Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

Perancangan Sistem Informasi Manajemen Toko Kelontong Berbasis WEB (Studi Kasus Toko Semoga Jaya) Purba, Jesdyka Celvin Samuel; Rizal Efendi
Jurnal Manajemen, Pendidikan Dan IlmuĀ Komputer Vol. 1 No. 1 (2024): JMENDIKKOM Volume 1 No 1 Januari 2024
Publisher : Yayasan Darus Soleh Parung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.65309/ahtthp02

Abstract

Toko kelontong adalah usaha yang bergerak di bidang perdagangan. Saat ini, banyak toko kelontong masih menggunakan sistem konvensional dalam menjalankan operasionalnya. Dalam era digital ini, teknologi dapat dimanfaatkan untuk mempermudah proses transaksi dan manajemen toko kelontong. Sistem ini dirancang untuk membantu pemilik toko Semoga Jaya dalam melakukan transaksi penjualan, manajemen inventaris, dan pencatatan hutang pelanggan. Platform pengembangan web Visual Studio Code, database MySQL, web server Xampp, dan bahasa pemrograman PHP digunakan dalam pembangunan sistem ini. Pengembangan sistem melibatkan serangkaian tahap dalam metode Prototyping. Diharapkan, dengan adanya sistem ini, pemilik toko kelontong Semoga Jaya dapat melakukan transaksi dan manajemen toko dengan lebih efisien dan efektif.
Pelatihan Pengolahan Teh dan Masker Kelor Untuk UMKM Desa Sumber Makmur Hermawan, Edi; Akmal; Amal Hayati; Anggriea Ilfa Nanda Sari; Annisa Wardani; Billa Sadina; Bunga Shafira; Ine Ella Viana; Khairunnisa; Muhammad Egy Andara; Nurul Mawaddah; Puty Anggraini; Rizal Efendi; Salma; Shifa Nafisa
SEURAYA Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 2 (2024): SEURAYA Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Langsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract Moringa leaves, with their high nutritional content, have great potential as raw materials for processed products. This research aims to explore the economic potential of moringa leaves through tea and mask processing training for MSMEs in Sumber Makmur Village. The training methods used include demonstration, hands-on practice, and material delivery. The results showed that moringa tea and mask products have good market potential. This training not only increases community income, but also contributes to the economic development of the village. Abstrak Daun kelor, dengan kandungan nutrisi yang tinggi, memiliki potensi besar sebagai bahan baku produk olahan. Penelitian ini bertujuan untuk menggali potensi ekonomi daun kelor melalui pelatihan pengolahan teh dan masker kepada UMKM Desa Sumber Makmur. Metode pelatihan yang digunakan meliputi demonstrasi, praktik langsung, dan penyampaian materi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produk teh dan masker kelor memiliki potensi pasar yang baik. Pelatihan ini bukan saja untuk meningkatkan pendapatan masyarakat, tetapi juga berkontribusi pada pengembangan ekonomi desa.
Penerapan Metode VIKOR Dalam Menentukan Jasa Ekspedisi Terbaik Berdasarkan Konsumen Aprilia Syahputri; Rizal Efendi; Dewi Fortuna Efendi; Agus Perdana Windarto
Journal of Computing and Informatics Research Vol 4 No 3 (2025): July 2025
Publisher : Forum Kerjasama Pendidikan Tinggi (FKPT)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47065/comforch.v4i3.2060

Abstract

Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi yang pesat telah mempermudah masyarakat dalam menjalankan berbagai aktivitas secara instan, termasuk dalam melakukan transaksi jual beli secara daring. Peningkatan minat masyarakat terhadap belanja online mendorong meningkatnya permintaan terhadap layanan ekspedisi yang mampu menjamin pengiriman barang dengan cepat, aman, dan tepat waktu. Namun demikian, banyaknya pilihan jasa ekspedisi yang tersedia sering kali membuat konsumen merasa kesulitan dalam menentukan pilihan terbaik. Selain itu, berbagai kendala seperti keterlambatan pengiriman, kerusakan barang, hingga ketidakakuratan pelacakan paket secara real-time menjadi keluhan umum yang dialami konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk membantu konsumen dalam memilih jasa ekspedisi terbaik dengan menerapkan Sistem Pendukung Keputusan menggunakan metode VIKOR (VIŔekriterijumsko KOmpromisno Rangiranje). Metode ini mempertimbangkan beberapa faktor penting yang relevan dengan kebutuhan konsumen, antara lain kecepatan pengiriman, cakupan wilayah, kemudahan pelacakan paket, kualitas layanan pelanggan, serta biaya pengiriman. Data diperoleh melalui penyebaran kuesioner daring menggunakan Google Form kepada responden pengguna jasa ekspedisi. Hasil analisis menunjukkan bahwa JNT Express terpilih sebagai jasa ekspedisi terbaik dengan nilai indeks VIKOR sebesar 0,102. Penelitian ini tidak hanya memberikan rekomendasi berbasis data kepada konsumen, tetapi juga dapat dijadikan sebagai masukan strategis bagi perusahaan ekspedisi dalam meningkatkan daya saing dan kualitas layanannya di tengah persaingan industri logistik yang semakin ketat.