Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Model Kepemimpinan Laissez-Faire dalam Meningkatkan Kinerja : Peran Mediasi Motivasi Sulistiyani; Nurchayati; Fitriyanto
Formosa Journal of Applied Sciences Vol. 1 No. 3 (2022): August 2022
Publisher : PT FORMOSA CENDEKIA GLOBAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55927/fjas.v1i3.1015

Abstract

Kepemimpinan Laissez-Faire didasarkan pada kepercayaan. Pemimpin Laissez-Faire melepaskan tanggung jawab dan menghindari pengambilan keputusan. Penelitian ini dilakukan karena pada karyawan yang belum termotivasi untuk menyelesaikan pekerjaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dengan sampel sebesar 44 karyawan dan diolah menggunakan pengolahan data secara regensi linier berganda. Hasil dari penelitian ini adalah bahwa gaya kepemimpinan laissez-faire berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja tenaga,suasana lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja, gaya kepemimpinan laissez-faire berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi, suasana lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi, kemudian motivasi tidak mampu memediasi pengaruh gaya kepemimpinan laissez-faire terhadap kinerja, motivasi mampu memediasi pengaruh suasana lingkungan kerja terhadap karyawan
PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DENGAN INOVASI DAN KREATIVITAS MEMBATIK DI KELURAHAN KEMIJEN KOTA SEMARANG Nurchayati Nurchayati
JURNAL PENGABDIAN MANDIRI Vol. 1 No. 9: September 2022
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penyuluhan ini adalah untuk mendorong peningkatan kapasitas bagi ibu rumah tangga di Kelurahan Kemijen Kecamatan Semarang Timur Kota Semarang melalui kelompok kewirausahaan sehingga dapat meningkatkan pengetahuan tentang kewirausahaan terutama penguatan kelompok dalam menjalankan usaha rumahan dan dapat mengembangakan ketrampilan usaha rumahan menjadi tumbuh serta menjadi salah satu sentra pergerakan ekonomi keluarga.
PELATIHAN PENYUSUNAN KARYA TULIS ILMIAH TERAKREDITASI SINTA Dila Erlianti; Nurul Hikmah; Didik Suhariyanto; Vina Budiarti Mustika Sari; Muhammad Lukman Hakim; Nurchayati Nurchayati
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i2.16078

Abstract

Pelatihan Penyusunan Karya Tulis Ilmiah Terakreditasi Sinta merupakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan secara online melalui aplikasi Zoom. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan peserta dalam menyusun karya tulis ilmiah yang dapat diakreditasi di Sinta. Peserta kegiatan terdiri dari berbagai kalangan seperti guru, mahasiswa, dan dosen, dengan jumlah peserta sebanyak 33 orang. Abstrak ini menjelaskan pentingnya kegiatan pelatihan ini dalam mengatasi permasalahan yang terkait dengan penyusunan karya tulis ilmiah yang berkualitas dan dapat diakreditasi. Melalui kegiatan ini, peserta diberikan pengetahuan tentang standar dan tata cara penyusunan karya tulis ilmiah terakreditasi di Sinta, serta keterampilan dalam mencari dan mengelompokkan referensi yang relevan. Metode pelaksanaan kegiatan ini meliputi penyampaian materi melalui presentasi, diskusi interaktif, dan sesi praktik penulisan. Peserta diberikan kesempatan untuk mengaplikasikan pengetahuan yang diperoleh dan menerima umpan balik konstruktif dari fasilitator dan peserta lainnya. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan kemampuan peserta dalam menyusun karya tulis ilmiah yang berkualitas dan diakui oleh Sinta. Peserta dapat memahami persyaratan dan aturan penulisan yang memenuhi kriteria akreditasi. Pelaksanaan kegiatan secara online melalui aplikasi Zoom memungkinkan partisipasi yang inklusif dari peserta dari berbagai kalangan. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah keberhasilan dalam meningkatkan pemahaman dan keterampilan peserta dalam menyusun karya tulis ilmiah terakreditasi di Sinta. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia.
Rintisan Desa Wisata melalui Kearifan Lokal dan Digitalisasi di Desa Sumbersari / Wilayah Kayen Kabupaten Pati (Kajian Kearifan Lokal dan Peningkatan Ekonomi dalam Bentuk Pengabdian Kepada Masyarakat) Agung Wibowo; Aris Mardiyono; Camilus Isidorus; Heru Eko Prasetyo; Joko Riyanto; Nurchayati; Parju; Ribut Musprihadi; Setyobudi; Siti Aminah; Rr.Suprantiningrum
Jurnal Suara Pengabdian 45 Vol. 2 No. 3 (2023): September: Jurnal Suara Pengabdian 45
Publisher : LPPM Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56444/pengabdian45.v2i3.1037

Abstract

Wisata yang terletak di Desa Sumbersari, Kecamatan Kayen, Kabupaten Pati memiliki beberapa wisata antara lain Gua Pancur, Lorotan Semar, Bukit Pandang, dan masih terdapat wisata lainnya. Dengan adanya wisata tersebut sangat menguntungkan bagi masyarakat di desa Sumbersari untuk peningkatan ekonomi masyarakat, namun pengelolaan wisata tersebut belum dikelola secara optimal. Hal tersebut merupakan peluang untuk pengembangan wisata tersebut, dengan cara memberikan penyuluhan terhadap masyarakat dan pengelola wisata tersebut, sehingga menjadikan desa wisata yang inovatif dan kreatif. Peluang tersebut bisa diciptakan dengan memanajemen dan mendigitalisasikan wisata tersebut sehingga dapat meningkatkan potensi wisatawan di Desa Wisata Sumbersari, Wilayah Kayen. Metode pengabdian ini dengan memberikan penyuluhan serta edukasi kepada masyarakat dan pengelola wisata di Desa Wisata Sumbersari Wilayah. Kayen. Kegiatan tersebut terlaksana dengan didukung pihak kepala desa setempat dan masyarakat. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dapat menambah wawasan dan ketrampilan, serta mendorong masyarakat maupun pengelola wisata aktif untuk meningkatkan desa wisata tersebut.
PELATIHAN PENGGUNAAN FITUR CANVA DALAM PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN Mayasari Mayasari; Rusdin Djibu; Nurchayati Nurchayati; Ayyesha Dara Fayola; St. Rahmah; Muhammad Lukman Hakim
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 4 (2023): Volume 4 Nomor 4 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i4.18518

Abstract

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan penggunaan platform desain grafis Canva dalam pembuatan media pembelajaran bagi kalangan guru, mahasiswa, dan dosen. Dalam era digital, media pembelajaran yang menarik dan interaktif memegang peran kunci dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Kegiatan ini telah dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom pada tanggal 2 Agustus 2023, dengan melibatkan 29 peserta dari berbagai latar belakang pendidikan. Metode pelatihan mencakup presentasi, demonstrasi langsung penggunaan Canva, serta praktik mandiri peserta dalam menciptakan materi pembelajaran. Hasil kegiatan ini mencakup peningkatan pemahaman peserta tentang fitur-fitur Canva, kemampuan mereka dalam membuat materi pembelajaran yang menarik, serta perkembangan keterampilan digital. Peserta juga melaporkan kepuasan tinggi terhadap pelatihan ini.
Pentingnya Akuntansi untuk UMKM: Panduan Praktis bagi Pengusaha UMKM Kelurahan Mijen Semarang Nurchayati; Parju; Suroto
Jurnal Suara Pengabdian 45 Vol. 2 No. 3 (2023): September: Jurnal Suara Pengabdian 45
Publisher : LPPM Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56444/pengabdian45.v2i3.1081

Abstract

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memainkan peran sentral dalam ekonomi lokal, namun kebanyakan di antaranya menghadapi kendala dalam pencatatan keuangan yang akurat. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan ketrampilan akunatnsi di kalanagan pengusaha UMKM di Kelurahan Mijen Semarang. Melalui sosialisasi, kegiatan ini memberikan panduan praktis tentang cara memahami dasar-dasar akuntansi dan menerapkannya menggunakan akuntansi secara sederhana. Hasilnya menunjukkan peningkatan secara signifikan dalam pemahaman akuntansi di kalangan peserta. Pengusaha UMKM yang mengikuti kegiatan ini mampu memahami pentingnya catatan akuntansi, selain itu kegiatan ini dapat membangun komunitas diantara UMKM sehingga dapat membuk ajalan untuk kolaborasi dan pertukaran pengalaman. Keberhasilan kegiatan ini memberikan bukti nyata pemahaman akuntansi adalah kunci untuk pertumbuhan berkelanjutan di Kelurahan Mijen Semarang.