Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Peran Kelekatan dengan Teman Sebaya pada Otonomi di Mahasiswa Permata Sari, Diana; Romendo, Dicki
SCHEMA (Journal of Psychological Research) Volume 8 No. 1 Mei 2023
Publisher : Universitas Islam Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/schema.v8i1.11657

Abstract

Mahasiswa berada di masa peralihan dari remaja ke dewasa di mana mereka mulai melepaskan ikatan dari orang tua dan menjalin kedekatan/hubungan dengan teman/pasangan. Penelitian kuantitatif ini melihat pengaruh dari kelekatan dengan teman sebaya dengan otonomi di mahasiswa. Pengambilan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner secara daring dari skala yang sudah diadaptasi ke dalam bahasa Indonesia yaitu sub skala Peer Attachment dari Inventory of Parent and Peer Atachment (IPPA) milik Greenberg dan Armsden (1987) dan Adolescent Autonomy Scale milik Noom (1999). Penyebaran kuesioner melalui Google Form kepada para mahasiswa pada rentang waktu empat minggu. Sebanyak 105 responden yang terdiri dari 22 laki-laki dan 83 perempuan responden berpartisipasi dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil analisis regresi menunjukkan tidak ada pengaruh signifikan kelekatan dengan teman sebaya terhadap terhadap otonomi (p = 0.789). Lalu, hasil analisis korelasi ditemukan bahwa kelekatan dengan teman tidak berkorelasi dengan otonomi (p=0.841).
PROSES MENDAMPINGI ANAK-ANAK SHELTER SECARA EMPATIK Borromeus Mulyatno, Carolus; Paulina Sianipar, Cecilia; Indar Etikawati, Agnes; Sunar Astuti, Ratri; Permata Sari, Diana
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 11 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v10i11.2023.5192-5200

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi pengalaman para pendamping di salah satu shelter atau rumah singgah yang menampung dan mendampingi anak-anak jalanan dan anak-anak dari keluarga kurang beruntung. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode focus group discussion (FGD). Pengumpulan data berfokus pada dua hal penting, yakni berbagai permasalahan mendasar yang dialami anak-anak shelter dan kebutuhan pendampingan yang perlu diberikan oleh para pendamping. Hasil dari penelitian ini dianalisis dengan menggunakan pemikiran Greenleaf tentang kepemimpinan yang melayani secara empatik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa anak-anak shelter memiliki  permasalahan mendasar tentang pengolahan emosi, tanggungjawab, kekerasan, kedewasaan bertindak seksual dan kepribadian. Berhadapan dengan berbagai permasalahan mendasar itu, anak-anak shelter memerlukan pendampingan yang melayani secara empatik sehingga anak-anak mampu bertumbuh dalam keyakinan diri, emosi yang sehat, kejujuran dan saling menghargai, persahabatan yang tulus, kreativitas kolaboratif, dan kemampuan saling mendengarkan. Anak anak shelter memerlukan pendampingan yang empatik agar mampu bertumbuh dalam keyakinan diri, persahabatan, tanggungjawab, kepedulian dan kedewasaan afektif.
Pengenalan Tradisi Makan Bajamba Pada Anak Usia Dini di PAUD Terpadu Hauriyah Halum Padang Permata Sari, Diana; Syofriend, Yul
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 1 (2025)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v9i1.26677

Abstract

Makan bajamba adalah satu diantara tradisi budaya di Sumatera Barat yang harus dilestarikan nilai-nilainya kepada generasi penerus. Metode Penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriptif yang bertujuan menjelaskan proses pengenalan tradisi makan bajamba pada anak usia dini, dengan data dikumpulkan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Subjek peneliti terdiri dari anak-anak TPA (Toddler), kelompok bermain (KB), TK A dan TK B, sedangkan informan adalah kepala sekolah, guru dan orang tua. Penelitian dilaksanakan di PAUD Terpadu Hauriyah Halum Padang pada semester genap tahun ajaran 2024/2025. Data dianalisis secara kualitatif melalui tahapan pengumpulan, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Reduksi data dilakukan untuk menyaring informasi penting, penyajian data dilakukan dalam bentuk naratif, dan kesimpulan ditarik secara bertahap dan diverifikasi ulang untuk menjamin keabsahan. Keabsahan data diuji melalui triangulasi sumber dan teknik, serta validasi peneliti sebagai instrumen kunci dilakukan melalui evaluasi diri terhadap pemahaman konteks dan metode penelitian. Berdasarkan hasil penelitian, tradisi makan bajamba mengandung banyak nilai-nilai positif yang sangat relevan dengan pendidikan anak usia dini
Pengaruh Pemberian Minuman Jahe Merah Hangat Terhadap Penurunan Nyeri Persalinan Kala I Di PMB Mutmainah Permata Sari, Diana; Sri Widayati, Rina
JIDAN: Jurnal Ilmiah Kebidanan Vol. 4 No. 2 (2024): Edisi Juli 2024
Publisher : UNIVERSITAS HAJI SUMATERA UTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51771/jidan.v4i2.1096

Abstract

Persalinan merupakan suatu proses fisiologi yang normal, terjadi pada usia cukup bulan tanpa disertai adanya penyulit. Salah satu penyebab rasa yang tidak nyaman serta memiliki konsekuensi fisiologis signifikan baik pada ibu maupun janin adalah nyeri persalinan. Cara untuk mengurangi nyeri persalinan dengan mengkonsumsi minuman Jahe merah. Tujuan: Penelitian ini untuk Mengetahui Pengaruh Pemberian Minuman Jahe Merah Hangat Terhadap Penurunan Nyeri Persalinan Kala I. Metode: Penelitian ini menggunakan desain pre eksperimental dengan one grup pretest- posttest design. Penelitian ini berlokasi di PMB Mutmainah Kelurahan Kalideres pada bulan April sampai Mei 2024. Cara pengambilan sampel adalah dengan tehnik consecutive sampling dan jumlah responden sebanyak 20 responden. Hasil: analisis penelitian sebelum diberikan minuman jahe merah hangat mayoritas skala nyeri 8 yaitu 9 responden (45%), dan sesudah diberikan minuman jahe hangat mayoritas nyeri persalinan kala I menjadi skala nyeri 5 yaitu 8 responden (40%) dan nyeri sedang 5 responden (25%). Analisis dengan uji Wilcoxon diketahui Asymp.Sig (2- tailed) bernilai 0.000 <0.05. Kesimpulan: Ada pengaruh pemberian minuman jahe merah hangat terhadap nyeri persalinan kala I di PMB Mutmainah Kelurahan Kalideres.
Peran Efikasi Diri Akademis dan Kepuasan Hidup terhadap Kecenderungan Stres pada Mahasiswa Permata Sari, Diana; Dewi, Luh Bulan Nisita; Larasati, Chatarina Lintang
Suksma: Jurnal Psikologi Universitas Sanata Dharma Vol 6, No 2 (2025)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Sanata Dharma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24071/suksma.v6i2.13317

Abstract

This quantitative study aims to look at intrapersonal factors, namely academic self-efficacy and life satisfaction, that can predict stress in final year college students. The research hypotheses are that academic self-efficacy and life satisfaction are negatively and significantly associated with stress among final year college students. Participants were 232 students who were in the sixth- and eighth-semester, with an age range of 20–25 years (Mage = 21.07, SD = 0.892). Academic self-efficacy was measured using the Academic Self-Efficacy Scale (TASES), life satisfaction was measured using the Satisfaction with Life Scale (SWLS), and stress was measured using the Depression, Anxiety, and Stress Scale-21 (DASS-21). The data analysis method used is multiple regression analysis. The results of multiple regression analysis show that academic self-efficacy and life satisfaction jointly have a significant negative effect on stress tendencies among the participants, F(2, 229) = 60.403, p .001, R² = .345. Based on these results, it can be concluded that academic self-efficacy and life satisfaction have a relationship and are able to negatively and significantly predict stress in sixth- and eighth-semester college students. These findings highlight the importance of fostering academic self-efficacy and enhancing life satisfaction among students to mitigate stress levels. Future interventions could focus on developing strategies that promote these psychological factors to improve overall well-being in academic settings. 
PROSES MENDAMPINGI ANAK-ANAK SHELTER SECARA EMPATIK Borromeus Mulyatno, Carolus; Paulina Sianipar, Cecilia; Indar Etikawati, Agnes; Sunar Astuti, Ratri; Permata Sari, Diana
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 10, No 11 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v10i11.2023.5192-5200

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi pengalaman para pendamping di salah satu shelter atau rumah singgah yang menampung dan mendampingi anak-anak jalanan dan anak-anak dari keluarga kurang beruntung. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode focus group discussion (FGD). Pengumpulan data berfokus pada dua hal penting, yakni berbagai permasalahan mendasar yang dialami anak-anak shelter dan kebutuhan pendampingan yang perlu diberikan oleh para pendamping. Hasil dari penelitian ini dianalisis dengan menggunakan pemikiran Greenleaf tentang kepemimpinan yang melayani secara empatik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa anak-anak shelter memiliki  permasalahan mendasar tentang pengolahan emosi, tanggungjawab, kekerasan, kedewasaan bertindak seksual dan kepribadian. Berhadapan dengan berbagai permasalahan mendasar itu, anak-anak shelter memerlukan pendampingan yang melayani secara empatik sehingga anak-anak mampu bertumbuh dalam keyakinan diri, emosi yang sehat, kejujuran dan saling menghargai, persahabatan yang tulus, kreativitas kolaboratif, dan kemampuan saling mendengarkan. Anak anak shelter memerlukan pendampingan yang empatik agar mampu bertumbuh dalam keyakinan diri, persahabatan, tanggungjawab, kepedulian dan kedewasaan afektif.