Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

Simulasi Relokasi Telur Penyu Lekang (Lepidochelys olivacea) di Pantai Babah Dua Lampuuk, Kabupaten Aceh Besar Provinsi Aceh Astuti, Rika; Lisdayanti, Eka; Nufus, Hayatun; Nasution, Muhammad Arif; Utami, Afrita Ida; Jamaluddin, Ikhsan
Marine Kreatif Vol 8, No 1 (2024): Marine Kreatif
Publisher : Universitas Teuku Umar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35308/mk.v8i1.9039

Abstract

Penyu Lekang (Lepidochelys olivacea) merupakan jenis hewan reptil laut yang termasuk kedalam kategori terancam punah menurut data IUCN. Populasi penyu di pantai Aceh saat ini semakin terancam, karena pemanfaatan telur untuk dikonsumsi oleh masyarakat setempat. Pengabdian ini merupakan kolaborasi dari berbagai komunitas, diantaranya Komunitas Gerakan Aksi Baik (GAB), Komunitas Konservasi Penyu Lampuuk dan dari pihak akademisi yakni Universitas Teuku Umar dan Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Tujuan kegiatan simuasi ini adalah untuk memberikan pengetahuan dan peningkatan skill dan ketrampilan dalam melakukan kegiatan konservasi penyu. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 3 maret 2023 bertempat di Pantai Babah dua Lampuuk, Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh. Tahapan pelaksanaan kegiatan pengabdian yang dilakukan adalah sosialisasi dengan cara diskusi tanya jawab dan kegiatan praktek langsung teknik relokasi telur penyu lekang serta pelepasan tukik penyu untuk kembali ke laut. Tukik penyu lekang (Lepidochelys olivacea) yang dilepaskan kelaut sebanyak 84 ekor. Diharapkan dengan adanya kegiatan simulasi relokasi telur penyu lekang (Lepidochelys olivacea) di pantai Babah dua Lampuuk ini dapat meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan peserta yang hadir dari berbagai komunitas dalam melestarikan penyu di Aceh secara berkelanjutan. 
Sosialisasi Menumbuhkan Kesadaran Masyarakat Pesisir Go Bebas Sampah Di Batee Puteh Meulaboeh Nufus, Hayatun; Sarong, M. Ali; Astuti, Rika; Syafitri, Rina; Wahyuni, Sri; Rahmawati, Rahmawati; Mursawal, Asri
Marine Kreatif Vol 7, No 2 (2023): Marine Kreatif
Publisher : Universitas Teuku Umar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35308/mk.v7i2.8897

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan pada bulan Oktober 2020 di Desa Batee Puteh Kecamatan Johan Pahlawan Kabupaten Aceh Barat. Kegiatan sosialisasi yang bersifat edukasi dituju kepada masyarakat dalam hal ini anak-anak dan remaja Gampong Batee Puteh yang merupakan penduduk sekitar pantai. Hal ini bertujuan untuk untuk memberikan pemahaman, pengetahuan dan arahan kepada masyarakat terutama kepada anak-anak dan remaja di sekitaran pantai Batee Puteh tentang pentingnya menjaga kebersihan pantai guna menjaga kelestarian biota laut. Pelaksanaan pengabdian menggunakan teori maupun pelatihan dengan metode ceramah. Hasil pengabdian terlaksana baik, lancar, terstruktur dan sukses yang melibatkan masyarakat Desa Batee Puteh. Pengabdian ini berisikan tentang pemaparan bahaya sampah terhadap biota laut.
Hubungan Panjang-Berat Ikan Lumi-lumi (Harpadon nehereus) yang Didaratkan di Tempat Pelelangan Ikan Kuala Tuha, Nagan Raya, Provinsi Aceh Anita, Anita; Astuti, Rika; Nasution, Arif
Journal of Aceh Aquatic Sciences Vol 7, No 2 (2023): Journal of Aceh Aquatic Sciences
Publisher : Universitas Teuku Umar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35308/jaas.v7i2.8851

Abstract

Ikan lumi-lumi (Harpadon nehereus) merupakan jenis ikan yang lembek dan memiliki nilai ekonomis cukup tinggi untuk dapat dimanfaatkan secara lestari dan berkelanjutan. Penelitian mengenai hubungan panjang-berat ikan lumilumi yang didaratkan di Tempat Pelelangan Ikan Kuala Tuha, telah dilakukan pada bulan Maret sampai bulan April 2021. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan panjang-berat dan faktor kondisi ikan lumilumi (Harpadon nehereus) yang didaratkan di Tempat Pelelangan Ikan Kuala Tuha, Nagan Raya. Pengambilan sampel ikan lumi-lumi diperoleh dengan cara mendatangi setiap nelayam yang menangkap ikan lumi-lumi di TPI Kuala Tuha, Nagan Raya. Ikan yang diperoleh dihitung jumlahnya, di ukur panjang total dengan menggunakan mistar ukur, ditimbang berat ikan dengan menggunakan timbangan elektrik. Berdasarkan hasil penelitian yang ditemukan selama dilapangan jumlah hasil tangkapan ikan lumi-lumi adalah 67 ekor, dimana untuk jantan ada 23 ekor, dan betina berjumlah 44 ekor. Berdasarkan hasil pengukuran panjang-berat ikan lumi-lumi (Harpadon nehereus), maka dapat diasumsikan bahwa pola pertumbuhan ikan lumi-lumi dengan jenis kelamin jantan menunjukkan bahwa pola pertumbuhan bersifat issometrik, artinya pola pertumbuhan panjang sama dengan pola pertumbuhan berat ikan lumilumi. Sedangkan jenis kelamin betina memiliki pola pertumbuhan yang bersifat allometrik negatif, artinya pertambahan panjang tubuh ikan lumi-lumi lebih cepat dari pada pertambahan berat tubuh ikan lumi-lumi. Berdasarkan hasil analisis faktor kondisi menunjukkan keadaan ikan lumi-lumi termasuk kategori golongan ikan kurang pipih (kurus). Hal ini disebabkan karena faktor sebaran ikan lumi-lumi yang berbeda-beda, dan variasi ukuran panjang-berat yang ditemukan selama penelitian dilapangan.
ANALISIS HUBUNGAN PANJANG-BERAT DAN FAKTOR KONDISI IKAN SIDAT (Anguilla marmorata) DI DANAU LAUT TAWAR, SIMEULUE BARAT, KABUPATEN SIMEULUE, PROVINSI ACEH Rika Astuti; Rahul Rahul
Jurnal Perikanan Unram Vol 13 No 1 (2023): JURNAL PERIKANAN
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jp.v13i1.439

Abstract

Sidat merupakan ikan katadromus yang memiliki pola hidup didua perairan, yaitu pada saat memijah di perairan laut, pada saat juvenil ikan sidat mendiami perairan air tawar untuk berkembang biak, dan pada saat pemijahan akan kembali beruaya kelaut. Danau Laut Tawar yang terletak di Kecamatan Simeulue Barat memiliki potensi ikan sidat dengan topografi dan habitat yang mendukung untuk hidup dan berkembang biak. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan panjang-berat dan faktor kondisi ikan sidat yang ditangkap di Danau Laut Tawar, Simeulue Barat. Pengambilan sampel ikan sidat diperoleh dengan cara menangkap langsung di lokasi Danau Laut Tawar dengan penentuan stasiun berdasarkan keterwakilan kondisi perairan, yakni stasiun 1 merupakan daerah genangan bersubstrat pasir, dan stasiun 2 adalah kawasan aliran dengan arus tenang. Prosedur penarikan sampel ikan sidat adalah dengan cara menangkap langsung ikan sidat di Danau Laut tawar dengan menggunakan alat tangkap pancing dan bubu. Kemudian dilakukan pengukuran panjang total dan berat ikan sidat jenis Anguilla marmorata. Berdasarkan hasil penelitian yang ditemukan selama dilapangan jumlah hasil tangkapan ikan sidat adalah 35 ekor, dimana untuk jantan ada 16 ekor, dan betina berjumlah 19 ekor. Berdasarkan hasil pengukuran panjang-berat ikan sidat, maka dapat diasumsikan bahwa ikan sidat (Anguilla marmorata) jenis kelamin jantan dan betina memiliki pola pertumbuhan alometrik negatif, yakni adanya pertambahan panjang ikan sidat lebih cepat dari pada pertambahan berat ikan sidat. Nilai faktor kondisi ikan sidat yang ditemukan selama penelitian rata-rata adalah 1,0049, yakni jantan 1,0030 dan betina 1,0068, hal ini menunjukkan bahwa ikan sidat termasuk golongan ikan yang kurang pipih/kurus.