Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Pengaruh Penggunaan Pop-Up Book Terhadap Keterampilan Bercerita Anak Usia Dini Ilham Ilham; Aidin Aidin
Jurnal Pendidikan Vol 9 No 1 (2021): Jurnal Pendidikan
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (855.159 KB) | DOI: 10.36232/pendidikan.v9i1.662

Abstract

Pada masa perkembangannya, anak usia dini mengalami berbagai macam perkembangan. Perkembangan anak usia dini khususnya keterampilan berbicara, keterampilan bercerita. Upaya yang dilakukan dalam meningkatkan keterampilan bercerita anak usia dini dengan menggunakan media pop-up book. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan pengaruh penggunaan pop-up book terhadap kemampuan bercerita anak usia dini. Sampel yang digunakan adalah 20 anak usia dini, terdiri dari 10 anak usia 3-4 tahun, dan 10 anak usia 5-6 tahun. Metode pengumpulan data didapat dari hasil instrumen penilaian dan dokumentasi sebagai pelengkap. Teknik analisa data menggunakan analisis statistik t-test untuk mencari perbandingan skor pre-test dan post-tes. Dari hasil analisis data untuk keterampilan bercerita siswa sebelum dan sesudah diberikan treatmen dengan menggunakan rumus t-test t-test dan t-tebal. Nilai yang diperoleh untuk t-tes adalah 19,959 sedangkan nilai t-tabel adalah 2,10. hal ini menunjukan bahwa nilai t-test lebih besar dari nilai t-tabel yang berarti penggunaan media pop up book efektif karena mampu meningkatkan keterampilan berceritan siswa. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukan nilai rata-rata post test adalah 58,6 dan nilai t-test adalah 19, 959, memenuhi kategori baik artinya ada perubahan yang signifikan kemampuan bercerita siswa sesudah diberikan treatmen, sedangkan saran penggunaan Pop-Up Book harus menyusun materi yang memuat hal-hal kontemporer sehingga menunjang proses pembelajaran
Pengaruh Pendidikan Orang Tua Terhadap Hasil Belajar Siswa Ilham Ilham; Siska Dwi Astiati
Jurnal Pendidik Indonesia (JPIn) Vol 5, No 1: April 2022
Publisher : Yayasan Pendidikan Intan Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47165/jpin.v5i1.285

Abstract

Pendidikan orang tua berkorelasi positif dengan cara mereka mengasuh anak. Hal ini berarti makin tinggi pendidikan terakhir orang tua akan makin baik pula cara pengasuhan anak. Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui pendidikan orang tua siswa kelas XI Jurusan IPA MA Al-Mutmainnah kecamatan Soromandi, (1) Untuk mengetahui hasil belajar siswa kelas XI jurusan IPA MA Al-Mutmainnah kecamatan Soromandi, (3) Untuk mengetahui pengaruh pendidikan orang tua terhadap hasil belajar siswa kelas XI jurusan IPA MA Al-Mutmainnah kecamatan Soromandi. Metode pengumpulan data diperoleh melalui instrumen angket dan dokumentasi nilai rapor siswa. Teknik analisis data menggunakan teknik statistik deskriptif dan teknik statistik inferensial. Dari hasil analisis deskriptif, pendidikan orang tua siswa diperoleh melalui instrumen angket menunjukan nilai rata-rata 72,76 dalam kategori cukup, ini menunjukan bahwa rata-rata orang tua siswa berpendidikan. Hasil belajar siswa kelas XI jurusan IPA MA Al-Mutmainnah yang didapatkan melalui nilai rapor dengan nilai tertinggi 86 dan nilai terendahnya adalah 75. Dapat disimpulkan ketuntasan belajar pada sekolah MA Al-Mutmainnah adalah ≥ 60, berarti kategori tinggi atau tuntas. hasil analisis menggunakan statistik inferensial untuk pengaruh pendidikan orang tua terhadap hasil belajar siswa kelas XI jurusan IPA MA Al-Mutmainnah menghitung rata-rata (ΣX.Y) adalah“211,38”. Dari hasil analisis diperoleh nilai thitung=0,95585 sedangkan ttabel pada taraf signifikan 0,05 adalah 1,697. Karena thitung ttabel berarti dapat dikatakan H0 ditolak. sehingga hipótesis diterima yaitu terdapat pengaruh pendidikan orang tua terhadap hasil belajar siswa kelas XI Jurusuan IPA MA Al-Mutmiannah kecamatan soromandi.
Hubungan Antara Fasilitas Belajar dengan Hasil Belajar Matematika Siswa Siska Dwi Astiati; Ilham Ilham
Jurnal Pendidik Indonesia (JPIn) Vol 5, No 1: April 2022
Publisher : Yayasan Pendidikan Intan Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47165/jpin.v5i1.286

Abstract

Proses belajar mengajar supaya dapat berjalan dengan lancar maka diperlukan fasilitas belajar yang memadai dari sekolah. Penelitian ini bertujuan (1) untuk mengatahui fasilitas belajar  siswa kelas XI IPA MA Al-Mutmainnah tahun 2021-2022. (2) untuk mengatahui  hasil belajar  siswa kelas XI IPA MA Al-Mutmainnah tahun 2021-2022 (3) untuk mengatahiu hubungan fasilitas belajar dengan hasil belajar siswa kelas XI IPA MA Al-Mutmainnah tahun 2021-2022. Metode pengumpulan data diperoleh melalui instrumen angket dan nilai rapor siswa. Teknik analisis data menggunakan teknik statistik deskriptif dan Analisis regresi. Dari hasil analisis deskriptif, fasilitas belajar siswa diperoleh melalui angket 7,62 kategori baik, hal ini menunjukan bahwa ketersediaan fasilitas belajar sudah sangat membantu dalam proses kegiatan belajar mengajar matematika. Hasil belajar matematika siswa kelas XI IPA MA Al-Mutmainnah yang diperoleh dari nilai rapor 7,08 kategori tinggi, Dapat disimpulkan ketuntasan belajar matematika MA Al-Mutmainnah adalah ≥ 60, berarti kategori tinggi atau tuntas. Hasil analisis menggunakan Analisis regresi untuk hubungan antara fasilitas belajar dengan hasil belajar matematika diperoleh koefisien korelasi (rxy) sebesar 0,58 termasuk kategori sedang.  Artinya fasilitas belajar tidak sepenuhnya mempengaruhi hasil belajar matematika dan masih banyak faktor-faktor lain yang mendukung seperti cara belajar, kebiasaan belajar, perhatian orang tua, motivasi, disiplin dan lain-lain. Hasil analisi menggunakan uji-t adalah thitung = 3,35 pada taraf signifikan = 0,05 diperoleh ttabel = 2,080. Karena  thitung ttabel maka hipotesis Ho ditolak. Sedangkan Ha dinyatakan diterima, dapat disimpulkan terdapat hubungan yang signifikan antara fasilitas belajar dengan hasil belajar matematika siswa kelas XI MA Al-Mutmainnah.
Analisis Kemampuan Berpikir Induktif Matematis Siswa pada Mata Pelajaran Barisan Aritmatika Siska Dwi Astiati; Ilham Ilham
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Indonesia (JPPI) Vol. 5 No. 1 (2025): Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Indonesia (JPPI), 2025 (1)
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/jppi.v5i1.995

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis kemampuan berpikir induktif matematis siswa pada mata pelajaran Barisan Aritmatika. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif. Subjek penelitian 3 orang siswa kelas X SMA yang berkemampuan tinggi, sedang dan rendah. Tekhnik pengumpulan data dilakukan tes dan wawancara. Tekhnis analisis data menggunakan deskripstif kualitatif. Hasil penelitain menunjukan bahwa siswa yang memiliki kemampuan berpikir induktif tinggi dapat dengan mudah memenuhi semua indikator dengan membuat pola hubungan dalam menganalisis situasi matematika, kemudian pada indikator kedua dapat dengan mudah membuat analogi dan pada indikator ketiga siswa berkemampuan tinggi dapat membuat generelesasi dalam menyelesaikan masalah. Siswa yang memiliki kemampuan sedang hanya dapat memenuhi dua indikator yaitu membuat pola bilangan untuk mengalisis situasi matematika dan membuat analogi. Sedangkan pada ndikator membuat generelesasi siswa berkemampuan sedang tidak dapat memenuhinya. Terakhir pada siswa berkemampuan rendah siswa hanya dapat memenuhi satu indikator menggunakan pola hubungan untuk mengalisis situasi matematika.
Analisis Tingkat Kemampuan Komunikasi Matematis dalam Menyelesaikan Soal Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Ilham Ilham; Siska Dwi Astiati; Mila Karmila Sidik
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Indonesia (JPPI) Vol. 5 No. 3 (2025): Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Indonesia (JPPI), 2025 (3)
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/jppi.v5i3.1802

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mendeskripsikan kemampuan komunikasi matematis siswa pada mata pelajaran sistem persamaan linear dua variabel (SPLDV). Subjek penelitian 3 orang siswa SMP kelas VIII SMPN 04 Soromdi yang berkemampuan tinggi, sedang dan rendah. Tekhnik pengumpulan data berupa hasil lembar tes siswa kelas VIII berjumlah 25 siswa. Selanjutnya dipilih 3 orang siswa untuk di analisis secara mendalam. Hasil penelitian menunjukan bahwa siswa berkemampuan tinggi memenuhi semua indikator komunikasi matematis dengan menuliskan ide matematika secara rinci, mampu menjelaskan ide matematika menggunakan tabel dengan tepat dan sistematis. Kemudian dapat mengekspresikan suatu masalah kedalam model matematika dan mampu menarik kesimpulan dari suatu permasalahan matematika. Sedangkan siswa berkemampuan sedang hanya mampu memenuhi ketiga indikator menjelaskan ide matematika dalam bentuk visual tabel dengan tepat dan sistematis. Kemudian mampu melakukan ekspresi matematika dengan menuliskan penyelesaian dalam bahasa model matematika dan mampu menarik kesimpulan dari suatu permasalahan matematika Terakhir pada siswa berkemampuan rendah hanya dapat memenuhi satu indikator menjelaskan ide matematika dalam bentuk visual tabel.
Pengembangan E-modul Kurikulum dan Pembelajaran Berbasis Model Flipped Classroom sebagai Upaya Peningkatan Kreativitas Belajar Mahasiswa Ilham Ilham; Siska Dwi Astiati
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Indonesia (JPPI) Vol. 5 No. 4 (2025): Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Indonesia (JPPI), 2025 (4)
Publisher : Yayasan Pendidikan Bima Berilmu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53299/jppi.v5i4.2685

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu menghasilkan e-modul kurikulum dan pembelajaran berbasis model flipped classroom yang valid, praktis dan efektif sebagai upaya peningkatan kreativitas belajar mahasiswa STKIP Al-Amin Dompu. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (R&D). Model pengembangan dari Plomp terdiri dari beberapa fase yaitu: fase investigasi awal, fase desain, fase realisasi, fase tes, evaluasi, revisi. Subjek penelitian dilakukan pada mahasiswa semester IV STKIP Al-Amin Dompu yang berjumlah 35 Mahasiswa. Intrumen penelitian yaitu lembar validasi, angket dan tes kreativitas mahasiswa. Teknik pengumpulan data berupa data kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian e-modul kurikulum dan pembelajaran berbasis model flipped classromm ini dikatakan layak untuk digunakan berdasarkan hasil validasi dari ahli Bahasa, isi, materi, konstruk dan desain. Untuk penilaian validasi bahasa skore persentase sebesar 63%, penilaian validasi isi skore persentase sebesar 66%, penilaian validasi materi skore persentase sebesar 75%, penilaian validasi konstruk skore persentase sebesar 71%, penilaian validasi desain skore persentase sebesar 75% sehingga masing-masing masuk pada kategori valid. Selanjutnya kepraktisan dinilai oleh dosen mata kuliah dan mahasiswa semester IV STKIP Al-amin Dompu. Untuk respon pendidik skore persentase sebesar 60% dengan kategori cukup praktis dan respon mahasiswa skore persentase 80% dengan kategori praktis. Keefektifan dilihat dari meningkatnya kreativitas belajar mahasiswa dengan score persentase 85,7% berada pada kategori kreatif sehingga keefektifan e-modul kurikulum pembelajaran yang dibuat sangat efektif.