Kurniawati
Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Trisakti

Published : 40 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 40 Documents
Search

KONSEKUENSI BRAND CREDIBILITY Taslimah Ramadhanti Taslimah; Kurniawati
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 3 No. 1 (2023): April
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v3i1.15590

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh brand credibility terhadap brand loyalty melalui attitude toward konsumen yang mengkonsumsi mi instan. Perolehan data menyebarkan kuesioner kepada 152 responden. Pengambilan sampel menggunakan non-probabilitas sampling, dan penelitian ini menggunakan purposive sampling. Alat analisis structure ecuation model (SEM) dan AMOS22. Hasil dari penelitian ini adalah variabel brand credibility mempengaruhi positif attitude toward brand dan brand loyalty mi instan di Indonesia. Adapun saran bagi manajemen mi instan di Indonesia dalam meningkatkan brand credibility perusahaan yang dapat mempengaruhi brand loyalty konsumen mi instan di Indonesia.
DAMPAK DARI GREEN MARKETING TERHADAP GREENWASHING, GREEN CONFUSION, DAN GREEN BRAND EQUITY PADA PERUSAHAAN FAST FOOD Monica Desty; Kurniawati
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 3 No. 1 (2023): April
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v3i1.15592

Abstract

Artikel ini mengkaji pengaruh dari green marketing terhadap excessive product packaging, greenwashing, greenconfusion, dan green brand equity. Survei ini dilakukan dengan mengisi kuesioner online. Penguji dilakukan dengan Structural Equation Model (SEM) dan software AMOS22. Hasil menampilkan variabel excessive product packaging, greenwashing, green confusion, dan green brand equity. Adapun saran buat manajemen perusahaan fast food dalam meningkatkan startegi ramah lingkungan.
KONSEKUENSI SOCIAL MEDIA MARKETING PADA PRODUK SKINCARE LOKAL Shafira Nurul Aulia Syam syam; Kurniawati
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 3 No. 1 (2023): April
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v3i1.15601

Abstract

Penelitian ini menganalisis hubungan antara social media marketing terhadap brand loyalty melalui customer engagement pada konsumen skincare lokal di Indonesia. Kuesioner disebarkan kepada 140 responden, pengambilan sampel memakai metode non-probabilitas sampling dan penelitian ini memakai teknik purposive sampling. Metode analisis data memakai structure Equation model (SEM) dan software AMOS22. Hasil menampilkan dua dari empat hipotesis yang diajukan tersebut didukung yaitu social media marketing trendiness memiliki pengaruh positif terhadap customer engagement, customer engagement memiliki pengaruh positif terhadap brand loyalty. Sementara dua hipotesis lainnya yaitu sosial media marketing interactivity, sosial media marketing informativeness memiliki pengaruh positif terhadap customer engagement tidak didukung.
PENGARUH POSITIF SOCIAL MEDIA MARKETING ACTIVITIES TERHADAP REPURCHASE INTENTION MELALUI BRAND AWARENESS DAN BRAND IMAGE Anisah Zahrah Amalia; Kurniawati
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 3 No. 1 (2023): April
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v3i1.15602

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak dari pemasaran melalui media sosial terhadap brand awareness dan brand image, serta pengaruhnya terhadap repurchase intention. Kuesioner penelitian disebarkan kepada 156 responden, pengambilan sampel menggunakan non-probabilitas sampling dan penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah structure Equation model (SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa social media marketing activities berpengaruh positif terhadap brand awareness, social media marketing activities berpengaruh positif terhadap brand image, brand awareness berpengaruh positif terhadap repurchase intention, brand image berpengaruh positif terhadap repurchase intention.
PENGARUH PENGALAMAN MEREK PADA KEPUASAN, KETIDAKPASTIAN DAN LOYALITAS MEREK: FOKUS PADA INDUSTRI SNEAKERS Praja Panca Putra; Kurniawati
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 3 No. 1 (2023): April
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v3i1.15613

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh pengalaman merek pada kepuasan, ketidakpastian dan loyalitas merek: fokus pada industri produk sneakers di Jabodetabek. Data diperoleh dengan cara menyebarkan kuesioner kepada responden yang menggunakan produk sneakers. Data yang digunakan adalah data cross-sectional dan menggunakan purposive sampling sebagai metode pengambilan sample. Alat analisis yang digunakan structural equation modeling (SEM). .Kata Kunci: Brand Experience,Satisfaction,Uncertainty,Brand Loyalty.
PENGARUH CUSTOMER EXPERIENCE TERHADAP BRAND LOYALTY MELALUI BRAND TRUST DAN BRAND AFFECT TERHADAP 5 BRAND SKINCARE LOKAL DI INDONESIA Syty Nur Azizah; Kurniawati
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 3 No. 1 (2023): April
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v3i1.15616

Abstract

Tujuan dalam penelitian yaitu menganalisis pengaruh Pengaruh customer experience dan brand loyalty melalui brand trust dan brand affect pada para konsumen yang menggunakan skincare local di Indonesia. Melakukan penyebaran kuisioner kepada 205 konsumen. Dalam penelitian ini pengambilan sampel menggunakan non-probability sampling, pada penelitian ini menggunakan purposive sampling. Metode analisis data menggunakan structural equation modeling (SEM) dan software AMOS24. Hasil memperlihatkan variabel brand affect mempengaruhi customer experience tidak didukung, brand trust dan brand loyalty mempengaruhi positif terhadap customer experience terhadap skinacre lokal di Indonesia. Adapun saran untuk brand whitelab, avoskin, somethic, lacoco, for skin's untuk meningkatkan customer experience terhadap brand loyalty.
ANTESEDEN BRAND LOYALTY & WORD OF MOUTH : TEMPAT PARIWISATA DI INDONESIA Hanni Fakhira; Kurniawati
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 3 No. 1 (2023): April
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v3i1.15617

Abstract

Artikel ini mengkaji anteseden brand loyalty & word of mouth tempat pariwisata di Indonesia. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 201 responden yang pernah mengunjungi tempat pariwisata di Indonesia dalam waktu satu tahun terakhir. Menggunakan Teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Pengujian data analisis dengan structural equation model (SEM). Hasil dari penelitian ini terdapat empat hipotesis yang dikemukakan tersebut didukung yaitu  brand experience berpengaruh positif terhadap brand love,  brand love berpengaruh positif terhadap brand loyalty, brand love berpengaruh psoitif terhadap word of mouth. Brand experience berpengaruh positif terhadap brand loyalty yang dimediasi oleh Brand love, brand experience berpengaruh positif terhadap word of mouth yang dimediasi oleh brand love.
PENGARUH BRAND EXPERINCE TERHADAP BRAND LOYALTY MELALUI PERCEIVED QUALITY DAN BRAND TRUST PADA PENGGUNA E-WALLET DI INDONESIA Dewi Masitoh; Kurniawati
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 3 No. 1 (2023): April
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v3i1.15620

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh brand experience terhadap brand loyalty melalui perceived quality dan brand trust pengguna e-wallet Indonesia. Penyebaran kuesioner kepada 165 responden. Dalam sampel penelitian ini, metode non-probability sampling digunakan, dan dalam penelitian ini, teknin purposive sampling digunakan dan model persamaan struktural (SEM) digunakan untuk menganalisis data dan perangkat lunak Amos. Hasilnya mendukung hipotesis dan menunjukkan pentingnya kualitas dan kepercayaan dalam membangun loyalitas pelanggan bagi perusahaan e-wallet. brand experience memiliki pengaruh positif pada brand trust dan perceived quality, sedangkan pengalaman merek, kualitas yang dirasakan, dan kepercayaan merek tidak didasarkan pada loyalitas merek. Peran mediasi penting dari kualitas yang dirasakan dan kepercayaan merek telah terbukti bertindak sebagai mediasi antara pengalaman merek pelanggan dan loyalitas merek. Hasil penelitian ini dapat memberikan informasi penting bagi pengelola e-wallet untuk meningkatkan brand loyalty melalui brand experience, perceived quality, dan brand trust.
TINGKAT KEPERCAYAAN DAN MINAT PELANGGAN BERKUNJUNG KEMBALI TERHADAP RESTORAN FAST FOOD YANG SUDAH BERSERTIFIKAT HALAL Aulia Pramunira; Kurniawati
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 3 No. 1 (2023): April
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v3i1.15626

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa penting brand image restaurant yang sudah bersertifikat halal dan bagaimana responden konsumen tentang hubungan brand image restoran halal terhadap revisit intention, dengan mengambil restoran fastfood yang sudah bersertifikat halal sebagai objek analisis. Restoran-restoran ini tersebar luas di Indonesia dan juga di negara-negara lain, bahkan hampir seluruh dunia. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif dengan data primer yang didapatkan dari hasil kuesioner yang diisi oleh responden dengan jumlah sampel sebanyak 194, menggunakan pengukuran datanya dengan ukuran skala likert 1-5 dan data responden dari konsumen akan diolah dengan metode Amoss dan SEM. Hasil penelitian halal preference berpengaruh terhadap brand image, dimana halal preference suatu brand image sebuah restoran berpengaruh terdahap konsumen. Hasil dari service quality berpengaruh terhadap brand image artinya dengan meningkatkan service quality disebuah restoran akan berpengaruh juga terhadap brand image restoran. Hasil health awareness berpengaruh terhadap brand image artinya kepentingan health awareness mempengaruhi konsumen terhadap brand image restoran. Hasil religiosity tidak berpengaruh terhadap brand image bagi konsumen.Hasil brand image berpengaruh positif terhadap revisit intention artinya dengan brand image yang baik disebuah restoran juga sangat berpengaruh terhadap revisit intention pelanggan direstoran tersebut.
PENGARUH SERVICE QUALITY, STORE ASTMOSFER, PRICE FAIRNESS, CUSTOMER SATISFACTION, DAN CUSTOMER LOYALTY PADA INDUSTRI COFFEE SHOP DI KALANGAN ANAK MUDA DKI JAKARTA Dinda Syahbani Sabilla; Kurniawati
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 3 No. 1 (2023): April
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v3i1.15816

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh service quality, store astmosfer, price fairness, customer satisfaction, dan customer loyalty pada industri coffee shop di kalangan anak muda jakarta. Data diperoleh dengan cara menyebarkan kuisoner kepada 310 responden di jakarta, yang suka mengunjungi coffee shop Janji jiwa, Kopi kenangan, Fore coffee, dan Kopi kulo. Data yang digunakan adalah data cross-sectional dan menggunakan purposive sampling sebagai metode pengamblan sampel. Alat analisis yang digunakan adalah structural equational modeling (SEM). Hasil pengujian hipotesa menunjukkan bahwa Service Quality berpengaruh positif terhadap Customer Satisfaction tetapi tidak berpengaruh signifikan, Store Atmosfer berpengaruh positif terhdap Customer Satisfaction tetapi tidak berpengaruh signifikan, Price Fairness berpengaruh positif signifikan terhadap Customer Satisfaction, dan Customer Satisfaction berpengaruh positif signifikan terhadap Customer Loyalty. Penelitian ini mendapatkan implikasi bagi perusahaan Janji jiwa, Kopi kenangan, Fore coffee, dan Kopi kulo untuk memperkuat merek, maka perusahaan harus memperhatikan variabel – variabel seperti kualitas layanan, suasana toko, kewajaran harga, kepuasan pelanggan, dan loyalitas pelanggan.