Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

SOSIALISASI PENANGANAN LUKA RINGAN YANG TEPAT DI SMK PGRI 1 KOTA SERANG Setiawati, Rini; Rahayu Prihartini, Ade; Kumalasari, Retno; Maesaroh, Maesaroh; Nugrahin, Febrina
Kahayan : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 2 (2025): Juli : KAHAYAN (JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT)
Publisher : Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37304/jak.v2i2.22610

Abstract

This community service initiative aims to enhance students’ knowledge and skills in administering initial treatment for minor wounds through an interactive educational approach, utilizing simulation and demonstration methods. The primary participants of the program were students from SMK PGRI 1 Kota Serang, particularly those enrolled in the Mechanical Engineering and Automotive Light Vehicle Engineering programs, as they are at a higher risk of experiencing injuries. The approach involved delivering educational sessions on wound concepts, infection prevention, and wound care techniques, followed by practical sessions using basic first aid equipment. The outcomes of the activity indicated a significant improvement in students’ understanding, attitudes, and competencies in wound management. Participants demonstrated strong enthusiasm, engaged actively in discussions, and successfully applied proper wound care techniques during practice sessions. self-reliance in treating minor wounds appropriately and preventing potential complications
EDUKASI GIZI SEIMBANG BAYI DAN BALITA Maesaroh, Maesaroh; Sartika, Sartika; Rohaeni, Ela; Kumalasari, Retno; Prihartini, Ade Rahayu; Setiawati, Rini; Nurkhasanah, Arrifah; Febiyanti, Ainiyyah; Fitria, Nabila Al; Fudali, Luthfiah
Jurnal Inovasi, Pemberdayaan dan Pengabdian Masyarakat Vol 5 No 2 (2025): Juli-Desember
Publisher : Poltekkes Kemenkes Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36990/jippm.v5i2.1722

Abstract

Balita adalah kelompok usia 1-5 tahun yang memiliki karakteristik pertumbuhan dan perkembangan yang sangat pesat. Status gizi pada bayi dan balita merupakan salah satu indikator yang digunakan untuk mengukur status gizi masyarakat. Anak balita dan kelompok bayi merupakan salah satu kelompok umur yang rentan terhadap penyakit, salah satunya adalah kekurangan gizi. Tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk memberikan pengetahuan kepada ibu-ibu yang mempunyai bayi dan balita tentang definisi gizi seimbang, kebutuhan gizi seimbang pada bayi dan balita, serta pola pemberian gizi bayi dan balita. Kegiatan edukasi ini dilakukan di Posyandu Desa Beberan dan dikuti oleh 20 ibu bayi dan balita. Metode kegiatan edukasi ini dilakukan dengan menggunakan media leaflet dan buku KIA, dilakukan pretest dan posttest untuk mengevaluasi keberhasilan kegiatan. Secara keseluruhan, kegiatan ini menunjukkan hasil yang efektif dalam meningkatkan pengetahuan ibu yang mempunyai bayi dan balita tentang pemenuhan gizi seimbang dengan hasil sebelum dilakukan edukasi responden yang memiliki tingkat pengetahuan baik sebanyak 6 orang, cukup sebanyak 9 orang dan kurang sebanyak 4 orang. Setelah dilakukan edukasi didapatkan hasil responden yang memiliki tingkat pengetahuan baik menjadi 14 orang, cukup 6 orang dan tidak ada yang memiliki pengetahuan yang kurang. Kegiatan edukasi ini dilakukan sebagai upaya dalam membantu kebijakan pemerintah untuk mengurangi masalah gizi pada bayi dan balita.
Penyuluhan Teknik Counter-Pressure Massage sebagai Upaya Non-Farmakologis Pengurangan Nyeri Persalinan di UPTD Puskesmas Gempol Kabupaten Cirebon Kumalasari, Retno; Isnaeni, Siti; Amalia, Shinta; Lestari, Siska Putri
Ahmar Metakarya: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2025): Ahmar Metakarya: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Yayasan Ahmad Mansyur Nasirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53770/amjpm.v5i1.584

Abstract

Nyeri persalinan merupakan salah satu faktor yang dapat meningkatkan kecemasan dan memperpanjang proses persalinan. Sebagian besar ibu hamil di wilayah kerja UPTD Puskesmas Gempol Kabupaten Cirebon belum mengetahui metode nonfarmakologis untuk mengurangi nyeri, salah satunya teknik counter-pressure massage (CPM) . Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan ibu hamil mengenai teknik tersebut sehingga dapat diaplikasikan pada proses persalinan. Metode pelaksanaan meliputi penyuluhan dan pelatihan menggunakan pendekatan ceramah interaktif, diskusi, demonstrasi, dan praktik langsung. Evaluasi dilakukan melalui pre-test dan post-test untuk mengukur peningkatan pengetahuan. Responden sebanyak 20 orang terdiri dari ibu hamil trimester III yang memenuhi kriteria inklusi. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan yang signifikan setelah intervensi, ditandai dengan kenaikan rata-rata skor post-test dibandingkan pre-test. Partisipasi aktif terlihat selama proses demonstrasi dan praktik, di mana peserta mampu mempraktikkan teknik counter-pressure dengan benar. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah pelatihan counter-pressure massage (CPM)  efektif dalam meningkatkan pengetahuan ibu hamil serta berpotensi mengurangi nyeri persalinan secara aman dan alami. Intervensi ini direkomendasikan untuk diintegrasikan dalam program pendidikan antenatal di fasilitas kesehatan primer.    
Pengaruh Senam Nifas terhadap Involusi Uteri pada Ibu Nifas Normal Isnaeni, Siti; Sari, Ossie Happina; Kumalasari, Retno
JURNAL KEBIDANAN AKADEMI KEBIDANAN BUDI MULIA PALEMBANG Vol 13 No 2 (2023): Jurnal Kebidanan : Jurnal Ilmu Kesehatan Budi Mulia
Publisher : STIKes Budi Mulia Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35325/kebidanan.v13i2.400

Abstract

Pembangunan nasional di bidang kesehatan berkaitan erat dengan peningkatan mutu sumber daya manusia yang merupakan modal dasar dalam melaksanakan pembangunan kesehatan. Salah satu indikator untuk menentukan derajat kesehatan suatu bangsa ditandai dengan tinggi rendahnya kematian ibu dan bayi. Senam nifas adalah salah satu cara untuk bergerak setelah bersalin. Senam ini memperbaiki sirkulasi darah, sikap tubuh, dan kekuatan otot panggul, perut, dan tungkai bawah. Selama masa nifas, yang sangat penting bagi ibu dan bayi, sangat penting untuk mendapatkan perawatan yang tepat. Kecepatan Involusi uteri dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu senam nifas, menyusui dini, ambulasi dini, gizi, paritas, psikologis, dan umur. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh senam nifas terhadap involusi uteri pada ibu nifas normal di pada salah satu Praktik Mandiri Bidan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen dengan desain penelitian adalah Pretest-posttest Design. Analisis yang dilakukan terhadap dua variabel yang diduga berhubungan atau berkorelasi. Penghitunagn analisis bivariat ini juga akan menggunakan komputerisasi. Analisis penelitian ini menggunakan uji statistik dengan Paired t Test. Involusi uteri sebelum dilakukan senam nifas pada ibu nifas normal dengan dilakukan pengukuran TFU yaitu 11 cm - 16 cm. Involusi uteri setelah dilakukan senam nifas pada ibu nifas normal dengan dilakukan pengukuran TFU yaitu 7,5 cm – 12 cm. Hasil uji statistik diperoleh nilai t-tabel = 1,729 dan t hitung = 18,618 ( t hitung > t-tabel ), berarti ada pengaruh senam nifas terhadap involusi uteri pada ibu nifas normal.
Aromatherapy with Lavender Oil to Reduce Pain Intensity in Post–Cesarean Section Patients: A Study at Cirebon Hospital Kumalasari, Retno; Otis Putri Oktaviani, Pearly; Arieb Shintami, Rica; Rachmawati, Laily; Suyanti, Suyanti; Isnaeni, Siti
Journal of Health and Nutrition Research Vol. 4 No. 3 (2025)
Publisher : Media Publikasi Cendekia Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56303/jhnresearch.v4i3.744

Abstract

Effective pain management after cesarean section (C-section) is critical for maternal recovery and well-being. Lavender aromatherapy has been suggested as a complementary therapy to reduce postoperative pain. This study aims to evaluate the effect of lavender aromatherapy on postoperative pain in women undergoing C-section. In a randomized, double-blind, placebo-controlled trial, 120 women undergoing C-section were assigned to either a lavender aromatherapy group (n=60) or a placebo group (n=60). Baseline characteristics, including age, education, parity, and smoking status, were assessed to ensure comparability. Postoperative pain intensity was measured using a standardized pain scale.  Participants were predominantly aged 20–35 years (Placebo 91.67%, Aromatherapy 88.33%) and non-smokers. Educational attainment and parity were comparable between groups. Lavender aromatherapy significantly reduced post-C-section pain compared to placebo, The results showed a statistically significant difference in pain scores (U = 2638.5, p < 0.001, r = 0.40). The intervention was well-tolerated and easily applied, suggesting modulation of pain through both neurophysiological and psychological pathways. Lavender aromatherapy is a safe, non-invasive, and effective adjunct for postoperative pain management after C-section. Its integration into standard postoperative care may enhance maternal comfort and satisfaction. Further multicenter studies with standardized protocols are recommended to confirm efficacy and explore long-term outcomes