NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Vol 10, No 11 (2023): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial

PROSES MENDAMPINGI ANAK-ANAK SHELTER SECARA EMPATIK

Borromeus Mulyatno, Carolus (Unknown)
Paulina Sianipar, Cecilia (Unknown)
Indar Etikawati, Agnes (Unknown)
Sunar Astuti, Ratri (Unknown)
Permata Sari, Diana (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Dec 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi pengalaman para pendamping di salah satu shelter atau rumah singgah yang menampung dan mendampingi anak-anak jalanan dan anak-anak dari keluarga kurang beruntung. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode focus group discussion (FGD). Pengumpulan data berfokus pada dua hal penting, yakni berbagai permasalahan mendasar yang dialami anak-anak shelter dan kebutuhan pendampingan yang perlu diberikan oleh para pendamping. Hasil dari penelitian ini dianalisis dengan menggunakan pemikiran Greenleaf tentang kepemimpinan yang melayani secara empatik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa anak-anak shelter memiliki  permasalahan mendasar tentang pengolahan emosi, tanggungjawab, kekerasan, kedewasaan bertindak seksual dan kepribadian. Berhadapan dengan berbagai permasalahan mendasar itu, anak-anak shelter memerlukan pendampingan yang melayani secara empatik sehingga anak-anak mampu bertumbuh dalam keyakinan diri, emosi yang sehat, kejujuran dan saling menghargai, persahabatan yang tulus, kreativitas kolaboratif, dan kemampuan saling mendengarkan. Anak anak shelter memerlukan pendampingan yang empatik agar mampu bertumbuh dalam keyakinan diri, persahabatan, tanggungjawab, kepedulian dan kedewasaan afektif.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

nusantara

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial adalah suatu jurnal multidisiplin yang mencakup berbagai pokok persoalan dalam kajian ilmu-ilmu sosial dan humaniora. Secara khusus jurnal menaruh perhatian, namun tidak hanya terbatas, pada pokok-pokok persoalan tentang perkembangan ilmu pengetahuan sosial ...