Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

PERENCANAAN DAN PENGADAAN OBAT FARMASI KLINIK DI PUSKESMAS SIBOLANGIT KECAMATAN SIBOLANGIT KABUPATEN DELI SERDANG Simatupang, Bianka Margareth; Siregar, Elyen Muliani; Lubis, Nur Halimah
JOURNAL HEALTH OF EDUCATION Vol 3 No 2 (2023): OKTOBER
Publisher : Universitas Audi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62611/jhe.v3i2.379

Abstract

Perencanaan dan pengadaan obat yang tepat merupakan elemen penting dalam sistem pelayanan farmasi klinik di fasilitas kesehatan tingkat pertama seperti puskesmas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses perencanaan dan pengadaan obat di Puskesmas Sibolangit, serta mengidentifikasi kendala yang dihadapi. Metode yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik wawancara dan observasi langsung terhadap petugas farmasi dan administrasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan obat di Puskesmas Sibolangit masih bersifat semi-manual dan belum sepenuhnya berbasis pada data penggunaan aktual. Pengadaan obat dilakukan melalui e-catalogue dan mekanisme pengadaan langsung, namun sering terkendala keterlambatan distribusi dan tidak terpenuhinya item obat tertentu. Oleh karena itu, diperlukan sistem perencanaan yang lebih berbasis data dan kolaborasi yang lebih baik dengan dinas kesehatan dan penyedia.
Pemeriksaan Tekanan Darah Dan Pemberian Edukasi Mengenai Penanganan Dan Pencegahan Hipertensi Diberikan Kepada Masyarakat Delitua Simatupang, Bianka Margareth; Lase, Eunice Kristiani; Alam, Devvy Ribta Alam
JOURNAL HEALTH OF EDUCATION Vol 2 No 2 (2022): OKTOBER
Publisher : Universitas Audi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62611/jhe.v2i2.409

Abstract

Hipertensi atau tekanan darah tinggi masih menjadi masalah kesehatan diseluruh dunia. Di provinsi sulawesi tengah, hipertensi merupakan penyakit jumlah tertinggi dari golongan penyakit tidak menular yang ada. Sama halnya dengan Kabupaten Banggai Kepulauan kasus penyakit tidak menular tertinggi adalah hipertensi dan hanya 6,4 % yang rutin mengontrol tekanan darahnyake layanan kesehatan yang ada. Hipertensi yang dibiarkan dan tidak ditangani dengan baik akan menimbulkan berbagai komplikasi yang berbahaya bahkan menyebabkan kematian. Dengan melihat masalah tersebut, perlu adanya upaya dalam membantu menurunkan tekanandarah pada penderita hipertensi. Salah satunya adalah dengan memberikan informasi dan pengetahuan tentang bahaya hipertensi. Sehingga, masyarakat akan lebih waspada dan meningkatkan kesadaran untuk mengatasi masalah hipertensinya. Oleh karena itu, melaluipengabdian kepada masyarakat ini, upaya yang dilakukan adalah dengan memberikan penyuluhan kesehatan tentang hipertensi dan melakukan pemeriksaan secara langsung tekanan darah masyarakat di desa Meselesek, Kecamatan Bulagi, Kabupaten Banggai Kepulauan, Provinsi Sulawesi Tengah. Hasil dari pengabdian masyarakat ini memperlihatkan banyak yang mengidap hipertensi yaitu 44,28% dari seluruh peserta yang hadir. Masyarakat aktif bertanya saat proses penyuluhan kesehatan berlangsung, pengetahuan masyarakat menjadimeningkat dan mereka menyatakan ingin mendapatkan obat antihipertensiuntuk mencegah terjadinya komplikasi. Kegiatan penyuluhan kesehatan dan pengukuran tekanan darah sangat penting dilakukan untuk mencegah terjadinya peningkatan prevalensi, tekanan darahterkontrol dan mencegah terjadinya komplikasi.
Penyuluhan Pemanfaatan Tanaman Obat dan Obat Tradisional Indonesia Untuk Pencegahan Dan penanggulangan Penyakit Hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Namo Rambe Simatupang, Bianka Margareth; Pandiangan, Novita Kristiani; Yani, Tifani Angra
JOURNAL HEALTH OF EDUCATION Vol 2 No 2 (2022): OKTOBER
Publisher : Universitas Audi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62611/jhe.v2i2.412

Abstract

Penyakit hipertensi merupakan masalah kesehatan global dengan prevalensi yang signifikan di Indonesia. Pemanfaatan tanaman obat dan obat tradisional sebagai terapi komplementer semakin populer karena biaya pengobatan yang meningkat dan kecenderungan kembali ke alam. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan edukasi tentang manfaat tanaman obat keluarga (TOGA) untuk pertolongan pertama dan potensi tanaman obat tradisional dalam pencegahan serta penanggulangan hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Namo Rambe. Metode penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan studi etnobotani dan etnomedisin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 30% masyarakat telah menggunakan obat tradisional untuk pencegahan atau pengobatan penyakit. Penyuluhan mencakup materi tentang manfaat tumbuhan obat, macam-macam tumbuhan obat dan fungsinya, definisi hipertensi, faktor penyebab, serta cara pencegahan dan penanggulangan hipertensi. Peserta antusias dan termotivasi untuk memanfaatkan tanaman di sekitar rumah sebagai obat. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah bertambahnya pengetahuan dan keterampilan peserta tentang manfaat tumbuhan obat serta kemampuan untuk menerapkan pemeliharaan tanaman TOGA keluarga. Disarankan agar masyarakat lebih cerdas dalam memanfaatkan pekarangan rumah untuk menanam TOGA dan penyuluhan serupa dapat dilakukan di desa lain untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat.