Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search

Teknik Penentuan Solusi Sistem Persamaan Diferensial Linear Non-Homogen Orde Satu Ahmad Nurul Hadi; Eddy Djauhari; Asep K Supriatna; Muhamad Deni Johansyah
Matematika Vol 18, No 1 (2019): Jurnal Matematika
Publisher : Universitas Islam Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/jmtm.v18i1.5079

Abstract

Abstrak. Penentuan solusi sistem persamaan diferensial linear non-homogen orde satu dengan koefisien konstanta, dilakukan dengan mengubah sistem persamaan tersebut menjadi persamaan diferensial linear non homogen tunggal. Dari persamaan diferensial linear non homogen tunggal tersebut kemudian dicari solusi homogennya menggunakan akar-akar karakteristiknya, dan mencari solusi partikularnya dengan metode variasi parameter. Solusi umum dari persamaan diferensial linear tersebut adalah jumlah dari solusi homogen dan solusi partikularnya. Persamaan diferensial linear tunggal tersebut berorde- , yang solusi umumnya berbentuk . Selanjutnya dicari solusi umum berebentuk  yang berkaitan dengan , solusi umum berbentuk  yang berkaitan dengan  dan , solusi umum berbentuk  yang berkaitan dengan , , dan , demikian seterusnya sampai mencari solusi umum berbentuk  yang berkaitan dengan , , , , . Kumpulan solusi umum yang berbentuk  merupakan solusi umum dari sistem persamaan diferensial linear non homogen orde satu tersebut.Kata kunci:  Diferensial, Linear, Non-Homogen, Orde, Satu. Technical to Find The System of Linear Non-Homogen Differential Equation of First OrderAbstract. Determination of first-order non-homogeneous linear differential equation system solutions with constant coefficients, carried out by changing the system of equations into a single non-homogeneous linear differential equation. From a single non-homogeneous differential equation, a homogeneous solution is then used using its characteristic roots, and looking for a particular solution with the parameter variation method. The general solution of these linear differential equations is the number of homogeneous solutions and their particular solutions. The single linear differential equation is n-order, the solution being in the form of  . Then look for a general solution in the form of  related to , a general solution in the form of related to  and , general solutions in the form of related to  ,  and , and so on until looking for a general solution in the form of  related to , , ,  ..., . A collection of general solutions in the form of , , , ...,  is the general solution of the first-order non-homogeneous linear differential equation system.Keywords: Linear, Differential, First, Order, Non-Homogeneous
Solusi Persamaan Diferensial Fraksional Riccati Menggunakan Metode Dekomposisi Adomian Laplace dan Analisis Kekonvergenannya Hasna Muti Andini; Eddy Djauhari; Muhamad Deni Johansyah
MAJAMATH: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol. 3 No. 2 (2020): Vol. 3 No. 2 September 2020
Publisher : Prodi Pendidikan matematika Universitas Islam Majapahit (UNIM), Mojokerto, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36815/majamath.v3i2.815

Abstract

Banyak fenomena-fenomena di kehidupan nyata dapat diinterpretasikan ke dalam model matematika yang diformulasikan secara matematis dan membentuk suatu persamaan diferensial. Persamaan diferensial biasa pada umumnya mempunyai orde bilangan bulat. Persamaan diferensial yang berorde pecahan disebut persamaan diferensial fraksional. Salah satu persamaan yang sering digunakan dalam kehidupan nyata yaitu persamaan diferensial Riccati. Pada penelitian ini, penulis akan mencari solusi dari persamaan diferensial fraksional Riccati menggunakan metode Dekomposisi Adomian Laplace dan analisis kekonvergenannya. Metode ini mengombinasikan antara transformasi Laplace dan dekomposisi Adomian. Sehingga, akan didapat kesimpulan bahwa barisan orde dari sebuah persamaan diferensial fraksional Riccati yang konvergen ke suatu bilangan akan mengakibatkan barisan fungsi solusi dari persamaan diferensial fraksional Riccati tersebut konvergen ke fungsi solusi persamaan diferensial fraksional Riccati dengan ordenya adalah bilangan itu sendiri.
Aproksimasi Solusi Persamaan Diferensial Osilator Fraksional Menggunakan Metode Analisis Homotopi Laplace Nirbhaya Salsabila; Endang Rusyaman; Eddy Djauhari
MAJAMATH: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol. 3 No. 2 (2020): Vol. 3 No. 2 September 2020
Publisher : Prodi Pendidikan matematika Universitas Islam Majapahit (UNIM), Mojokerto, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36815/majamath.v3i2.816

Abstract

Persamaan diferensial pecahan telah menarik banyak ahli untuk meneliti lebih dalam karena sangat membantu dalam pemodelan berbagai masalah, seperti persamaan diferensial osilator pecahan. Telah banyak metode yang digunakan untuk menyelesaikan masalah tersebut, diantaranya Metode Analisis Homotopi Laplace yang merupakan gabungan dari Transformasi Laplace dan Metode Analisis Homotopi. Penulis menggunakan metode ini untuk mencari solusi persamaan diferensial osilator pecahan nonlinier. Selanjutnya dapat diamati hubungan konvergensi antara orde persamaan diferensial osilator pecahan dan urutan fungsi solusi persamaan diferensial osilator pecahan.
BATAS ATAS PADA NORM – TAK HINGGA DARI INVERS MATRIKS NEKRASOV Eddy Djauhari
Pattimura Proceeding 2021: Prosiding KNM XX
Publisher : Pattimura University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1042.995 KB) | DOI: 10.30598/PattimuraSci.2021.KNMXX.27-32

Abstract

Membangun Fungsi Green dari Persamaan Difrensial Linear Non Homogen Tingkat - n Eddy Djauhari
Jurnal Matematika Integratif Vol 11, No 2: Oktober, 2015
Publisher : Department of Matematics, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (427.647 KB) | DOI: 10.24198/jmi.v11.n2.9423.119-126

Abstract

Dalam makalah ini akan disajikan bagaimana membangun fungsi Green dari persamaan diferensial linear non homogen tingkat-n. Salah satu metodenya adalah melalui metode variasi parameter. Solusi umum dari persamaan diferensial linear non homogen tingkat-n terdiri dari solusi homogen dan solusi non homogen. Solusi non homogen sering juga disebut solusi partikulir. Selanjutnya dari solusi partikulir inilah dapat dibangun fungsi Green yang memenuhi beberapa syarat. Fungsi Green ini selain dapat digunakan untuk mencari solusi dari persamaan diferensial linear nonhomogen tingkat-n, juga banyak digunakan dalam bidang fisika, elektro, komputer dan sebagainya. Dalam makalah ini pula akan diberikan contoh mencari penyelesaian umum dari persamaan diferensial linear non homogen tingkat–n dengan fungsi Green. 
Solusi Persamaan Diferensial Fraksional Non-Linear Menggunakan Telescoping Decomposition Method Anjang Risara Vilinea; Endang Rusyaman; Eddy Djauhari
Jurnal Matematika Integratif Vol 15, No 2: Oktober, 2019
Publisher : Department of Matematics, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (426.498 KB) | DOI: 10.24198/jmi.v15.n2.23376.139

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan yang terjadi saat ini banyak memunculkan permasalahan dalam berbagai bidang ilmu. Salah satu ilmu yang memiliki peran penting dalam perkembangan ilmu pengetahuan ialah matematika. Beberapa bidang lain menggunakan model matematika dalam memecahkan permasalahan. Salah satu bentuk model matematika yang banyak dipakai ialah persamaan diferensial. Persamaan diferensial adalah persamaan yang melibatkan turunan atau diferensial dari suatu fungsi yang tidak diketahui. Pada umumnya persamaan diferensial menggunakan orde bilangan asli, namun orde pada persamaan diferensial dapat dibentuk menjadi orde pecahan yang disebut persamaan diferensial fraksional. Suatu persamaan diferensial fraksional dapat diselesaikan dan diperoleh solusinya. Ada beberapa metode yang dapat digunakan untuk menyelesaikan persamaan diferensial fraksional, salah satunya yaitu Telescoping Decomposition Method. Penulis akan menyelesaikan persamaan diferensial fraksional non-linear menggunakan metode tersebut. Selanjutnya, barisan orde dari persamaan diferensial fraksional non-linear dapat diamati kekonvergenannya ke suatu bilangan yang mengakibatkan barisan fungsi solusi dari persamaan diferensial fraksional non-linear akan konvergen ke fungsi solusi dengan orde bilangan itu sendiri dan akan dibandingkan hasilnya dengan Adomian Decomposition Method.
APROKSIMASI SOLUSI PERSAMAAN DIFERENSIAL FRAKSIONAL LOGISTIK DENGAN MENGGUNAKAN SPECTRAL COLLOCATION METHOD Pipih Aprianita; Eddy Djauhari; Endang Rusyaman
In Search (Informatic, Science, Entrepreneur, Applied Art, Research, Humanism) Vol 19 No 1 (2020): In Search
Publisher : LPPM UNIBI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37278/insearch.v19i1.261

Abstract

Persamaan diferensial adalah persamaan yang melibatkan turunan dari suatu fungsi. Persamaan diferensial dengan orde bilangan asli digunakan untuk penyelesaian permasalahan pada model matematika. Selain bilangan asli, orde persamaan diferensial juga dapat berupa nilai fraksional sehingga disebut persamaan diferensial fraksional. Pada penelitian ini penulis mencari aproksimasi solusi persamaan diferensial fraksional logistik menggunakan Spectral Collocation Method dengan bantuan polinomial Laguerre yang digeneralisasi, dimana metode ini merupakan metode yang cukup akurat dan efisien dalam mencari aproksimasi solusi persamaan diferensial nonlinear. Keakuratan dari aproksimasi solusi persamaan diferensial fraksional logistik melalui Spectral Collocation Method ditunjukan melalui perhitungan Mean Absolute Percentage Error (MAPE) serta perbandingan grafik aproksimasi solusi terhadap solusi eksak persamaan diferensial fraksional logistik melalui bantuan software Maple 15 dan Microsoft Excel.
Solusi Persamaan Diferensial Fraksional Riccati dengan Ruas Kanan Konstanta menggunakan Elzaki Decomposition Method dan Analisis Kekonvergenannya Adrizal Boby Rachman; Eddy Djauhari; Muhammad Deni Johansyah
Jurnal Matematika Integratif Vol 16, No 2: Oktober 2020
Publisher : Department of Matematics, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/jmi.v16.n2.28743.83-93

Abstract

Persamaan diferensial pada umumnya memiliki orde bilangan asli, namun persamaan diferensial dapat dikembangkan lagi menjadi bentuk orde pecahan. Persamaan diferensial yang memiliki orde bilangan pecahan disebut persamaan diferensial fraksional. Pada penelitian ini penulis mencari solusi persamaan diferensial fraksional non-linear, khususnya persamaan diferensial fraksional Riccati menggunakan Elzaki Decomposition Method (EDM). Elzaki Decomposition Method adalah sebuah metode yang diusulkan oleh Elzaki untuk menyelesaikan persamaan diferensial fraksional non-linear. Metode ini diusulkan berdasarkan modifikasi sederhana dari Adomian Decomposition Method di mana dikombinasikan dengan sebuah transformasi. Selanjutnya dapat dilihat bahwa solusi persamaan diferensial fraksional Riccati berorde menghasilkan pola grafik yang mendekati solusi persamaan diferensial fraksional berorde, sehingga barisan fungsi solusi persamaan diferensial fraksional Riccati konvergen ke fungsi solusi persamaan diferensial fraksional Riccati.
Prediction of the Number of Visitors to Tourism Objects in the Ujung Genteng Coastal Area of Sukabumi Using the Holt-Winter Method Salamiah, Mia; Sukono, Sukono; Djauhari, Eddy
Operations Research: International Conference Series Vol. 2 No. 4 (2021): Operations Research International Conference Series (ORICS), December 2021
Publisher : Indonesian Operations Research Association (IORA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47194/orics.v2i4.184

Abstract

Ujung Genteng Sukabumi Beach is one of the tourism destinations in Sukabumi Regency, West Java. Forecasting tourist arrivals is a very important factor for tourist destination policies and contributes to the regional economy and the surrounding community. The purpose of this study is to predict the number of tourists who come to Ujung Genteng Beach, Sukabumi. The method used is the Holt-Winter approach exponential smoothing. The Holt-Winter method is used for data that is not stationary, has both trend and seasonal elements. The Holt-Winters method has two models, namely the Additive model and the Multiplicative model. The data used is visitor data in January 2017 - February 2020, the results of the analysis show that the prediction of the number of visitors to Ujung Genteng beach in March 2020 from the additive model is 300 people with a MAPE value of 85.48% and an MSE value of 31230672.68 and a prediction of the number of beach visitors. Ujung Genteng in March 2020 from a multiplicative model of 740 people, with MAPE and MSE values obtained were 86.34% and 27754873.34.
SOLUSI PENDEKATAN PERSAMAAN GELOMBANG FRAKSIONAL NON LINEAR MENGGUNAKAN NEW VERSION OF OPTIMAL HOMOTOPY ASYMPTOTIC METHOD Fikri, Faiqul; Djauhari, Eddy; Rusyaman, Endang
BAREKENG: Jurnal Ilmu Matematika dan Terapan Vol 14 No 4 (2020): BAREKENG: Jurnal Ilmu Matematika dan Terapan
Publisher : PATTIMURA UNIVERSITY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (751.455 KB) | DOI: 10.30598/barekengvol14iss4pp523-534

Abstract

Non-linear differential equations with fractional derivative order are mathematical models that are widely used in modeling physical phenomena, one of the applications of these models is non-linear fractional wave equations. Many methods for solving non-linear fractional partial differential equations, one of which is the New Version of Optimal Homotopy Asymptotic Method which is developed by Liaqat Ali in 2016. The author will use this method to solve non-linear fractional wave equations predetermined, so that the convergence of function of the approximation solution non-linear fractional wave equation can be observed and it can be observed that the function of approximation solution of non-linear fractional wave equation solution using the New Version of Optimal Homotopy Asymptotic Method is simple and has a value error using Mean Absolute Percentage Error which is categorized very well