Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

ANALISIS SISTEM AKUNTANSI MANAJEMEN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI KABUPATEN SERANG IMPLIKASINYA PADA KELANGSUNGAN HIDUP (GOING CONCERN) PERUSAHAAN Denny Kurnia
JAK (Jurnal Akuntansi) Kajian Ilmiah Akuntansi Vol. 2 No. 1 (2015)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (622.396 KB) | DOI: 10.30656/jak.v2i1.194

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai Analisis sistem akuntansi manajemen pada perusahaan manufaktur yang berada di Serang yang implikasinya pada keberlangsungan hidup. Berdasarkan perolehan data diketahui bahwa nilai rata-rata SAM sebesar 21,622 ini berarti bahwa rata-rata perusahaan telah menerapkan sistem akuntansi manajemen dengan relative baik walaupun belum maksimal.Berdasarkan perolehan data diketahui bahwa nilai rata-rata going concern sebesar 24,5556 ini berarti bahwa rata-rata perusahaan memiliki kemampuan untuk going concern atau melanjutkan usahanya dengan baik walaupun belum maksimal.Dikarenakan koefisien regresi sebesar 0,643 (tidak sama dengan 0) dengan nilai t=7,959 dan signifikansi sebesar 0,000 lebih kecil dari α=5% (0,05) ini berarti bahwa variable sistem akuntansi manajemen berpengaruh signifikan terhadap going concern. Maka Hi  diterima dan Ho ditolak dengan interpretasi menyatakan bahwa apabila penerapan sistem akuntansi manajemen mengalami peningkatan maka going concern cenderung mengalami peningkatan.  Kata Kunci : Going Concern, Akuntansi Manajemen,
PENGARUH UTANG LUAR NEGERI DAN PENANAMAN MODAL ASING TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI abdul malik; Denny Kurnia
JAK (Jurnal Akuntansi) Kajian Ilmiah Akuntansi Vol. 4 No. 1 (2017)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (369.399 KB) | DOI: 10.30656/jak.v4i1.216

Abstract

Pertumbuhan ekonomi berarti perkembangan kegiatan dalam perekonomian yang menyebabkan barang dan jasa yang diproduksi dalam masyarakat bertambah dan kemakmuran masyarakat meningkat.  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh utang luar negeri dan penanaman modal asing terhadap pertumbuhan ekonomi di indonesia baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini menggunakan program komputer SPSS versi 16.0 Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ternyata utang luar negeri dan penanaman modal asing berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Dari hasil regresi didapat nilai R Square sebesar 0.613 hal ini mengambarkan bahwa variabel-variabel independen dalam penelitian ini mampu memberikan penjelasan mengenai variabel dependen sebesar 61.3% adapun 38.7% lagi dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini seperti ekspor –impor, kurs, dan PMDN.  Kata kunci : Pertumbuhan Ekonomi, Utang Luar Negeri, Penanaman Modal Asing.
ANALISIS SIGNIFIKANSI LEVERAGE DAN KEBIJAKAN DEVIDEN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN Denny Kurnia
JAK (Jurnal Akuntansi) Kajian Ilmiah Akuntansi Vol. 4 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (482.696 KB) | DOI: 10.30656/jak.v4i2.247

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui signifikansi leverage dan kebijakan deviden terhadap nilai perusahaan pada perusahaan manufaktur keramik, porselen dan kaca yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.Data diperoleh dari laporan keuangan 10 tahun terakhir dengan periode 2005-2015, dalam penelitian metode penelitian menggunakan asosiatif karena adanya hubungan variabel independent terhadap variabel dependent. Teknik pengumpulan data menggunakan studi kepustakaan (library research) pengambilan data sekunder. Sampel yang digunakan sebanyak 30 sampel yang menggunakan analisis regresi berganda, uji t, uji F dan koefisien determinasi. Berdasarkan hasil analisis regresi NP = 0.697 – 0.771DER + 4.602DPR, leverage dengan proxi debt to equity ratio (DER) memilki nilai signifikansi 0.011 mempengaruhi nilai perusahaan dengan proxi tobin q, sedangkan kebijakan deviden dengan proxi debt payout ratio (DPR) memiliki nilai signifikansi 0,000 mempengaruhi nilai perusahaan dengan proxi tobin q. Pengaruh DPR terhadap nilai perusahaan lebih signifikan/sangat berarti bila dibandingkan dengan pengaruh DER terhadap nilai perusahaan. Kata Kunci : Leverage, Kebijakan Deviden dan Nilai Perusahaan.
Pengaruh Profitabilitas, Kebijakan Dividen dan Harga Saham Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Manufaktur di Provinsi Banten yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2009-2016 Denny Kurnia
JAK (Jurnal Akuntansi) Kajian Ilmiah Akuntansi Vol. 6 No. 2 (2019)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (252.522 KB) | DOI: 10.30656/jak.v6i2.1433

Abstract

Penelitian ini menganalisis pengaruh profitabilitas, kebijakan deviden dan harga saham, terhadap nilai perusahaan pada perusahaan manufaktur di Provinsi Banten yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2009-2016. Metode yang digunakan adalah deskriptif dan asosiatif. Hasil analisis diperoleh secara parsial Profitabilitas berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Kebijakan deviden tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Harga saham berpengaruh terhadap nilai perusahan. Sedangkan secara simultan profitabilitas, kebijakan deviden dan harga saham berpengaruh terhadap nilai perusahaan, dengan nilai kontribusi sebesar 45%. Hasil penelitian ini merekomendasikan bahwa nilai perusahaan dapat ditingkatkan terutama melalui profitabilitas dan harga saham.
INVESTIGASI SIGNIFIKANSI PROFITABILITAS DAN RESIKO KEUANGAN PADA HARGA SAHAM PERUSAHAAN TELEKOMUNIKASI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA Denny Kurnia
Sains Manajemen Vol. 3 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (671.734 KB) | DOI: 10.30656/sm.v3i2.256

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh dari profitabilitas (return on investment) dan resiko keuangan terhadap harga saham perusahaan telekomunikasi yang terdaftar di bursa efek Indonesia.         Data diperoleh dari laporan keuangan 7 tahun terakhir dengan periode 2009 – 2015, dalam penelitian metode penelitian menggunakan asosiatif karena adanya hubungan atau sebab akibat. Teknik pengumpulan data menggunakan studi kepustakaan (library research) pengambilan data sekunder. Sampel yang digunakan sebanyak 35 sampel yang menggunakan analisis regresi berganda, uji t, uji F dan koefisien determinasi.         Berdasarkan hasil analisis regresi Y = 3386.829 + 0.759ROI - 0.193RK, Profitabilitas (return on investment) dan resiko keuangan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap harga saham perusahaan telekomunikasi yang terdaftar di bursa efek Indonesia periode 2009 – 2015.
ANALISIS PENGARUH MOTIVASI DAN LEADER OF ENTREPREUNERSHIP TERHADAP KINERJA KARYAWAN. (Studi kasus pada PT Indonesia Power UJP Banten 3 Lontar.) Hamdan; Gentari Ratu Erlina; Kurnia Denny
Sains Manajemen : Jurnal Manajemen UNSERA Vol. 6 No. 2 (2020): Sains Manajemen: Jurnal Manajemen Unsera
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30656/sm.v6i2.2355

Abstract

Penelitian ini untuk menganalisis pengaruh motivasi dan leader of entrepreunership terhadap kinerja karyawan pada PT Indonesia power UJP Banten 3 Lontar.Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian asosiatif, pendekatan kuantitatif jenis data yang di peroleh dari penelitian ini berbentuk data sekunder yang berdasarkan dari hasil kuesioner sedangkan analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Dalam penelitian ini penulis menggunakan dua variabel yang terdiri dari dua variabel independen dan satu variabel dependen atau yang dikenal dengan variabel terikat. Dimana dua variabel independen itu adalah motivasi dan leader of entrepreunership dan variabel dependen nya adalah kinerja karyawan .Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu simple jenuh dan jumlah sampel sebanyak 75 sampel dan pengumpulan data menggunakan kuesioner, alat analisis yang digunakan adalah dengan bantuan SPSS versi 20.Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. 2) leader of entrepreunership berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan 3) motivasi dan leader of entreupreunership berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja Kata Kunci : Motivasi, Leader of Entrepreunership,kinerja
Pentingnya Desain Ulang Pekerjaan Dan Deskripsi Pekerjaan Untuk Peningkatan Kinerja Pegawai Pada Masa Pandemi Covid 19 Nafiudin; Andari; Denny Kurnia; Andini Tia Safitri
Sains Manajemen : Jurnal Manajemen UNSERA Vol. 7 No. 2 (2021): Sains Manajemen: Jurnal Manajemen Unsera
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30656/sm.v7i2.4139

Abstract

This study is to examine the effect of Job Redesign and Job Description on Employee Performance in the Public Works and Spatial Planning Office of Serang Regency. The method used is a quantitative method. The population is 55 employees and the sample is 35 employees. Data were collected using a questionnaire. To test the model and hypothesis, the SPSS version 25 program was used. Based on the results of this study indicate: Job Redesign partially has no effect on employee performance. Job description partially positive and significant effect on employee performance. Job redesign and job description simultaneously have a positive and significant effect on employee performance.
PEMULIHAN KEGIATAN EKONOMI PENDUDUK DESA MAGELARAN CILIK DENGAN PENDAMPINGAN UMKM KUE SATU SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN AKSESIBILITAS KREDIT PERBANKAN Hermansyah Andi Wibowo; Denny Kurnia
Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3, No 2 (2022): Edisi Mei
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/al-jpkm.v3i2.20298

Abstract

Sudah menjadi rahasia umum jika pengajuan kredit perbankan memiliki persyaratan yang detail untuk pencairannya. Sehubungan dengan hal tersebut, UMKM sebagai tonggak perekonomian Indonesia adalah pihak yang belum bisa menikmati secara maksimal produk-produk kredit perbankan. Hal ini disebabkan UMKM belum memiliki kemampuan yang cukup untuk mengelola bisnisnya berdasarkan prinsip-prinsip yang akan memudahkan pihak perbankan mengevaluasinya. Laporan keuangan merupakan acuan pihak bank dalam menilai kesehatan finansial dari calon debiturnya. Laporan pengabdian ini bertujuan memaparkan aktivitas pengabdian kami yang dilakukan pada pengrajin usaha tradisional kue Satu di Kampung Magelaran Cilik Desa Masjid Priyayi Kecamatan Kasemen Kota Serang. Pengabdian berupa pendampingan dan konsultasi usaha. Hasilnya adalah diperolehnya informasi penting terkait penyakit-penyakit aktual UMKM, seperti: maladministrasi dan rendahnya tingkat pencairan kas barang; produksi yang inhigienis dan tidak siap dengan permintaan tinggi; dan masalah ketidakberlanjutan karyawan. Pemaparan kami fokuskan pada bagaimana mengidentifikasi masalah aktual yang benar-benar dihadapi UMKM Kue Satu, baik yang mereka sadari maupun belum. Secara spesifik, masalah yang teridentifikasi dikaitkan dengan upaya meningkatkan probabilitas disetujuinya pengajuan kredit perbankan oleh UMKM Kue Satu.Kata kunci: kredit perbankan, UMKM kue Satu, pandemi covid-19, informasi valid UMKM
NILAI PERUSAHAAN: DAPATKAH DIPENGARUHI OLEH KEBIJAKAN DEVIDEN, CSR, STRUKTUR MODAL DAN PROFITABILITAS? Kodriyah Kodriyah; Denny Kurnia; Santi Octaviani
Accounthink Vol 6 No 02 (2021)
Publisher : UNSIKA (Universitas Singaperbangsa Karawang)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study has the objective to test the factors that can have an impact on the increase or decrease in the value of the company. Company Subsector Coal Mining which are listed in Indonesia stock Exchange as the population in this study with the research period for 4 years i.e. from the year 2016 up to 2019. Based on the criteria that have been set obtained a sample of 10 companies with a total data of as many as 40. Multiple Regression analysis into the data analysis technique used in this study and data were processed using the SPSS Statistic 20. The results of the study showed that dividend policy does not affect the increase or decrease in the value of the company, Corporate Social Responsibility can affect the value of the company is positive and significant, capital Structure has no influence on the increase or decrease in the value of the company while profitability may affect the value of the company in a positive and significant. With the results of this study hopefully can contribute to the investors to take the right investment decisions based on the assessment of investors to the value of the company.
THE EFFECT OF BEHAVIORAL AND PERFORMANCE ASPECTS OF EDUCATOR ACCOUNTANTS ON THE ACCOUNTING STUDENTS’ COMPETENCE Denny Kurnia
Assets: Jurnal Akuntansi dan Pendidikan Vol 10, No 2 (2021)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/jap.v10i2.6037

Abstract

ABSTRACTThis study aims to determine the effect of behavioral and performance aspects of educator accountants on the competence of accounting students at universities throughout Banten Province. The method used is descriptive and associative quantitative. The results of the descriptive analysis showed that the behavioral aspect of the perception dimension variable had the highest average value, the lowest motivation dimension. The variable of educator accountants' performance of the collaboration dimension had the highest average value and the lowest of higher education Tridharma output quality dimension. The variable of accounting students' competence in the dimension of learning to live together has the highest average value, and the dimension of learning to understand is the lowest. The results of the associative analysis were obtained simultaneously that the behavioral and performance aspects of educator accountants affect the competence of accounting students. ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh aspek keperilakuan dan kinerja akuntan pendidik terhadap kompetensi mahasiswa akuntansi di Perguruan Tinggi se-Provinsi Banten. Metode yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dan asosiatif. Hasil analisis deskriptif diperoleh bahwa pada variabel aspek keperilakuan dimensi persepsi memiliki nilai rata-rata tertinggi, dimensi motivasi terendah. Variabel kinerja akuntan pendidik dimensi kerja sama memiliki nilai rata-rata tertinggi, dimensi kualitas output tridarma perguruan tinggi terendah. Variabel kompetensi mahasiswa akuntansi dimensi learning to live together memiliki nilai rata-rata tertinggi, dimensi learning to understand terendah. Hasil analisis asosiatif diperoleh secara simultan aspek keperilakuan dan kinerja akuntan pendidik berpengaruh terhadap kompetensi mahasiswa akuntansi.