mouth, Sponsorship, Dan Product Quality Terhadap Repurchase Intention Sampurna, Ariz Wahyu; Taufiq Ismail
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 4 No. 3: Maret 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v4i3.7627

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh Word of Mouth, Sponsorship, dan Kualitas Produk terhadap Repurchase Intention pada konsumen Livoc Product Indonesia di Kota Malang. Penelitian ini bersifat eksplanatif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Penelitian eksplanatif dirancang untuk memberikan penjelasan terhadap variabel yang diteliti dan hubungan antar variabel tersebut. Sebanyak 283 responden dari populasi konsumen Livoc Product Indonesia di Kota Malang dimasukkan ke dalam sampel. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah probability sampling dengan simple random sampling. Instrumen penelitian diuji dengan menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, dan uji asumsi klasik. Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linier berganda, uji F, dan pengujian hipotesis dengan uji t yang dihitung dengan IBM SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Word of Mouth dan Kualitas Produk berpengaruh signifikan secara parsial terhadap Repurchase Intention. Namun, variabel Sponsorship tidak berpengaruh signifikan terhadap Repurchase Intention, artinya tidak berperan besar dalam meningkatkan Repurchase Intention pada konsumen Livoc Product Indonesia di Kota Malang.