Absstract : The purpose of this research is to determine the influence of accounting information systems and government accounting standards on the performance of government agencies at the Ilir Timur I Subdistrict Office, Palembang City. The data source used in this research is primary data. Collection technique for distributing questionnaires to 60 respondents at the Ilir Timur I Subdistrict Office, Palembang City. The data was analyzed using the classical assumption test, multiple linear regression analysis test, hypothesis test, and coefficient of determination test with the help of the SPSS application. The results of this research show that there is an influence between the accounting information system on the performance of government agencies at the Ilir Timur I Subdistrict Office, Palembang City. The results of the t test analysis show that the probability value is 0.014 which is smaller than the error level of 0.05 (0.014 < 0.05). There is an influence between government accounting standards on the performance of government agencies at the Ilir Timur I Subdistrict Office, Palembanh City. The results of the t test analysis show that the probability value is 0.001 which is smaller than the error level of 0.05 (0.001 < 0.05). There is an influence between the information system and government accounting standards together on the performance of government agencies at the Ilir Timur I Subdistrict Office, Palembang City. Abstrak : Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh sistem informasi akuntansi dan standar akuntansi pemerintahan terhadap kinerja instansi pemerintah pada Kantor Kecamatan Ilir Timur I Kota Palembang. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Teknik pengumpulan data dengan cara menyebarkan kuesioner kepada 60 responden di Kantor Kecamatan Ilir Timur I Kota Palembang. Data dianalisis menggunakan uji asumsi klasik, uji analisis regresi linier berganda, uji hipotesis, dan uji koefisien determinasi dengan bantuan aplikasi SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara sistem informasi akuntansi terhadap kinerja instansi pemerintah pada Kantor Kecamatan Ilir Timur I Kota Palembang. Hasil analisis uji-t menunjukkan nilai probabilitas sebesar 0,014 lebih kecil dari tingkat kesalahan sebesar 0,05 (0,014 < 0,05). Terdapat pengaruh antara standar akuntansi pemerintahan terhadap kinerja instansi pemerintah pada Kantor Kecamatan Ilir Timur I Kota Palembang. Hasil analisis uji t menunjukkan nilai probabilitas sebesar 0,001 lebih kecil dari tingkat kesalahan sebesar 0,05 (0,001 < 0,05). Terdapat pengaruh antara sistem informasi dan standar akuntansi pemerintahan secara bersama-sama terhadap kinerja instansi pemerintah pada Kantor Kecamatan Ilir Timur I Kota Palembang.