Abstract:Sakinah Supermarket Surabaya continues to grow through improved service quality, product diversification, and strong support for local products, all of which contribute to economic growth. Its rapid development presents an interesting case for further study, particularly from the perspective of human resources. Therefore, the purpose of this study is to analyze the effect of transactional leadership on Islamic work performance, with job satisfaction acting as both a moderating and mediating variable, within the context of Sakinah Supermarket in Surabaya. This research applies a quantitative method. The sample consists of 84 employees working at Sakinah Supermarket in Surabaya. The independent variable in this study is transactional leadership. The mediating and moderating variable is job satisfaction, while the dependent variable is Islamic work performance. Data collection was carried out using questionnaires. Data were analyzed using PLS-SEM.The results show that transactional leadership has a direct influence on Islamic work performance, and job satisfaction acts as a mediating variable, but does not moderate the relationship between transactional leadership and Islamic work performance. The findings suggest that management should strengthen transactional leadership practices such as goal setting, rewards, and performance monitoring to enhance Islamic-oriented work performance. Keywords: transactional leadership, job satisfaction, Islamic work performance, mediation, and moderation. Abstrak:Supermarket Sakinah Surabaya terus berkembang melalui peningkatan kualitas pelayanan, diversifikasi produk, dan dukungan terhadap produk lokal, yang berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi. Pertumbuhan yang cepat menjadikan kajian yang menarik untuk melihat lebih dalam dari aspek sumber daya manusianya. Oleh karena itu tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pengaruh kepemimpinan transaksional berpengaruh terhadap kinerja kerja Islam, dengan kepuasan kerja sebagai moderasi dan mediasi pada usaha supermarket Sakinah di Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Sampel terdiri dari 84 karyawan yang bekerja di Supermarket Sakinah Surabaya. Variabel independen dalam penelitian ini adalah kepemimpinan transaksional. Variabel mediasi dan moderasi adalah kepuasan kerja, sedangkan variabel dependen adalah kinerja kerja Islam. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner. Data dianalisis menggunakan PLS-SEM. Hasil penelitian menunjukkan ada pengaruh langsung kepemimpinan transaksional terhadap kinerja kerja Islami, dan kepuasan kerja berfungsi sebagai mediasi namun tidak memoderasi pengaruh kepemimpinan transaksional terhadap kinerja kerja Islam. Temuan ini menyarankan bahwa manajemen sebaiknya memperkuat praktik kepemimpinan transaksional seperti penetapan tujuan, pemberian penghargaan, dan pemantauan kinerja untuk meningkatkan kinerja kerja yang berorientasi pada nilai-nilai Islam. Kata Kunci: kepemimpinan transaksional, kepuasan kerja, kinerja kerja Islam, mediasi dan moderasi