Claim Missing Document
Check
Articles

Found 24 Documents
Search

Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik melalui Pendekatan Teaching at the Right Level (TaRL) pada Mata Pelajaran IPAS Kelas IV SDN 01 Klegen Devi Hemas Vitaloka; Dwi Nila Andriani; Purwati Purwati
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 2 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar kelas IVB SDN 01 Klegen, di mata pelajaran IPAS pada materi kegiatan ekonomi jual beli. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini yaitu pendekatan Teaching at the Right Level (TaRL). Untuk jenis penelitian yang digunakan yaitu Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek pada penelitian ini adalah peserta didik kelas IVB yang berjumlah 29 orang. Peneliti dibantu guru kelas IVB untuk mengumpulkan data observasi kegiatan pembelajaran. Untuk data hasil kognitif peserta didik, peneliti menggunakan tes tulis sebagai teknik pengumpulan datanya. Hasil yang diperoleh peneliti pada kegiatan pra siklus, presentase ketuntasan hasil belajar pada peserta didik kelas IVB menunjukan hasil yang mengecewakan yaitu 34,48%. Kemudian setelah tindakan pada siklus I, presentase ketuntasan hasil belajar pada peserta didik kelas IVB sudah mengalami banyak peningkatan yaitu 72,41%. Setelah tindakan perbaikan yang dilakukan di siklus II, nilai hasil belajar peserta didik pada tes meningkat secara signifikan yaitu ada 26 peserta didik memiliki nilai yang memenuhi syarat ketuntasan dengan presentase 89,65%. Dengan demikian, peneliti dapat menyimpulkan bahwa penggunaan metode TaRL ini berhasil meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas IVB pada pelajaran IPAS, serta dapat membantu peserta didik kelas IVB untuk mencapai capaian pembelajaran sesuai dengan kemampuannya.
Media Ecobrick sebagai Alternatif Pemahaman Numerasi di SMP Al-Amnaniyah Karangjati dengan Konsep Ramah Lingkungan pada Mata Pelajaran Prakarya Florensa Putri Valentina; Dwi Nila Andriani; Siti Rofiah
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 2 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media ecobrick sebagai alternatif pemahaman numerasi di SMP Al-Amnaniyah Karangjati pada mata pelajaran prakarya. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode studi literatur. Metode dengan mengumpulkan data dan bahan dari berbagai sumber seperti jurnal untuk menemukan referensi dan teori sesuai bahan bahasan. Hasil dari penelitian menjelaskan bahwa media ajar ecobrick sangat efektif untuk meningkatkan semangat, motivasi dan minat siswa dalam belajar terutama dalam pembelajaran prakarya. Sehingga melalui penerapan media ecobrick dalam pembelajaran prakarya ini, dapat meningkatkan kemampuan numerasi siswa.
Implemetasi Program Kampus Mengajar untuk Meningkatkan Literasi dalam Pembelajaran IPAS pada SD Negeri Krajan 2 Anisa Renis Widya Putri; Dwi Nila Andriani; Karunia Atik Nurba'in
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 3 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan adalah upaya penting untuk secara aktif belajar dan mengembangkan potensi melalui proses pengajaran dan pembelajaran, metode, dan pendekatan. Beberapa studi menunjukkan bahwa pendidikan Indonesia harus berfokus pada keterampilan literasi yang dimana dikategorikan kurang karena pengaruhnya pada era teknologi sehingga untuk social yang mengkhawatirkan. Literasi adalah kemampuan untuk memahami informasi selama proses belajar, serta kemampuan untuk mempelajari dan mengerti informasi untuk pertumbuhan pribadi. Tujuan penelitian ini adalah mengkaji lebih mendalam mengenai program kampus mengajar dan implementasinya di lembaga pendidikan yang dimana peran mahasiswa sangatlah penting. Metode penelitian yang digunakan adalah review literatur atau desain studi, yang melibatkan berbagai sumber seperti buku, artikel, dan makalah penelitian.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya program Kampus Merdeka Mengajar berpengaruh pada kualitas pendidikan di Indonesia mampu meningkatkan budaya literasi  semua mata pelajaran terkhususnya pada penelitian ini yaitu pembelajaran IPAS pada SD Negeri Krajan 2.
Pengaruh Literasi Digital Terhadap Hasil Belajar Mahasiswa Gen-Z Di Masa Pandemi Covid-19 reza afdal lingga; Dwi Nila Andriani; Yahya Reka Wirawan
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 1 (2022)
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Literasi digital merupakan kecakapan (life skill) yang tidak hanya melibatkan kemampuan menggunakan perangkat teknologi, informasi, dan komunikasi, tetapi juga kemampuan bersosialisasi, kemampuan dalam pembelajaran, dan memiliki sikap, berpikir kritis, kreatif, serta inspiratif sebagai kompetensi digital. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah literasi digital mampu mempengaruhi hasil belajar mahasiswa di masa pandemi covid-19. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa literasi digital berpengaruh secara positif hasil belajar mahasiswa Universitas PGRI Madiun. Simpulan dari penelitian ini adalah literasi digital berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar.