Pendahuluan: Penyakit Jantung Koroner (PJK) menjadi salah satu penyebab kematian tertinggi dan hilangnya Disability Adjusted Life Years (DALYs) secara global. Untuk menurunkan angka kejadian PJK, tentunya diperlukan partisipasi aktif masyarakat dalam menerapkan gaya hidup sehat, mengatur pola makan, rutin berolahraga, dan menjalani pemeriksaan kesehatan secara teratur. Maka dari hal itu, sangat diperlukan pengetahuan tentang PJK beserta faktor risikonya sebagai landasan masyarakat dalam menerapkan pencegahan PJK. Studi penelitian ini dilakukan guna mengevaluasi sejauh mana pemahaman masyarakat Kelurahan Tirta Siak Kota Pekanbaru mengenai definisi serta faktor risiko dari PJK. Metode: Penelitian ini dilaksanakan dengan desain deskriptif dan pendekatan potong lintang. Data dikumpulkan melalui kuesioner sebagai alat pengumpulan data menggunakan instrumen Heart Disease Fact Questionnaire (HDFQ). Pengumpulan data dilakukan secara online menggunakan kuesioner yang diformat menggunakan Google Forms. Hasil: Survei telah dan berhasil menjaring 372 responden berusia ? 18 tahun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar tingkat pengetahuan terhadap definisi dan faktor risiko PJK masyarakat di Kelurahan Tirta Siak Kota Pekanbaru adalah baik (65,6%), kategori cukup (18,5%), dan sisanya kategori kurang (15,9%). Pembahasan: Tingkat pengetahuan masyarakat di Kelurahan Tirta Siak, Pekanbaru mengenai definisi dan faktor risiko PJK tergolong baik. Kondisi ini dipengaruhi oleh latar belakang pendidikan responden, yang di mana sebagai besar telah menempuh pendidikan menengah hingga tinggi, sehingga memiliki pemahaman dasar terkait PJK itu sendiri. Selain itu, responden yang memiliki pekerjaan berpeluang lebih besar dalam mengakses maupun menyebarkan informasi kesehatan yang relevan. Simpulan: Masyarakat di Kelurahan Tirta Siak, Kota Pekanbaru menunjukkan tingkat pengetahuan yang baik terkait definisi dan faktor risiko PJK.