Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

RANCANG BANGUN APLIKASI ABSENSI SEKOLAH MINGGU DENGAN PENGENALAN WAJAH MENGGUNAKAN PRINCIPAL COMPONENT ANALYSIS (PCA) PADA GEREJA GBI MODERNLAND Ramona Dyah Safitri; Andri Susanto; Rino Rino; Lianny Wydiastuty Kusuma
ALGOR Vol 2 No 2 (2021): Mix Technology
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi-Universitas Buddhi Dharma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31253/algor.v2i2.567

Abstract

Gereja Bethel Indonesia Modernland atau GBI Modernland adalah sebuah gereja di Tangerang yang bergerak melayani tuhan dan terutama mengajarkan anak-anak dalam berbagai keterampilan seperti bermusik, menari, atau melakukan sesuatu yang bisa mengembangkan bakat dari setiap individu dan edukasi pendidikan disekolah sd, smp, maupun sekolah minggu. Selama ini untuk melakukan absensi masih menggunakan fingerprint namun pengolahan data yang kurang. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan sarana yang lebih mudah untuk anak-anak melakukan absensi pada sekolah minggu yang diharapkan bisa digunakan pada sd dan smp ataupun karyawan GBI Moderland dalam melakukan absensi. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan wawancara juga dilakukan dengan bagian Supervisor di GBI Moderland. Aplikasi absensi dalam penelitian ini dibuat menggunakan Bahasa pemograman C Sharp.Metode penelitian yang digunakan yaitu metode Principal Component Analysis (PCA) metode yang mencari sebuah model berbasis komputer yang menggambarkan sebuah wajah dengan mengambil keterangan-keterangan yang penting dari sebuah gambar. Metode ini memiliki beberapa keunggulan salah satunya yaitu dapat bekerja secara cepat dan membutuhkan jumlah memori yang kecil. Pada aplikasi absensi ini terdapat 2 bagian yaitu frontend dan backend. Frontend merupakan halaman utama saat melakukan absensi sedangkan backend halaman untuk admin mengolah dan pengecekan data. Hasil yang diharapkan dari penelitian ini yaitu agar bisa memudahkan proses absensi dan dapat mengatasi masalah yang ada di GBI Moderland.
SIMULASI PERANCANGAN SISTEM PEMANTAU SUHU PADA INKUBATOR PENETAS TELUR BERBASIS MIKROKONTROLLER ARDUINO UNO MENGGUNAKAN APLIKASI ANDROID Septian Salim; Rino Rino; Lianny Wydiastuty Kusuma
ALGOR Vol 2 No 1 (2020): Data And System
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi-Universitas Buddhi Dharma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Suhu merupakan hal penting dalam proses penetasan telur unggas, dengan adanya kestabilan suhu dalam mesin tetas telur maka presentase penetasan telur akan lebih besar. Penelitian bertujuan untuk membuat sistem pemantau suhu dengan teknologi mikrokontroller dibantu dengan aplikasi android. Teknologi berperan penting terutama jenis komputerisasi yang ada di dunia, masih banyak peternakan di Indonesia yang melakukan pemantauan suhu inkubator dengan cara sederhana. Dengan Mikrokontroller dan aplikasi android, dapat membantu peternak untuk memantau suhu inkubator secara jarak jauh, tampilan aplikasi, dan fungsi dalam aplikasi yang memberikan hasil sesuai dengan harapan penulis serta kebutuhan untuk membantu peternak memantau suhu inkubator. Hasil dari penelitian ini adalah peternak dapat melakukan pemantauan suhu secara jarak jauh serta otomatisasi lampu inkubator yang berfungsi sebagai penstabil suhu dalam inkubator. Kesimpulannya dengan Mikrikontroller dan Aplikasi Android sudah dapat melakukan pemantauan suhu dengan efisien jika berada jauh dari mesin tetas telur, namun masih belum dapat melakukan pengiriman notifikasi ke smartphone saat terjadi perubahan suhu
RANCANGAN PENGUKUR SUHU TANPA KONTAK FISIK (NON-CONTACT) DAN PENGHALANG OTOMATIS BERBASIS ARDUINO DENGAN BAHASA PEMROGRAMAN C Lingga Mudita Dharmawan; Rino Rino
bit-Tech Vol. 4 No. 3 (2022): bit-Tech
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/bt.v4i3.440

Abstract

Buddhi College Junior High School is one of the Buddhist schools in Tangerang City in the field of education that requires infrastructure in it. In the era of the Covid-19 pandemic which is increasingly rampant and many activities are dismissed so that it interferes with performance both in terms of education and in the business sector, until in the end many places have to be closed and even have to lose money due to this pandemic, then places must have standard protocols that are met . With this protocol, entrepreneurs and places, one of which is the world of education, need tools that can fulfill the protocol. The lack of knowledge about the symptoms of this disease requires the user to measure his body temperature when entering a place, one of which is a school or university. Temperature gauge is the hotness of an object or object that can be felt. not only used for companies or crowded places, temperature meters can also help health workers to monitor patients easily and quickly. Through the process of understanding until the design process is carried out, an Arduino-based tool design is formed with an algorithm with the c programming language and the workings of the tool to be made. The collected dataset is then sampled for manual processing. The manual process serves to measure the accuracy of the temperature being measured so that it can be implemented on the tool to be made.
Implementation of Business Intelligence in Data Superstore Sales with Online Analytical Processing Method Dandy dandy; Rino Rino
bit-Tech Vol. 3 No. 2 (2020): Datamining
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/bt.v3i2.182

Abstract

Transaction data in superstore sales data are very useful for company development, can be used to describe and forecast or predict future sales transaction data and to study the past about business opportunities and challenges. The use of Business Intelligence (BI) technology can help analyze large amounts of data, in addition, BI is a powerful tool for quality analysis and company analysis. This study designed an information system using the BI approach to analyze transaction data on superstore sales data. The research focus is on report data, namely superstore sales data regarding sales transactions. This study uses the OLAP method to describe data visualization so that it provides benefits and competitive advantages. This system can improve the quality of decisions taken in solving the problem of abundant data accumulation, monitoring operational activities, fulfilling information needs and effective data management. Business intelligence is expected for company leaders to be able to understand the data that will have been processed in understanding visual forms and can easily absorb the information needed to make decisions for the company. In addition, with the design of website-based business intelligence that is effective and efficient to produce opportunities in making decisions to predict the increase or decrease that will occur in the coming years using the histories in the superstore sales data of the previous years
Network Tools Application Design Based on C# with Intrusion Detection Methods and Simple Network Management Protocol Rino Rino; Elroy Maxenchio Teja
bit-Tech Vol. 3 No. 3 (2021): Remote Delivery
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/bt.v3i3.183

Abstract

The problem faced within this topic still encountered slow network constraints, thus disrupting work activities, the method used in writing is the SNMP (Simple Network Management Protocol) method & Intrusion Detection and by using the bee colony method to run tools designed to facilitate the retrieval. of network device information data and control the network. The solution that can be offered is to make it easier for admins to monitor and control network traffic and limit client network bandwidth, so as to get results in the form of organized and controlled network traffic. Management of network became important as prevention needed to securing the network and managing them requires the method mentioned above to make sure that network can be used without any problem
Penerapan Data Mining Untuk Rekomendasi Beasiswa Pada SD Maria Mediatrix Menggunakan Algoritma C4.5 Eko Budiarto; Rino Rino; Susanto Hariyanto; Dera Susilawati
ALGOR Vol. 3 No. 2 (2022): Data Analysis, Data Mining
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi-Universitas Buddhi Dharma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31253/algor.v3i2.1019

Abstract

SD Maria Mediatrix merupakan instansi yang bergerak dalam bidang pendidikan yang mengikuti berbagai program pemerintah dalam menunjang kelancaran belajar, seperti beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP). Proses seleksi penerimaan beasiswa pada SD Maria Mediatrix sejauh ini masih dilakukan secara konvensional yang sering kali menimbulkan beberapa permasalahan, antara lain membutuhkan waktu yang lama dan hasilnya kurang tepat sasaran. Oleh karena itu, dilakukan penelitian serta perancangan sebuah aplikasi yang dapat mengklasifikasi penerima beasiswa dengan metode klasifikasi, serta menggunakan C4.5 sebagai algoritmanya. Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan implementasi klasifikasi dengan algoritma C4.5 ke dalam sebuah aplikasi berbasis web yang diharapkan dapat membantu SD Maria Mediatrix dalam menentukan penerima beasiswa, yaitu dengan mengumpulkan data siswa yang akan digunakan sebagai dataset. Dataset tersebut kemudian dilakukan pengambilan sampel data untuk keperluan perhitungan manual. Proses perhitungan secara manual berfungsi untuk mengetahui alur dari perhitungan agar dapat diimplementasikan dengan baik pada aplikasi yang akan dibuat. Aplikasi berbasis web yang dihasilkan melakukan proses perhitungan C4.5 dan pembentukan aturan klasifikasi secara otomatis dari data siswa yang dimasukkan, pengguna aplikasi cukup menginput nama siswa, penghasilan ayah, penghasilan ibu, pemegang KIP, jumlah saudara, dan jarak rumah hasilnya akan mengetahui siswa tersebut layak mendapat beasiswa atau tidak.
Pen- Penerapan Data Mining Untuk Menganalisa Data Penjualan Barang Di Swalayan Dengan Menggunakan Algoritma Fp-Growth Thomas Febrian; Rino Rino; Hartana Wijaya
ALGOR Vol. 4 No. 2 (2023): Updated Technology
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi-Universitas Buddhi Dharma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31253/algor.v4i2.1546

Abstract

Penjualan harian menghasilkan banyak transaksi penjualan, sehingga transaksi penjualan harian menyebabkan terjadinya penumpukan data. Contoh suatu cara untuk dapat meningkatkan pemasaran yang dilakukan adalah dengan menggunakan data penjualan yang telah ada. Data tersebut digunakan bukan hanya untuk arsip perusahaan saja, tetapi dapat diolah dan dimanfaatkan untuk menghasilkan suatu informasi yang berguna untuk meningkatkan penjualan suatu produk. Data operasional bukan satu-satunya data yang cukup untuk mengambil suatu keputusan, dibutuhkannya data yang berasal dari sumber lain. Analisa pada data diperlukan untuk mencari suatu kemungkinan pada informasi dari data. Pengambil keputusan mencoba menggunakan data yang tersedia untuk membuat keputusan di gudang data. Ini telah menghasilkan pengembangan pendekatan baru untuk mengekstraksi informasi. Ini dikenal sebagai penambangan data. Salah satu metode yang dapat menggali informasi ini adalah metode asosiasi dengan algoritma FP-Growth. Algoritma ini merupakan salah satu metode dalam penambangan data yang bertujuan untuk mengetahui produk-produk yang sering terjual dan keterkaitan antar produk satu dengan yang lainnya. Penelitian ini memanfaatkan data sekunder berasal dari situs kaggle yang berjudul groceries dataset dan data diambil berdasarkan atribut yang diperlukan. Pola penjualan kombinasi barang swalayan ini ditentukan berdasarkan nilai support dan nilai confidence, sehingga berdasarkan hasil yang diperoleh nilai support terbesar pada item whole milk dan support terkecil pada item female sanitary product.