Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PERAN ORANG DEWASA TERHADAP PROSES PERKEMBANGAN BAHASA ANAK Widyaswarani, Elyvia
Jurnal Iswara : Jurnal Kajian Bahasa, Budaya, dan Sastra Indonesia Vol 2 No 1 (2022): Juni 2022
Publisher : Program Studi Sastra Indonesia Universitas Jenderal Soedirman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (243.144 KB) | DOI: 10.20884/1.iswara.2022.2.1.6247

Abstract

Bahasa memiliki peran penting dalam kehidupan manusia. Selain sebagai medium untuk melakukan tindakan, bahasa juga berfungsi sebagai cerminan budaya penuturnya. Bahasa adalah sumber kehidupan dan kekuatan.Bahasa dapat mengontrol perilaku, merealisasikan tindakan dan mengubah situasi. Pemerolehan bahasa pada anak usia 1-3 tahun merupakan proses yang bersifat fisik dan psikis. Secara fisik, kemampuan anak dalam memproduksi kata-kata ditandai oleh perkembangan bibir, lidah, dan gigi mereka yang sedang tumbuh. Pada tahap tertentu pemerolehan bahasa (kemampuan mengucapkan dan memahami arti kata juga tidak lepas dari kemampuan mendengarkan, melihat, dan mengartikan simbol-simbol bunyi dengan kematangan otaknya). Sedangkan secara psikis, kemampuan memproduksi kata-kata dan variasi ucapan sangat ditentukan oleh situasi emosional anak saat berlatih mengucapkan kata-kata. Anak-anak yang mendapatkan bimbingan dan dorongan moral yang sangat kuat akan memperoleh kata-kata yang banyak dan bervariasi dibandingkan anak-anak lainnya. Kata kunci : bahasa, pemerolehan, kata
Kelayakan dan Karakteristik Media Pembelajaran IPA Berpendekatan Gamifikasi Berbasis Socio Scientific Issue pada Tema Pencemaran Lingkungan Rais Amin; Widyaswarani, Elyvia; Jati, Ibnu Mustopo; Latip, Abdul; Pratomo, Herdianto Wahyu; Prayoga, Galih
JURNAL PENDIDIKAN MIPA Vol 15 No 1 (2025): JURNAL PENDIDIKAN MIPA
Publisher : Pusat Publikasi Ilmiah, STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpm.v15i1.2323

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan dan karakteristik media pembelajaran IPA berpendekatan gamifikasi berbasis socio scientific issue (SSI) pada tema pencemaran lingkungan. Penelitian ini menggunakan metode reserach and develompment (R&D) dengan desain ADDIE (Analyze, Design, Develop, Implementation, Evaluation). Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini meliputi lembar judgment kelayakan dan karakteristik media pembelajaran IPA berpendekatan gamifikasi berbasis SSI dengan melibatkan lima orang ahli sebagai validator. Analisis data dilakukan dengan cara statistik deskriptif yang menekankan pada pencarian rata-rata dan persentase dari setiap aspek. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran IPA berpendekatan gamifikasi berbasis SSI memiliki kelayakan konten media dan desain media dengan kategori snagat layak. Lebih lanjut, media pembelajaran IPA berpendekatan gamifikasi berbasis SSI memiliki karakteristik gamifikasi dengan kategori sangat baik dan karakteristik scientific dengan kategori baik. Hasil ini menunjukkan bahwa media yang dikembangkan sudah layak digunakan dalam pembelajaran di kelas pada tema pencemaran.
Problematika Dan Strategi Dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Pada Kelas Satu Sekolah Dasar Widyaswarani, Elyvia
Journal of Innovative and Creativity Vol. 5 No. 2 (2025)
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/joecy.v5i2.2080

Abstract

Learning Indonesian often encounters problems in its implementation, especially in the implementation of learning Indonesian in first grade. This study aims to find out what problems occur in learning Indonesian in first grade and what strategies the class teacher applies to overcome these problems. This study used qualitative research methods. Data collection techniques in this study are observation, interviews, and documentation. Data collection in this study was carried out in April-May 2025. This research was carried out at SDIT Tunas Bangsa Banjarnegara with participants in this study including grade 1 teachers as interviewees. The results showed that the problems faced by students in learning included easy loss of focus and concentration, difficulty using Indonesian properly and correctly, difficulty reading and writing.