Articles
Hubungan kontingensi antara faktor ekonomi dan sosial terhadap mobilitas sirkuler penduduk kelurahan gunung kelua kecamatan samarinda ulu kota samarinda
Handikayani Handikayani;
Michael Michael;
Diana Lestari
Jurnal Ilmu Ekonomi Mulawarman (JIEM) Vol 3, No 4 (2018): November
Publisher : Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiem.v3i4.3875
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan pendapatan, tingkat pendidikan, usia dan jarak terhadap mobilitas sirkuler Kelurahan Gunung Kelua Kecamatan Samarinda Ulu Kota Samarinda. Landasan teori yang digunakan teori Kependudukan. Penelitian ini menggunakan data primer yang didapat melalui Kuesioner dan dianalisis menggunakan Chi Square dengan menggunakan Tabel Kontingensi dua dimensi. Metode pengumpulan sampel yang digunakan adalah Snowball Sampling. Uji instrumen penelitian yang digunakan adalah Uji Validitas Eksternal dan Uji Reliabilitas dan program SPSS (Statistical Program For Science) versi 22. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada hubungan dependensi yang signifikan diantaranya variabel pendapatan, tingkat pendidikan dan jarak terhadap variabel mobilitas sirkuler. Ada hubungan dependensi antara variabel usia dan variabel mobilitas sirkuler namun tidak signifikan. Ada hubungan asosiasi yang signifikan antara variabel pendapatan, tingkat pendidikan dan jarak terhadap mobilitas sirkuler. Ada hubungan asosiasi antara variabel usia dan variabel mobilitas sirkuler namun tidak signifikan.
Analisis penyerapan tenaga kerja pada sub sektor perkebunan kelapa sawit di provinsi kalimantan timur
Nugrahayu Sumarosa;
Jiuhardi Jiuhardi;
Diana Lestari
Jurnal Ilmu Ekonomi Mulawarman (JIEM) Vol 6, No 1 (2021): April
Publisher : Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiem.v6i1.7007
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui atau menganalisis pengaruh investasi dan upah minimun terhadap penyerapan tenaga kerja  di sub sektor perkebunan kelapa sawit Provinsi Kalimantan Timur. Penelitian ini menggunakan jenis data sekunder, data yang digunakan dari tahun 2007 sampai dengan 2017 yaitu data investasi, data upah minimum dan data penyerapan tenaga kerja dengan menggunakan Regresi Linier Berganda dengan alat analisis SPSS versi 23. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa investasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja di sub sektor perkebunan kelapa sawit Provinsi Kalimantan Timur. Upah minimum berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap penyerapan di sub sektor perkebunan kelapa sawit Provinsi Kalimantan Timur.
Analisis usaha kelompoktani kelapa sawit
Wahyu Prasetyo Susilo;
Zamruddin Hasid;
Diana Lestari
Jurnal Ilmu Ekonomi Mulawarman (JIEM) Vol 3, No 2 (2018): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiem.v3i2.2746
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil usahatani Kelapa Sawit yang dikerjakan petani di Desa Berambai Kecamatan Samarinda Utara Kota Samarinda. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Data primer diperoleh melalui observasi langsung kelapangan dan memberikan kuesioner kepada responden. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah teknik Sampling Jenuhyaitu seluruh petani kelapa sawit di Desa Berambaimenjadi responden. Total responden sebanyak 38petani responden. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan rumus = TR–TC, TR = PxQ dan TC = TVC+TFC. Berdasarkan hasil perhitungan menunjukan bahwa TR=Rp 122.260.000 TC=Rp 63.175.450 dan = Rp 49.084.550. Berdasarkan analisis data yang dilakukan, diperoleh kesimpulan bahwa Usahatani kelapa sawit yangdikerjakan petani di Desa Berambai Kota Samarinda memperoleh keuntungan.
Pengaruh sosial ekonomi terhadap keputusan perempuan bekerja di kelurahan dadi mulya kecamatan samarinda ulu
Heny Aprila;
Eny Rochaida;
Diana Lestari
Jurnal Ilmu Ekonomi Mulawarman (JIEM) Vol 4, No 1 (2019): April
Publisher : Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiem.v4i1.4377
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik perempuan dalam memutuskan untuk bekerja di Kelurahan Dadi Mulya Kecamatan Samarinda Ulu. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pengambilan sampel sebanyak 98 orang perempuan yang berusia diatas 15 tahun. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, kuesioner, studi pustaka, serta pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling dimana keseluruhan jumlah perempuan dikatakan layak menjadi sampel. Analisis data didalam penelitian ini menggunakan teknik regresi logistik, dimana menggunakan uji goodness of fi test dan uji wald dengan bantuan software SPSS versi 2.0. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik sosial ekonomi seorang perempuan yang terdiri dari tingkat pendidikan, usia, pendapatan rumah tangga dan jumlah tanggungan keluarga menyatakan tingkat pendidikan pengaruh signifikan dan positif, Pendapatan rumah tangga berpengaruh Signifikan dan negatif. Sementara usia dan jumlah tanggungan keluarga tidak berpengaruh signifikan dan positif terhadap keputusan perempuan bekerja
Implementasi program penanggulangan kemiskinan perkotaan (p2kp) kelurahan
Rinda Sitinjak;
Eny Rochaida;
Diana Lestari
Jurnal Ilmu Ekonomi Mulawarman (JIEM) Vol 3, No 3 (2018): September
Publisher : Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiem.v3i3.3683
Penelitian ini dilakukan di Kelurahan Teluk Lerong Ulu Kota Samarinda Kalimantan Timur sejak bulan February s.d Juni 2018, dengan tujuan mengetahui proses implementasi Program Penanggulangan Kemiskinan Perkotaaan di Kelurahan Teluk Lerong Ulu dan untuk mengetahui perbedaan P2KP dengan program kemiskinan lainnya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui pengamatan, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data diolah dengan langkah pengumpulan informasi, reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi atau pelaksanaan P2KP di Kelurahan Teluk Lerong Ulu sudah sesuai dengan tahapan kebijakan P2KP. Hasil penelitian ini juga memperlihatkan perbedaan program penanggulangan kemiskinan perkotaan dengan program kemiskinan lainnya
Pengaruh produk domestik regional bruto sektor perdagangan dan industri pengolahan serta jasa terhadap jumlah penyerapan tenaga kerja
Dirga Wahyu Adiaksa;
Irwan Gani;
Diana Lestari
Jurnal Ilmu Ekonomi Mulawarman (JIEM) Vol 3, No 1 (2018): April
Publisher : Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiem.v0i0.2607
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Produk Domestik Regional Bruto Sektor Perdagangan dan Industri Pengolahan serta Jasa Terhadap Jumlah Penyerapan Tenaga Kerja di Kota Samarinda dan Kota Balikpapan. Penelitian ini menggunakan data panel selama tahun 2006–2015 di dua kota Samarinda dan kota Balikapapan dengan menggunakan data sekunder. Analisis data menggunakan model regresi linier berganda sederhana variabel dummy dengan menggunakan alat bantu SPSS (Statistical Program Social Science) versi 21. Hasil penelitian ini menunjukkan variabel PDRB Sektor Perdagangan, Industri Pengolahan, dan Jasa secara bersama – sama berpengaruh signifikan terhadap Jumlah Penyerapan Tenaga Kerja. Variabel Sektor Perdagangan secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap Jumlah Penyerapan Tenaga Kerja. Variabel Sektor Industri Pengolahan secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap Jumlah Penyerapan Tenaga Kerja. Dan Variabel Sektor Jasa secara parsial berpengaruh negatif signifikan terhadap Jumlah Penyerapan Tenaga Kerja
Faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan pedagang kaki lima di kelurahan gunung kelua
Nanda Saputri;
Zamruddin Hasid;
Diana Lestari
Jurnal Ilmu Ekonomi Mulawarman (JIEM) Vol 4, No 1 (2019): April
Publisher : Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiem.v4i1.4382
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menjelaskan seberapa besar pengaruh modal, jam kerja, tenaga kerja, lama usaha terhadap pendapatan pedagang kaki lima di daerah Kelurahan Gunung Kelua, Samarinda. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan metode survey dengan kuesioner. Teknik pengambilan sampel yang digunakan simple random sampling. Dengan dasar pengambilan sample yang terdata di Kelurahan Gunung Kelua di peroleh jumlah sampel sebanyak 27 pedagang kaki lima Teknik analisis data yang di gunakan untuk menguji hipotesis adalah analisis regresi linear berganda dan uji statistik. Hasil analisis data menggunakan regresi linear berganda menunjukan bahwa variable independen yaitu jumlah modal mempunyai pengaruh signifikan positif terhadap besarnya pendapatan pedagang kaki lima. Sedangkan variable independen jam kerja, tenaga kerja, dan lama usaha tidak mempunyai pengaruh yang signifikan. Berdasar Analisis di peroleh koefisien determinasi R2 sebesar 0,892, hal ini berarti bahwa 89,2% variasi perubahan yang terjadi terhadap besarnya pendapatan pedagang kaki lima di pengaruhi oleh semua variable independen sedangkan 10,8% di pengaruhi oleh variabel – variabel lain diluar model
Elastisitas kesempatan kerja di kabupaten kutai kartanegara
Ria Anggrainie Z;
Fitriadi Fitriadi;
Diana Lestari
Jurnal Ilmu Ekonomi Mulawarman (JIEM) Vol 4, No 2 (2019): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiem.v4i2.4978
Tujuan pada penelitian ini untuk menganalisis seberapa besar peran perubahan pertumbuhan ekonomi dalam membuka lapangan kerja baru yang akan menciptakan kesempatan kerja di Kabupaten Kutai Kartanegara. Jenis dan sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder meliputi data PDRB dan data keadaan ketenagakerjaan di Kabupaten Kutai Kartanegara pada tahun 2011-2017. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu penelitian lapangan (field work research) dan alat analisis yang digunakan adalah metode deskriptif dan analisis elastisitas kesempatan kerja. Hasil dari analisis elastisitas kesempatan kerja di Kabupaten Kutai Kartanegara pada tahun 2011-2017 memiliki tingkat elastisitas kesempatan kerja yang bersifat 1 (elastis) hal ini menunjukkan bahwa jumlah nilai pertumbuhan PDRB naik 1 % akan menyebabkan jumlah tenaga kerja yang dapat diserap akan mengalami peningkatan lebih dari dari 1 %.
Pengaruh nilai tukar dan tingkat suku bunga terhadap inflasi di indonesia
Rizda Meilinda;
Juliansyah Roy;
Diana Lestari
Jurnal Ilmu Ekonomi Mulawarman (JIEM) Vol 4, No 3 (2019): September
Publisher : Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiem.v4i3.5889
Inflasi adalah salah satu indikator ekonomi makro yang penting. Inflasi adalah target kebijakan pemerintah karena dampak inflasi sangat berpengaruh pada kondisi ekonomi suatu negara. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh Nilai Tukar dan Suku Bunga terhadap Inflasi di Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. ayam dalam penelitian ini peneliti menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai tukar dan suku bunga secara bersamaan atau bersama-sama memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap inflasi di Indonesia. Dan di antara variabel independen yang diteliti, ini menunjukkan bahwa variabel nilai tukar memiliki pengaruh dominan terhadap tingkat inflasi di Indonesia
Analisis Pengalokasian Bantuan Keuangan Bidang Pendidikan Kota Samarinda pada APBD Provinsi Kalimantan Timur
Aji Muhammad Mirman Deni Pratama;
Zainal Abidin;
Diana Lestari
Edunomics Journal Vol. 4 No. 1 (2023): Edunomics Journal
Publisher : FKIP, Universitas Palangka Raya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37304/ej.v4i1.7947
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeksripsikan Analisis Bantuan Keuangan Bidang Pendidikan Kota Samarinda pada APBD Provinsi Kalimantan Timur, serta mengetahui faktor yang mendukung dan menghambat dalam Analisis Bantuan Keuangan Bidang Pendidikan Kota Samarinda pada APBD Provinsi Kalimantan Timur. Jenis penelitian kualitatif, metode penelitian menggunakan wawancara mendalam dan triangulasi untuk analisis data. Sumber data dari Key Informan dan informan dari Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fokus penelitian yang dianalisis meliputi aspek informasi, aspek sumber daya manusia, aspek birokrasi keseluruhan faktor tersebut merupakan pendukung dan penghambat dalam Analisis Bantuan Keuangan Bidang Pendidikan Kota Samarinda pada APBD Provinsi Kalimantan Timur. Sepenuhnya faktor tersebut sudah berjalan dengan baik, namun terdapat beberapa kendala dalam pelaksanaannya seperti kurang lengkapnya melengkapi syarat yang telah ditentukan dalam Peraturan Gubernur No 49 Tahun 2020 seperti tidak lengkapnya data siswa, fisik bangunan, DED (detail engineering desain), RAB (rencana anggaran biaya), dan status lahan.