Claim Missing Document
Check
Articles

Found 11 Documents
Search

Green Packaging dan Green Advertising Milo UHT terhadap Purchase Intention Rahayuningsih, Rahayuningsih; Nurtjahjadi, Edi
JURNAL ADMINISTRASI & MANAJEMEN Vol 14, No 2 (2024): Jurnal Administrasi dan Manajemen
Publisher : Universitas Respati Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52643/jam.v14i2.3789

Abstract

Studi ini bertujuan untuk menguji pengaruh kemasan ramah lingkungan dan iklan ramah lingkungan terhadap minat beli. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei melalui kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi berganda dengan alat SPSS versi 21.0. Penelitian ini mengambil sampel menggunakan purposive sampling sejumlah 90 orang dengan kriteria pemilihan responden dari populasi yang merupakan individu di Kota Cimahi yang belum pernah membeli Milo UHT. Temuan penelitian menunjukkan bahwa kemasan ramah lingkungan dan iklan ramah lingkungan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli. Kebaruan dalam penelitian ini adalah menguji pengaruh kemasan ramah lingkungan dan iklan ramah lingkungan terhadap minat beli dengan objek masyarakat yang belum pernah membeli Milo UHT dan lokus penelitian di Kota Cimahi. Kata kunci: Kemasan Ramah Lingkungan, Iklan Ramah Lingkungan, Minat Beli