Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

Pembelajaran Gerak Dasar Shooting Melalui Penerapan Model Jigsaw Berbasis Media Animasi Juditya, Silvy; Aprila, Riska Noor
TEGAR: Journal of Teaching Physical Education in Elementary School Vol 1, No 2 (2018): Teaching from the Perspective of Content Knowledge
Publisher : Prodi PGSD Penjas FPOK UPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/tegar.v1i2.11939

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah perbedaan hasil belajar peserta didik pada keterampilan gerak shooting dalam permainan sepakbola pada mata pelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan setelah diajar menggunakan penerapan model  Jigsaw berbasis animasi  jika dibandingkan dengan model jigsaw tanpa berbasis animasi di SMA negeri 1 Margaasih Kabupaten Bandung. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian eksperimen, dengan desain One Control Group Design. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas XI IPS dan sampel XI IPS 2 yang berjumlah 40 siswa dibagi dua yaitu kelompok  kontrol (20 siswa) dan siswa kelompok ekperimen (20 siswa). Pembelajaran di kelompok eksperimen menggunakan model jigsaw berbasis animasi, sedangkan dalam kegiatan pembelajaran kelas kontrol menggunakan model jigsaw tanpa berbasis animasi. Pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling. Data diperoleh dari hasil tes yang diberikan kepada siswa berupa tes keterampilan gerak dasar shooting pretest yang diberikan sebelum proses pembelajaran dan posttest yang diberikan diakhir proses pembelajaran. Terbukti dari hasil pembelajaran pada kelompok kontrol dengan rata – rata skor pre test 26,45, post test 27,2,  Hasil pembelajaran pada kelompok eksperimen yang diperoleh  skor rata-rata pre test  25,85, post test 33,35. Jadi terdapat perbedaan antara penerapan model jigsaw berbasis animasi  terhadap keterampilan gerak dasar shooting dalam permainan sepak bola mata pelajaran pendidikan jasmani kesehatan dan olahraga di SMA Negeri 1 Margaasih. AbstractThis study aims to determine whether there are differences in student learning outcomes on shooting skills in soccer games on physical education subjects sports and health after being taught using the application of animated Jigsaw-based models when compared with the jigsaw model without animated based in SMA Negeri 1 Margaasih Bandung regency. The research method used is experimental research method, with the design of One Control Group Design. The study population was all students of class XI IPS and sample XI IPS 2 which amounted to 40 students divided by two ie control group (20 students) and students of experimental group (20 students). The learning in the experimental group used animated jigsaw model, whereas in the control class learning activity using jigsaw model without animation based. Sampling used simple random sampling technique. Data obtained from test results given to students in the form of basic shooting pretest motion skills test given prior to the learning process and posttest provided at the end of the learning process. Evident from result of learning in control group with mean of pre test score 26,45, post test 27,2, result of study in experiment group obtained pretest average score 25,85, post test 33,35. So there is a difference between the application of animated jigsaw-based models to basic shooting motion skills in soccer education and physical education in SMA Negeri 1 Margaasih. 
KETERAMPILAN LEMPAR TANGKAP DALAM OLAHRAGA SOFTBALL BERBASIS AUDIO VISUAL Juditya, Silvy; Agusni, Dhani
Jurnal Olahraga Vol 4 No 1 (2018): Jurnal Olahraga
Publisher : STKIP Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this study was to determine the effect of audio visual on the results of throwing in softball games at Altras Baseball Softball Club. This study uses an experimental method, with a One Shot Case Study research design. The population in this study were adolescent athletes at the Altras Baseball Softball Club, the sample taken was 15 newbie athletes at the Altras Baseball Softball Club in South Tangerang. This study was conducted 12 meetings for 4 weeks with a number of exercises 3 times a week. The instrument used is the results of the top throw test in softball games. Based on the results of data processing and analysis of the results of the discussion of the study and analysis of data from the results of the research collected, it can be concluded as follows: Finding the average throwing test results are 32.2 with a maximum average of 2.6 and the minimum is 1.2 and the standard deviation: 6, 94 while the results of the catching throw test at the altras baseball softball club in south Tangerang are the most dominant category with the highest percentage of 40%. The results of the catching throw test at the Altras baseball softball club which are categorized as Excellent are 40%, Good category 20%, Sufficient by 26%, Less with a percentage of 7%, while Less Once is 7%.
The Basic Movement Skill Test Instrument of Ball Games for Students Aged 13-15 Years Juditya, Silvy; Suherman, Adang; Ma’mun, Amung; Rusdiana, Agus
JURNAL PENDIDIKAN JASMANI DAN OLAHRAGA Vol 5, No 1 (2020): Improving Physical Education to Promote Healthy Growth
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (644.967 KB) | DOI: 10.17509/jpjo.v5i1.21447

Abstract

This study was basically aimed at meeting the needs of physical Education teachers in conducting the assessment process of the psychomotor aspects, thus this research focused on testing the validity of a basic movement skill test instrument in ball games specifically for students aged 13-15 years. Quantitative descriptive method was used in this study and carried out on 25 junior high school students grade VII in Cimahi city. The instrument developed was the basic movement skill test instrument of the ball game consisting of skill for passing, service up, service down, chest passing, bounding passing (boundpass), overhead passing, overhead dribbling, inner leg passing, outer foot passing, dorsal passing, and dribbling. The validity method used was related validity criteria by using composite scores. The trial results obtained from students were analysed by using the Pearson product moment technique. The results of the validity analysis showed that the value of the validity coefficient criteria was ranging from rxy = 0.84 to 0.96 for the basic movement skill instrument of volleyball, rxy = 0.95 to 0.97 for the basic movement skill of the soccer game, and rxy = 0, 93 – 0.97 for the basic movement skill instrument of basketball games. Therefore, the study concludes that the basic movement skill instrument of ball games can be used to assess the ability of basic movement skills of junior high school students. AbstrakPenelitian ini pada dasarnya bertujuan untuk memenuhi kebutuhan guru PJOK dalam melakukan proses penilaian pada aspek psikomotor maka dari itu penelitian ini berfokus pada pengujian validitas sebuah instrument tes keterampilan gerak dasar pada permainan bola besar khusus untuk siswa dengan rentang usia 13-15 tahun. Metode deskriprif kuantitatif yang digunakan pada penelitian ini dan dilakukan pada siswa sekolah menengah pertama kelas VII di kota cimahi sebanyak 25 orang. Instrument yang dikembangkan yaitu instrument tes keterampilan gerak dasar permainan bola besar  terdiri dari keterampilan gerak passing atas, passing bawah, service atas, service bawah, passing dada, passing pantul, passing atas kepala, menggiring bola, passing kaki bagian dalam, passing kaki bagian luar, passing bagian punggung kaki, dan menggiring bola. Adapun tahapan yang dilakukan yaitu dengan menguji validitas dengan analisis person Product Moment menggunakan composite score dan menguji reliabilitas dengan menggunakan uji tes tes retest. Skor hasil uji coba yang diperoleh dari siswa dikorelasikan dengan menggunakan teknik pearson product moment. Hasil analisis validitas diperoleh nilai koefisien validitas kriteria terentang antara rxy = 0,84 – 0,96 untuk instrument keterampilan gerak dasar permainan bola voli, rxy = 0,95 – 0,97 untuk instrument keterampilan gerak dasar permainan sepak bola dan rxy = 0,93 – 0,97 untuk instrument keterampilan gerak dasar permainan bola basket. Maka dari itu kesimpulan dari penelitian ini yaitu instrument keterampilan gerak dasar permainan bola dapat dipergunakan untuk menilai kemampuan keterampilan gerak dasar siswa sekolah menengah pertama.
Kecemasan Terhadap Teknik Dasar Permainan Bolabasket juditya, silvy
Jurnal Kepelatihan Olahraga Vol 4, No 2 (2012)
Publisher : Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/jko-upi.v4i2.16231

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakanggi oleh pentingnya peranan psikologis dalam raihan prestasi olahraga selain teknik, taktik, dan fisik yang dimiliki oleh para atlet. Permasalahan dalam penelitian  ini adalah apakah terdapat hubungan yang signifikan antara kecemasan sebelum, pada saat, dan menjelang akhir pertandingan terhadap keberhasilan shooting dan passing. Metode yang digunakan oleh penulis dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif dengan angket dan observasi sebagai instrumentnya. Populasi dan sampel yang digunakan dalam penelitian adalah atlet bolabasket putri UPI. Dari hasil pengolahan data analisis data diperoleh kesimpulan bahwa kecemasan sebelum pertandingan dengan keberhasilan shooting memiliki pengaruh sebesar 32%, sedangkan pengaruh  kecemasan pada saat pertandingan dengan keberhasilan shooting memiliki pengaruh sebesar 53%, dan pengaruh kecemasan menjelang akhir pertandingan dengan keberhasilan shooting memiliki pengaruh sebesar 62%. Begitupun pengaruh kecemasan sebelum pertandingan dengan keberhasilan passing memiliki pengaruh sebesar 41%, sedangkan pengaruh kecemasan pada saat pertandingan dengan keberhasilan pasing memilki pengaruh  sebesar 42%, dan pengaruh kecemasan menjelang akhir pertandingan dengan keberhasilan passing memiliki pengaruh sebesar 53%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kecemasan sebelum, pada saat, dan mejelang akhir pertandingan memiliki pengaruh yang berarti terhadap keberhasilan shooting dan passing.
Digital Material Teaching: Learning Model and Learning Outcomes of Basketball Silvy Juditya; Dhani Agusni Zakaria; Veny Juniarni Hardi; Sutiswo Sutiswo; Denok Sunarsi
Journal of Educational Science and Technology (EST) Volume 7 Number 2 August 2021
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/est.v0i0.18375

Abstract

The purpose of this study is to see the difference in influence between the personalized system of instruction (PSI) model based on digital teaching materials and the scientific model based on You Tube video. The research method used was an experiment with a pre test post test control group design, while the sample in this study were 160 students of SMPN 8 Cimahi, 80 students in the experimental group and 80 students in the control group. The research instrument used to measure basketball learning outcomes was in the form of a basketball basic motion skills test instrument (ITKGD BB). Analysis of the data used to process research data by using independent T-test analysis to see the difference in the effect of the two models on basketball learning outcomes. The results showed that the average value in the PSI group was 30.25, while for the scientific model group was 23.37, the t-count value was 11.696 with a significance level of 0.00 <0.005 (significant). Therefore, the conclusion in this study is that there is a difference in the influence between the personalized system of instruction (PSI) model based on digital teaching materials and the scientific model based on video you tube. It has an effect on basketball learning outcomes.
Aktivitas olahraga terhadap kelincahan Dhani Agusni Zakaria; Silvy Juditya; gugun gunawan
Journal of Physical and Outdoor Education Vol. 2 No. 1 (2020): Journal of Physical and Outdoor Education
Publisher : STKIP Paasundan Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37742/jpoe.v2i1.23

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah meningkatkan kelincahan siswi di SMK Tunas Bangsa dengan penerapan olahraga tradisional hadang dan olahraga modern handball. Metode penelitian yang digunakan adalah Experimen dengan desain penelitian yaitu the modified group pre-test post-test design. Populasi yang diambil adalah siswa kelas XI, sedangkan sampel yang diambil adalah siswi kelas XI Akuntansi 2 yang berjumlah 28 orang. Pembagian kelompok menggunakan teknik Ordinal Pairing (ABBA). Instrumen yang digunakan berupa tes shuttle Run (Tes lari bolak-balik). Data memperlihatkan hasil tes awal dan tes akhir kelincahan untuk kelompok olahraga tradisional mengalami peningkatan sebesar 0,86. Karena, t hitung < t tabel pada taraf signifikan 5% (-0,53 < 2,16), sehingga terdapat peningkatan yang signifikan pada kelincahan siswi kelompok olahraga tradisional. Kemudian pada olahraga handball mengalami peningkatan sebesar 0,13. Oleh karena, t hitung < t tabel pada taraf signifikan 5% (-1,12 < 2,16) sehingga terdapat peningkatan yang signifikan pada kelincahan siswi kelompok olahraga modern. Sehingga dapat disimpulkan bahwa jenis penerapan olahraga tradisional lebih memberikan peningkatan pada kelincahan.
GERAK DASAR LAY UP SHOOT PADA SISWA MELALUI PENERAPAN MODEL PSI (PERSONALIZED SYSTEM INTRACTION) Silvy Juditya
Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment) Vol. 1 No. 2 (2018)
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1068.335 KB) | DOI: 10.35706/speed.v1i2.1735

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sebelum dan sesudah diterapkannya Model Personalized System Intraction dengan menggunakan modul bergambar terhadap hasil keterampilan gerak dasar lay-up shoot. Metode penelitian yang digunakan adalah Praeksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas XI TEI A (Teknik Elektronika Industri) dan TEI B (Teknik Elektronika Industri) SMKN 1 CIMAHI yang berjumlah 73 orang. Sampel penelitian ini diambil dari populasi yang diberikan kuisioner gaya belajar, yaitu sebanyak 25 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah berdasarkan hasil dari expert judgment dari para ahli dan uji coba. Analisis dalam penelitian ini menggunakan perhitungan rumus uji non parametik jenjang bertanda Wilcoxon (Wilcoxon Signed Rank Test) dengan hasil yang di dapat T (15)<  (81) maka  ditolak. Kemudian nilai rata-rata yang diperoleh dari hasil pre test sebesar 13,6 dan nilai rata-rata hasil post test sebesar 18,4. Maka berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa Model Pembelajaran Personalized System Intraction menggunakan media visual memberikan pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan keterampilan gerak dasar lay up shoot kanan bola basket.
PEMBELAJARAN LAY UP MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PSI (PERSONALIZED SYSTEM INTRACTION) Silvy Juditya
Jurnal Kependidikan Jasmani dan Olahraga Vol. 2 No. 1 (2018): TERBITAN MEI 2018
Publisher : Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi STKIP Nahdlatul Ulama Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (222.719 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan model PSI dengan berbasis media audio terhadap hasil keterampilan gerak dasar lay up shoot. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen dengan desain pre post test one group. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI SMKN 1 Cimahi yang mengambil jurusan Elektronika Industri (EIN) dan sampel dalam penelitian ini yaitu sebanyak 24 orang yang memiliki gaya belajar auditory, sehingga teknik sampling yang digunakan yaitu menggunakan purposive random sampling. Dalam penelitian ini istrument yang digunakan yaitu berupa tes pengusaan gerak dasar lay up. Analisis dalam perhitungan ini menggunakan rumus uji non parametik dengan hasil T (22.5) < T0,05 (66) maka H0 ditolak. Dari hasil tersebut menunjukan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran PSI (personalized system intraction) menggunakan media audio terhadap keterampilan gerak dasar lay up shoot bola basket.
PENILAIAN AUTENTIK (AUTHENTIC ASSESMENT) DALAM PEMBELAJARAN PENJAS Akhmad Soebarna; Silvy Juditya; Gugun Gunawan
JURNAL PENJAKORA Vol. 4 No. 1 (2017): April 2017
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/penjakora.v4i1.11757

Abstract

Penelitian ini pada dasarnya mengangkat sebuah fenomena mengenai penerapan penialaian authentic baik untuk ranah keterampilan (psikomotor), ranah pengetahuan (kognitif), dan ranah Sikap (affektif) yang terjadi pada proses pembelajaran pendidikan jasmani di tingkat sekolah menengah kejuruan di wilayah kota Cimahi. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran penerapan penilaian authentic baik untuk ranah Affektif, Kognitif dan Psikomotor. Sumber data yang digunakan yaitu para guru pendidikan jasmani di tingkat sekolah menengah kejuruan (SMK) khsususnya sekolah kejuruan tingkat negeri (SMKN) yang menerapkan kurikulum 2013 sebanyak 2 orang guru pendidikan jasmani, sedangkan untuk memecahkan permasalahan dan untuk mencapai tujuan dari penelitian ini digunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Untuk memperolah data penelitian dalam penelitian ini menggunakan instrument berupa dokumentasi, wawancara dan observasi.Adapun hasil dari penelitian ini yaitu dari ketiga ranah baik sikap, pengetahuan dan keterampilan dalam penerapan penilaian authentic hanya satu ranah yang belum dapat terlaksana secara maksimal yaitu penilaian untuk ranah sikap (affektif), sehingga di dalam penerapan penialian authentic ranah sikap belum dapat terjabarkan secara terperinci.Sedangkan untuk penjabaran penilaian pengetahuan (kognitif) pada penerapan penilaian authentic setiap guru sudah mampu menjabarkan dan menerapkan konsep penilaian authentic walaupun belum sebaik penerapan penilaian authentic untuk penilaian ranah keterampilan (psikomotor), ranah psikomotor setiap sudah mampu menjabarkan setiap keterampilan siswa ke dalam konsep penilaian authentic. Mengacu kepada hasil penilaian di atas, saran yang diajukan oleh tim penelitian yaitu untuk penilaian ranah sikap (affektif) sebaiknya tidak difokuskan kepada guru pendidikan jasmani yang menilai tetapi melibatkan guru bidang studi lainnya yang jauh lebih paham atas nilai-nilai karakter dan akhlak, sehingga penilaian untuk ranah sikap dapat terjabarkan secara terperinci.
ALIGNING DIGITAL TEACHING MATERIALS WITH PERSONALIZED SYSTEM of INSTRUCTION MODEL IN PHYSICAL EDUCATION Silvy Juditya; Adang Suherman; Amung Ma’mun; Agus Rusdiana
Journal of International Conference Proceedings (JICP) Vol 2, No 1 (2019): Proceedings of the 3rd International Conference of Project Management (ICPM) Bal
Publisher : AIBPM Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32535/jicp.v2i1.492

Abstract

The development of the digital era requires a breakthrough in the learning process physical education. This to a paradigm shift in the learning process from used traditional media that become uses digital media. The use of digital teaching materials has been applied in several subjects, but the use of digital teaching materials is still limited in physical education learning. To optimize the use of digital teaching materials in learning physical education a supportive learning model is needed. Personalized system of instruction (PSI) is one of the learning models that becoming with the digital teaching materials in physical education learning. This study purpose describe application digital teaching materials in aligned with personalized system of instruction model (PSI).