Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

Design of environmental detector system application aims to promote awareness of pollution on campus Amelia, Afritha; Roslina, Roslina; Sundawa, Bakti Viyata; Azis, Abdul; Pribadi, Banu Afwan
Bulletin of Electrical Engineering and Informatics Vol 14, No 4: August 2025
Publisher : Institute of Advanced Engineering and Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.11591/eei.v14i4.8851

Abstract

Politeknik Negeri Medan (POLMED) was involved in the UI GreenMetric world rankings. The UI GreenMetric committee assessed green campus activities and environmental sustainability. The UI GreenMetric aims to raise awareness about sustainable campus greening, and social impacts of these endeavors. Based on the concept, an environmental detection system (EDS) was developed using internet of things (IoT) technology. The EDS can detect and monitor environmental parameters remotely such as carbon dioxide (CO2), noise levels, light intensity, air temperature, relative humidity, and dust particle density in real-time via the internet. Measurements of environmental parameters were conducted at one location in POLMED. The average CO2 level was 485 ppm. The average noise level was 53.40 dB. The average light intensity was 129 lux. The average air temperature was 26.60 °C. The average of relative humidity was 63.8% RH. The average of PM2.5 dust particle densities was 23 µg/m3. The average of PM10 dust particle densities was 29 µg/m3. Based on these results, the air quality has begun to be polluted because this value is already above the threshold clean quality air set by the Government of the Republic of Indonesia (310–330 ppm).
PROTOTYPE SISTEM PENDETEKSI JALAN BERLUBANG DAN DESELERASI KECEPATAN OTOMATIS BERBASIS ARDUINO MEGA Eka Septifani Irawan; Pebby Aswarni; Afritha Amelia
Jurnal Ilmiah Tenaga Listrik Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Ilmiah Tenaga Listrik
Publisher : Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51510/jitl.v1i1.214

Abstract

Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki tingkat kecelakaan lalu lintas cukup tinggi, maka muncullah ide untuk membuat suatu sistem yang mampu mendeteksi lubang di jalan raya dan mampu mengurangi kecepatan kendaraan secara otomatis. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah memberikan informasi adanya lubang atau penghalang di jalan raya dengan cara memberikan alarm peringatan dini serta perubahan kecepatan putar motor DC berbasis Arduino Mega. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan rancangan sistem yang mampu mendeteksi lubang di jalan raya, mengurangi kecepatan putar motor DC dan menghasilkan peringatan dini berupa alarm. Pembuatan sistem membutuhkan 5 tahapan utama yaitu perencanaan, perancangan hardware, perancangan software, penggabungan komponen, dan pengujian. Menggunakan mikrokontroller Arduino Mega 2560, sensor ultrasonik PING, driver motor L298N, buzzer serta LCD diperoleh bahwa saat sensor mendeteksi jarak lubang kurang dari 81 cm dan lebih dari 10 cm, mobil bergerak dalam mode normal dengan kecepatan putar motor 1200 rpm. Saat jarak lubang lebih dari 80 cm, mobil bergerak dalam mode pelan-pelan dengan kecepatan putar motor 300 rpm dan saat mendeteksi penghalang pada jarak kurang dari 8 cm mobil akan berhenti. Peringatan dini yang diberikan saat mobil dalam mode off adalah alarm panjang dari buzzer dan saat mode pelan-pelan adalah alarm putus-putus.
RANCANG BANGUN SISTEM PEMILAH DAN PEMANTAU SAMPAH LOGAM DAN NON LOGAM VIA SMS Hasibuan, M. Sidik; Sherina Azzahra; Afritha Amelia
Jurnal Ilmiah Tenaga Listrik Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Ilmiah Tenaga Listrik
Publisher : Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51510/jitl.v1i1.216

Abstract

The Continuously increasing waste production in line with the increasing population, changing consumption patterns, and people's lifestyle has increased the number of landfills, types, and diversity of garbage characteristics. The increasing number of landfills is not accompanied by the ability of the public to process waste and the lack of information obtained by janitors to clean up garbage that has accumulated adds to the problem, so that the environment becomes increasingly dirty and smelly. Therefore, it is necessary to monitor the condition of the trash can that is full by using GPS and SMS as support if the condition of the trash can be in full condition so that it can help inform the user to quickly transport the sampat. It is processed using the Arduino Nano microcontroller as a controller component. Some of the electronic components used include IR Sensor, Inductive Proximity Sensor, Ublox Neo 6MV2 GPS, Arduino Nano, and Buzzer. In this Garbage Sorting and Monitoring System, it is obtained that the servo motor will move 900 (to the right) if the proximity inductive sensor detects metal type garbage, and the servo motor will move 1800 (to the left) if the proximity inductive sensor detects non-metallic type garbage. The buzzer will then turn on when the IR sensor detects a garbage distance of 1 cm up to 4 cm.
TCSC Implementasi Sistem Informasi Menuju SMART Desa di Desa Banyumas Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat Roslina, Roslina; Hasan Putra, Purwa; Amelia, Afritha; Dalimunthe, Yulia Agustina; Mohamad Zain, Jasni Bt; Yusoff, Marina
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 4 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem informasi pemerintahan desa berbasis web dapat mendorong masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam pembangunan desa. Di sisi lain, transparansi informasi berbasis web dapat meningkatkan tertib administrasi pemerintahan desa. Masalah utama aparatur pemerintah desa di Desa Banyumas adalah masih rendahnya pengetahuan dan keterampilan aparatur desa tentang pengelolaan dan pemanfaatan sistem informasi desa. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan aplikasi pelayanan desa kepada masyarakat dan meningkatkan promosi desa serta memberdayakan UMKM dan karang taruna di era digitalisasi agar dapat mencapai hasil yang maksimal.Dibutuhkan pelayanan terhadap masyarakat desa yang maksimal dan kreatifitas serta inovasi yang dapat menciptakan peluang bagi para pelaku usaha atau UMKM untuk mempromosikan terhadap pembeli. Untuk itu dilakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat terkait pemanfaatan SMART Desa, kegiatan tersebut tersebut bertujuan untuk meningkatkan pemahaman UMKM terhadap pemasaran di aplikasi digital dan dengan aplikasi ini diharapkan dapat meningkatkan layanan kepada masyarakat dengan lebih cepat, efektif dan efisien. Metode plaksanaanya menggunakan metode FGD (Forum Group Discussion) dengan pelaku UMKM dan pemerintah desa. Hasil capaian dari kegiatan ini adalah meningkatkan layanan aplikasi desa terhadap pelayanan dan promosi hasil UMKM dan karang taruna terhadap masyarakat luas sehingga berpengaruh dalam peningkatan penjualan produknya.
Pkm Instalasi Panel Surya Sebagai Sumber Listrik Di Tambak Rakyat Paluh Merbau Desa Tanjung Rejo Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara Amelia, Afritha; Nasution, Anriza Witi; Roslina, Roslina; Sundawa, Bakti Viyata
TANJAK : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5 No 1 (2024): TANJAK : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : P3M Politeknik Negeri Bengkalis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35314/c0tp5n86

Abstract

Indonesia merupakan negara pengekspor ikan dunia. Pemerintah melalui Kementerian Perikanan dan Kelautan mendukung pengembangan budidaya ikan yang mandiri, berdaya saing dan berkelanjutan. Tambak  rakyat paluh merbau  merupakan salah satu usaha tambak milik masyarakat  paluh merbau di Desa Tanjung Rejo. Tambak  ini  memiliki memiliki kincir sebagai pensuplai oksigen kedalam kolam. Fungsi kincir juga sebagai pembersih area permukaan air dan dasar air sehingga menciptakan arus air yang stabil. Untuk menggerakkan kincir digunakan listrik dari PLN. Kendala yang dihadapi oleh tambak ini adalah biaya pakan yang mahal dan biaya listrik yang juga mahal. Biaya pakan tidak bisa dikurangi karena terkait dengan produksi ikan. Namun biaya penggunaan token listrik dapat dihemat dengan penggunaan sumber listrik tenaga surya. Melalui kegiatan PKM ini akan dibangun instalasi panel surya dengan sistem hybrid sebagai sumber listrik untuk menggerakkan kincir di tambak. Diharapkan dengan kegiatan ini dapat menghemat penggunaan token listrik di tambak rakyat paluh merbau sehingga bisa mengurangi biaya produksi.
Peningkatan Prestasi Nasional Tim Hoki SMK T Amir Hamzah Indrapura Melalui Program Digitalisasi Perangkat dan Lapangan Pertandingan Amelia, Afritha; Sundawa, Bakti Viyata; Nasution, Anriza Witi; Roslina, Roslina; Yusoff, Marina; Bt Mohamad Zain, Jasni
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2023): Edisi Desember
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Politeknik Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51510/komposit.v1i2.1451

Abstract

Sekolah adalah tempat dimana seseorang belajar. Mata pelajaran di sekolah diajarkan oleh guru kepada murid-muridnya. Salah satu mata pelajaran yang diajarkan adalah pendidikan jasmani. Pendidikan jasmani ini sangat penting, karena ini mencakup aspek fisik, emosi, sosial dan moral. SMK T Amir Hamzah Indrapura merupakan sekolah mengajarkan pendidikan jasmani. Karena pendidikan jasmani ini penting, pihak sekolah telah menjalankan sistem pembelajaran di luar waktu mata pelajaran atau kegiatan ekstrakurikuler olahraga. Akibat dari kebijakan ini, telah banyak prestasi olahraga yang telah dicapai oleh SMK T Amir Hamzah Indrapura terutama di cabang olahraga Hoki. Prestasi mereka telah mencapai regional dan nasional. Namun masih terdapat kendala yaitu belum lengkapnya fasilitas di lapangan latihan dan pembentukan karakter dan mental pemain belum ditangani secara maksimal. Diharapkan dengan kegiatan TCSC ini dapat membantu tim hoki SMK T Amir Hamzah Indrapura untuk bisa meningkatkan prestasi di level nasional dan pihak sekolah memiliki fasilitas latihan yang memadai berstandar nasional.
Implementasi Sistem Pemantauan Dan Pengawasan Inkubator Telur Bebasis Website Guna Meningkatkan Produktivitas Peternak Unggas M.Syahputra; Fadhillah Fauzan Akbar; Afritha Amelia
Seminar Nasional Teknik Elektro Vol. 4 No. 1 (2025): SNTE III
Publisher : Forum Pendidikan Tinggi Teknik Elektro Indonesia Pusat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46962/snte.25.070

Abstract

Proses penetasan telur pada peternakan unggas masih didominasi oleh penggunaan inkubator konvensional yang memerlukan pemantauan manual terhadap suhu dan kelembapan. Hal ini sering mengakibatkan kondisi inkubasi yang tidak stabil, sehingga menurunkan tingkat keberhasilan penetasan. Di sisi lain, keterbatasan waktu dan jarak membuat peternak kesulitan melakukan kontrol secara cepat ketika terjadi penyimpangan suhu atau kelembapan dari batas ideal.Penelitian ini bertujuan merancang dan mengimplementasikan sistem Smart Egg Incubator berbasis Internet of Things (IoT) dengan sistem pemantauan dan pengendalian berbasis website. Sistem menggunakan mikrokontroler ESP32, sensor DHT22 untuk membaca suhu dan kelembapan, serta RTC DS3231 untuk mengatur rotasi telur otomatis setiap 3 jam. Pemantauan kondisi lingkungan dilakukan melalui platform Blynk yang dapat diakses menggunakan smartphone atau laptop secara real-time. Fitur buzzer dan notifikasi email ditambahkan sebagai sistem peringatan dini ketika parameter inkubasi berada di luar batas optimal maupun saat masa inkubasi memasuki hari ke-21. Sistem juga menggunakan modul MiFi untuk mengakses internet di daerah tanpa jaringan Wi-Fi tetap.Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem berhasil menjaga suhu pada kisaran 37,5°C–38,0°C dan kelembapan 60%–65% RH selama 21 hari masa inkubasi. Seluruh telur berhasil menetas (100%), jauh lebih tinggi dibandingkan inkubator konvensional (40%). Sistem ini terbukti efisien, responsif, dan dapat diandalkan, serta berpotensi untuk diterapkan secara luas dalam meningkatkan produktivitas peternak dan mendukung ketahanan pangan nasional.  
Sistem Kontrol dan Monitoring Cerdas Pada Budidaya Ikan Air Tawar Evanda Mulya Anggara; Muhammad Yudha Pratama; Afritha Amelia
Seminar Nasional Teknik Elektro Vol. 4 No. 1 (2025): SNTE III
Publisher : Forum Pendidikan Tinggi Teknik Elektro Indonesia Pusat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46962/snte.25.078

Abstract

Budidaya ikan air tawar memiliki peran penting dalam menjaga ketahanan pangan dan meningkatkan perekonomian, namun metode konvensional sering kali kurang tepat dalam pemberian pakan dan pengelolaan kualitas air. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, dirancang sistem kontrol dan monitoring cerdas berbasis mikrokontroler ESP32 yang memantau suhu, pH, TDS, dan ketinggian air menggunakan sensor DS18B20, pH-4502C, TDS Meter, dan HC-SR04. Hasil pengujian menunjukkan tingkat kesalahan terkecil pada sensor TDS (1,18 %), diikuti oleh pH-4502C (2,46 %), HC-SR04 (2,48 %), dan DS18B20 (3,28 %). Sistem ini mengaktifkan pompa aerator dan filter secara otomatis melalui timer DH48S-S, di mana sensor TDS akan menyalakan pompa filter ketika nilai TDS ≥ 500 ppm. Solenoid input beroperasi ketika ketinggian air ≤ 40 cm dan berhenti pada ketinggian ≥ 90 cm, sedangkan solenoid output diatur melalui penjadwalan timer THC15A. Heater aktif pada suhu ≤ 20 °C dan nonaktif pada suhu ≥ 28 °C. Auto feeder bekerja berdasarkan timer THC15A, dengan jumlah pakan diatur menggunakan timer H3Y-2. Pemantauan jarak jauh serta notifikasi otomatis dilakukan melalui Telegram. Dengan demikian, sistem yang dikembangkan terbukti efisien, adaptif, dan aplikatif untuk mendukung budidaya ikan air tawar secara berkelanjutan.
Analisis Alat Pemantauan Kelembaban Tanah Dengan Sistem Kontrol Pompa Otomatis Berbasis Internet Of Things Tarihoran, Bima Perdana; Rani Silitonga; Afritha Amelia
Seminar Nasional Teknik Elektro Vol. 4 No. 1 (2025): SNTE III
Publisher : Forum Pendidikan Tinggi Teknik Elektro Indonesia Pusat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46962/snte.25.094

Abstract

     Analisis alat pemantauan kelembaban tanah dengan sistem penyiraman otomatis berbasis Internet of Things (IoT) untuk tanaman cabai. Permasalahan utama yang diidentifikasi adalah pengelolaan penyiraman manual yang tidak optimal, menyebabkan pemborosan air dan energi, serta berpotensi menghambat pertumbuhan tanaman cabai. Sistem yang dirancang menggunakan NodeMCU ESP8266 sebagai mikrokontroler utama, sensor kelembaban tanah (YL-69) dan untuk akuisisi data, serta Relay untuk mengendalikan pompa air DC. Data kelembaban tanah dan suhu udara ditampilkan pada LCD dan dikirimkan secara real-time ke platform Blynk melalui koneksi Wi-fi , memungkinkan pemantauan dan kontrol jarak jauh oleh petani. Hasil pengujian menunjukkan seluruh komponen berfungsi stabil. Sensor kelembaban tanah akurat dengan persentase kesalahan minimal, dan sistem memiliki waktu respons cepat (0.2 detik ke LCD, 0.4-0.6 detik kontrol manual). Logika kontrol otomatis berhasil mengaktifkan pompa saat tanah kering (<60%) dan menonaktifkan saat lembab, mendukung penghematan air. Konektivitas Wi-fi  stabil dalam jangkauan yang disarankan. Sistem ini terbukti efektif menjaga kelembaban tanah cabai pada rentang ideal (60-80%) , menjadikannya solusi efisien dan efektif untuk pertanian cerdas