Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN ROLE PLAYING TERHADAP HASIL BELAJAR EKONOMI PADA PESERTA DIDIK MAN 1 PESAWARAN Septia Fatramal Faza; Wayan Satria Jaya; Nurdin Hidayat
JURNAL ELASTISITAS: Kajian Pendidikan Ekonomi, Ilmu Ekonomi, dan Kewirausahaan Vol. 3 No. 1 (2021): Jurnal Elastisitas
Publisher : JURNAL ELASTISITAS: Kajian Pendidikan Ekonomi, Ilmu Ekonomi, dan Kewirausahaan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Masalah dalam penelitian di MAN 1 Pesawaran adalah masih rendahnya hasil belajar, pembelajaran yang masih berpusat pada guru (teacher centered), masih minimnya interaksi antar siswa dalam belajar dan proses pembelajaran menggunakan strategi pembelajaran role playing yang belum diterapkan di MAN 1 Pesawaran. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh strategi pembelajaran role playing terhadap hasil belajar ekonomi pada peserta didik kelas X.IPS semester genap MAN 1 Pesawaran tahun pelajaran 2018/2019. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan menggunakan strategi pembelajaran role playing. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X.IPS yang berjumlah 110 siswa, sampel terdiri dari kelas X.IPS 1 sebagai kelas eksperimen yang berjumlah 36 orang dan X.IPS 2 sebagai kelas kontrol yang berjumlah 36 orang. Pengujian hipotesis menggunakan rumus statistik ttest. Berdasarkan pengujian homogenitas varians kedua sampel didapat Fhit < Fdaf yakni 1,46<1,80 dan uji normalitas data yang diperoleh dari kelas eksperimen X2hit = 3,48 dan kelas kontrol X2hit = 2,76, dimana X2daf = 7,81 dimana nilai X2hit < X2hit. Dalam pengujian hipotesis dan perhitungan data hasil belajar ekonomi menggunakan rumus statistik, di dapat thit = 3,23 dan ttab = 2,00 pada taraf signifikan 5%. Ini berarti ada pengaruh strategi pembelajaran role playing terhadap hasil belajar ekonomi pada peserta didik MAN 1 Pesawaran.
Manajemen Pembelajaran Daring Berbasis Google Classroom Pada Masa Pandemi di SD dalam Meningkatkan Minat Belajar Wayan Satria Jaya; Nurdin Hidayat; Nur Fitria
NATURALISTIC : Jurnal Kajian Penelitian Pendidikan dan Pembelajaran Vol. 6 No. 1 (2021): Naturalistic: Jurnal Kajian Penelitian dan Pendidikan dan Pembelajaran
Publisher : Jurnal ini diterbitkan oleh: PGSD FKIP Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (343.365 KB) | DOI: 10.35568/naturalistic.v6i1.1601

Abstract

Perkembangan pendidikan saat ini dipengaruhi oleh pesatnya kemajuan teknologi informasi dan komunikasi. Salah satu teknologi informasi yang ikut berperan dalam dunia pendidikan adalah pembelajaran Daring. Pembelajaran daring saat ini efektif digunakan di tengah pandemi covid 19 di Indonesia bahkan dunia sebagai penghubung antar pendidik dengan siswa. Media daring yang digunakan subjek penelitian adalah Google Classroom. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis efektifitas dalam pemebelajaran daring dalam meningkatkan minat belajar siswa. Metode yang dikumpulkan dalam pengumpulan data adalah tanya jawab kepada narasumber yaitu Kepala Sekolah, Waka Kurikulum, Guru, dan dokumentasi aktivitass pembelajaran siswa SD melalui telepon dan WhatsApp. Hasil dari penelitian dapat disimpulkan bahwa managemen pembelajaran daring berbasis Google Classroom pada masa pandemi di SD dapat meningkatkan minat belajar.
Using Multimedia in Business Communication Learning: Case studies to Improve Vocational Students Business Presentations. Nurdin Hidayat; Suroto Suroto
AL-ISHLAH: Jurnal Pendidikan Vol 15, No 1 (2023): AL-ISHLAH: Jurnal Pendidikan
Publisher : STAI Hubbulwathan Duri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35445/alishlah.v15i1.2278

Abstract

Unemployment in Indonesia is more dominated by SMK graduates compared to other graduates. This phenomenon indicates that learning at SMK must be improved immediately. This study aims to provide an overview of multimedia learning enhancing vocational students' business presentation competence. This research focuses on knowing the differences in business presentation competencies between Vocational School students majoring in marketing who use multimedia-based digital touch. This study used a quasi-experimental design. This study's population was class X students majoring in Vocational School marketing in Bandar Lampung with a sample. The experimental class was class X PM 1 SMK PGRI Bandar Lampung while the control class was class X PM 1 SMK Negeri 7 Bandar Lampung. This study revealed significant differences in business presentation competencies between the experimental and control groups. The use of multimedia learning can improve the competence of business presentations.