Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

PENERAPAN MEDIA MIND MAPPING PROGRAMPADA MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR FISIKA PADA SISWA KELAS XI.A2 SMA NEGERI 4 SURAKARTA Permatasari, Indhah; Jamzuri, Jamzuri; Wahyuningsih, Daru
Jurnal Pendidikan Fisika Vol 1, No 2 (2013)
Publisher : Jurnal Pendidikan Fisika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (207.778 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Penggunaan Mind Mapping Program melalui model pembelajaran Contextual Teaching Learning (CTL) dapat meningkatkan motivasi belajar fisika siswa. (2) Penggunaan Mind Mapping Program melalui model pembelajaran Contextual Teaching Learning (CTL) dapat meningkatkan hasil belajar fisika siswa.Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Subyek penelitian adalah siswa kelas XI.A2 SMA Negeri 4 Surakarta tahun pelajaran 2012/2013 yang dikhususkan pada materi pokok fluida dinamis sebanyak 30 siswa. Data diperoleh melalui pengamatan, review tanggapan guru, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif. Berdasarkan observasi yang telah dilakukan selama penelitian berlangsung dapat disimpulkan bahwa: (1) penerapan Mind Mapping Program melalui model pembelajaran Contextual Teaching Learning (CTL) dapat meningkatkan motivasi belajar fisika siswa kelas XI.A2 SMA Negeri 4 Surakarta Tahun Ajaran 2012/2013 pada materi pokok fluida dinamis. Peningkatan motivasi belajar fisika siswa terbukti dengan analisis lembar observasi motivasi belajar siswa selama penelitian berlangsung, yang pada awalnya rata-rata tiap indikator motivasi belajar siswa sebesar 21,67%, siklus I menjadi 52%, dan pada siklus II menjadi 53,33%. (2) Mind Mapping Program melalui model pembelajaran Contextual Teaching Learning (CTL) dapat meningkatkan hasil belajar fisika siswa kelas XI.A2 SMA Negeri 4 Surakarta Tahun Ajaran 2012/2013 pada materi pokok fluida dinamis. Peningkatan hasil belajar fisika siswa berdasarkan  aspek kognitif  yakni ketuntasan belajar fisika oleh siswa pada siklus I sebesar 83,33% yang kemudian meningkat menjadi 90% pada siklus II dari target yang ditetapkan yakni ketuntasan belajar siswa sebesar 75%. Kata kunci: Mind Mapping, CTL, motivasi belajar, hasil belajar
Karakteristik Keterampilan Komunikasi Lisan Calon Guru Fisika Pada Mata Kuliah Fisika SMP Permatasari, Indhah
Jurnal Inovasi Pendidikan Fisika dan Integrasinya Vol 1 No 02 (2018): Jurnal Inovasi Pendidikan Fisika dan Integrasinya
Publisher : Program Studi Pendidikan Fisika STKIP Al Hikmah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Guru merupakan salah satu faktor keberhasilan dalam proses pendidikan. Salah satu keterampilan yang harus dikuasai oleh seorang guru adalah keterampilan menjelaskan. Dalam keterampilan menjelaskan terdapat komponen menyajikan, Dalam menyajikan informasi atau materi pelajaran mencakup penggunaan intonasi, memberikan definisi yang tepat untuk istilah-istilah tertentu, dan menggunakan ilustrasi atau contoh. Artikel ini menyajikan hasil penelitian tentang karakteristik komunikasi lisan calon guru fisika, Kegiatan yang dilakukan adalah peneliti dan guru mengobservasi mahasiswa calon guru fisika STKIP Al Hikmah pada saat praktek mengajar di SMP. Berdasarkan hasil observasi, keterampilan komunikasi lisan calon guru fisika adalah baik.
PENGEMBANGAN MODUL FISIKA SMA/MA BERBASIS SIKLUS BELAJAR 7E (LEARNING CYCLE 7E) BERBANTUAN VIDEO PADA MATERI FLUIDA DINAMIS SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS XI Indhah Permatasari; Suparmi Suparmi; Widha Sunarno
INKUIRI: Jurnal Pendidikan IPA Vol 5, No 2 (2016): INKUIRI: Jurnal Pendidikan IPA
Publisher : Magister Pendidikan Sains Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/inkuiri.v5i2.9490

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan produk pengembangan modul fisika berbasis siklus belajar 7E berbantuan video, kemudian menguji efektivitas modul dalam pembelajaran fisika dan dapat meningkatkan motivasi belajar siswa. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (Research and Development). Model pengembangan yang digunakan adalah model 4-D. Tahap model pengembangan 4-D adalah define (pendefinisian), design (perencanaan), develop (pengembangan), dan disseminate (penyebaran). Penelitian ini hanya sampai pada tahap develop karena keterbatasan waktu. Pengujian efektivitas modul dalam pembelajaran fisika dengan menggunakan ketuntasan nilai kognitif siswa. Selanjutnya untuk mengetahui peningkatan motivasi belajar adalah dengan membandingkan motivasi belajar siswa sebelum menggunakan modul dan siswa setelah menggunakan modul. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan angket, lembar validasi, lembar observasi, dan soal tes. Uji hipotesis menggunakan uji t atau uji beda rerata. Hasil penelitian menunjukkan bahwa modul fisika berbasis siklus belajar 7E efektif dalam pembelajaran fisika. Hal ini dapat dilihat dari ketuntasan nilai kognitif siswa. Terdapat 61,76% siswa tuntas memenuhi KKM. Sedangkan untuk motivasi belajar, modul fisika berbasis siklus belajar 7E dapat meningkatkan motivasi belajar siswa. Hal ini terlihat dari hasil uji statistik menunjukkan nilai signifikansi kecil dari taraf signifikansi α = 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahawa motivasi belajar siswa setelah menggunakan modul fisika berbasis siklus belajar 7E lebih baik dari pembelajaran konvensional.
Pengembangan Buku Ajar Fisika Matematika Berbasis Kajian Kritis Materi Fisika Sekolah dan Integrasi NilaiNilai Karakter Wilujeng, Indrawati; Permatasari, Indhah
Jurnal Inovasi Pendidikan Fisika dan Integrasinya Vol. 2 No. 2 (2019): JURNAL INOVASI PENDIDIKAN FISIKA VOL 2 NO. 2 2019
Publisher : STKIP AL HIKMAH SURABAYA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62426/

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan buku ajar fisika matematika berbasis kajian kritis materi fisika sekolah dan nilai-nilai karakter. Rancangan penelitian ini yaitu penelitian pengembangan dengan menggunakan model 4D (four-D model) yang terdiri dari empat tahap, yaitu define, design, develop, dan disseminate. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu telaah dan validasi dari para ahli, serta penilaian dari mahasiswa. Validasi buku ajar melibatkan tiga ahli, yaitu ahli media, ahli materi, dan ahli bahasa. Sedangkan uji coba terbatas terhadap buku ajar melibatkan 14 mahasiswa prodi Pendidikan Fisika STKIP Al Hikmah. Selanjutnya, data yang telah diperoleh akan dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan hasil analisis tersebut, didapatkan hasil kelayakan dari aspek materi sebesar 83,33%, aspek media sebesar 94,35%, dan aspek bahasa sebesar 80%. Sedangkan hasil penilaian mahasiswa terhadap buku ajar yang dikembangkan menyatakan bahwa buku ajar terbaca dengan jelas dan mudah dipahami. Dari hasil analisis tersebut, maka buku ajar yang telah dikembangkan dapat dikatakan layak digunakan. 
PEMBUATAN MEDIA EVALUASI PEMBELAJARAN FISIKA BERBASIS LITERASI NUMERASI DENGAN PEMANFAATAN TESTPORTAL PADA MATERI TERMODINAMIKA Nugraini, Novita Dwi; Ekawati, Elvin Yusliana; Permatasari, Indhah
Proceeding Seminar Nasional IPA 2025
Publisher : LPPM UNNES

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Evaluasi pembelajaran berbasis digital merupakan strategi penting dalam meningkatkan efektivitas pengukuran keterampilan siswa, termasuk aspek literasi numerasi. Literasi numerasi menjadi keterampilan esensial dalam pembelajaran fisika, khususnya pada materi termodinamika yang menuntut kemampuan menganalisis data, menginterpretasikan grafik, dan melakukan perhitungan matematis. Namun, rendahnya tingkat literasi numerasi siswa di Indonesia menjadi tantangan dalam proses pembelajaran tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk (1) menjelaskan langkah-langkah pembuatan media evaluasi pembelajaran fisika berbasis literasi numerasi dengan pemanfaatan Testportal pada materi termodinamika, dan (2) menganalisis hasil penilaian validasi ahli terhadap media yang dikembangkan. Metode yang digunakan adalah model pengembangan 4D (Define, Design, Develop, Disseminate) oleh S. Thiagarajan, Dorothy S. Semmel, dan Melvyn I. Semmel. Namun, penelitian ini hanya dilaksanakan hingga tahap ketiga, yaitu pendefinisian, perancangan, dan pengembangan. Tahap pendefinisian dilakukan melalui kajian literatur serta penyusunan indikator literasi numerasi mengacu pada referensi. Tahap perancangan meliputi penyusunan kisi-kisi dan 30 butir soal pilihan ganda kompleks yang dimasukkan ke dalam platform Testportal, lengkap dengan fitur digital seperti pengacakan soal, timer, dan umpan balik otomatis. Tahap pengembangan mencakup validasi media oleh dua ahli menggunakan instrumen skala Likert yang mencakup aspek materi, bahasa, tampilan, dan fungsionalitas. Hasil validasi menunjukkan bahwa media dinilai sangat baik, dengan skor penilaian soal sebesar 92,85% (ahli 1) dan 91,07% (ahli 2), serta skor penilaian media sebesar 94,4% dan 98,61%. Dengan demikian, media evaluasi ini dinyatakan layak digunakan dalam pembelajaran fisika pada materi termodinamika.
TPACK-Based Analysis of Prospective Physics Teachers’ Readiness for Digital Classroom Management Linda Dwi Astuti; Permatasari, Indhah; Daru Wahyuningsih
Schrödinger: Journal of Physics Education Vol. 6 No. 3 (2025): September
Publisher : Cahaya Ilmu Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37251/sjpe.v6i3.2157

Abstract

Purpose of the study: This study aims to analyze the readiness of prospective physics teacher students in managing digital classrooms based on the TPACK framework, focusing on different semester levels (2nd, 4th, and 6th semesters) in the Physics Education Study Program at Sebelas Maret University. Methodology: A quantitative survey design was employed using a validated questionnaire based on TPACK indicators (TK, PK, CK, TPK, TCK, PCK, and TPACK). The instrument was measured with a five-point Likert scale. Data were analyzed using descriptive statistics, assumption testing (Shapiro–Wilk, Levene), ANOVA, and non-parametric tests with SPSS software. Main Findings: Results showed that students’ average readiness scores in TPACK dimensions increased from the 2nd to the 6th semester. Significant improvements were observed particularly between the 2nd and 6th semesters in dimensions such as TK, TPK, and TCK. However, not all semester comparisons showed statistically significant differences, indicating gradual but uneven development of TPACK competencies across cohorts. Novelty/Originality of this study: This study provides one of the first empirical analyses of TPACK readiness specifically among prospective physics teachers in Indonesia across different semester levels. The findings highlight how extended exposure to digital classroom practices strengthens TPACK competencies, offering insights for curriculum design that address semester-based progression in teacher education programs.