Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

PEMBERDAYAAN EKONOMI DESA MOJOROTO: INKUBASI BISNIS SEBAGAI SOLUSI KEMANDIRIAN MELALUI KARANG TARUNA Damayanti, Susi; Aliami, Sri; Samari, Samari; Prasojo, Aji; Ratnanto, Sigit; Wijayanti, Putri; Tyas, Dwi Suryaning
Jurnal Abdimas Akademika Vol. 5 No. 02 (2024): Edisi Desember 2024
Publisher : Akademi Kesejahteraan Sosial AKK Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63864/jaa.v5i02.326

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kemandirian ekonomi masyarakat desa melalui pengembangan ekonomi kreatif, dengan fokus utama pada anggota Karang Taruna Desa Mojoroto. Program ini memberikan pelatihan, pendampingan, serta akses ke sumber daya yang dibutuhkan agar masyarakat dapat mengembangkan usaha ekonomi kreatif yang berdaya saing. Melalui sosialisasi, pelatihan, dan penerapan teknologi, peserta memperoleh pengetahuan dan keterampilan untuk menyusun rencana bisnis yang matang dan siap diimplementasikan. Penerapan prinsip keberlanjutan dalam usaha ekonomi kreatif juga diharapkan dapat memastikan kelangsungan usaha dalam jangka panjang. Selain itu, pengembangan program inkubasi yang lebih terstruktur memberikan prospek positif bagi peningkatan ekonomi desa melalui sektor ekonomi kreatif.
Utilization of Digital Marketing for Micro, Small and Medium Enterprises in Dandangan Village. Kurniawan, Rony; S, Edy Djoko; Prasojo, Aji; Cindia, Ike; Nuansari, Shindy Dwita
Society : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 4, No 4 (2025): Juli
Publisher : Edumedia Solution

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55824/jpm.v4i4.601

Abstract

Digital transformation presents a major opportunity for MSMEs to expand markets and improve efficiency. In Dandangan Village, Kediri, many MSMEs use social media and e-commerce platforms, yet market reach remains limited and digital marketing knowledge is lacking. A one-month community service program provided training and outreach to enhance MSMEs’ digital literacy, including the use of mind maps as marketing planning tools. Results showed improved digital promotion skills, including public speaking during live selling. The use of mind maps helped MSMEs analyze markets, schedule content, and monitor digital performance. This program demonstrates that targeted assistance can sustainably strengthen MSMEs’ digital capabilities.
Utilization of Digital Marketing for Micro, Small and Medium Enterprises in Dandangan Village. Kurniawan, Rony; S, Edy Djoko; Prasojo, Aji; Cindia, Ike; Nuansari, Shindy Dwita
Society : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 4 (2025): Juli
Publisher : Edumedia Solution

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55824/jpm.v4i4.601

Abstract

Digital transformation presents a major opportunity for MSMEs to expand markets and improve efficiency. In Dandangan Village, Kediri, many MSMEs use social media and e-commerce platforms, yet market reach remains limited and digital marketing knowledge is lacking. A one-month community service program provided training and outreach to enhance MSMEs’ digital literacy, including the use of mind maps as marketing planning tools. Results showed improved digital promotion skills, including public speaking during live selling. The use of mind maps helped MSMEs analyze markets, schedule content, and monitor digital performance. This program demonstrates that targeted assistance can sustainably strengthen MSMEs’ digital capabilities.
Strategi Pemanfaatan E-Commerce untuk Meningkatkan Daya Saing Ekspor UMKM Craft di Indonesia Prasojo, Aji; Lestari, Yogi Dwi; Murwani, F. Danardana; Muchlis, Imam
Journal Creative Economics and Trading Halal Ecosystem Vol. 3 No. 02 (2025): Journal CETHE November 2025 [in Progress]
Publisher : GERASI INSAN NUSANTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pemanfaatan e-commerce sebagai strategi peningkatan ekspor bagi pelaku UMKM craft di Indonesia. Dengan pendekatan kualitatif deskriptif, studi ini mengkaji bagaimana platform digital digunakan oleh CV. Palem Craft Kediri dalam memperluas pasar dan mengatasi hambatan ekspor, khususnya selama masa pandemi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa e-commerce, melalui media sosial, marketplace, dan platform global seperti Amazon, memberikan kontribusi signifikan dalam memperluas akses pasar dan meningkatkan visibilitas produk lokal. Implikasi dari penelitian ini memberikan wawasan penting bagi UMKM lain dalam mengembangkan strategi ekspor berbasis digital secara berkelanjutan
IMPLEMENTASI STRATEGI PEMASARAN DALAM MENJAGA EKSISTENSI DAN MENINGKATKAN KEPERCAYAAN CALON KONSUMEN PADA LUNA PIENA WEDDING ORGANIZER Shellya, Caroline Intan Selma; Prasojo, Aji; Raharjo, Itot Bian
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/ht6sbf46

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui implementasi strategi pemasaran Luna Piena Wedding Organizer dalam menjaga eksistensi dan meningkatkan kepercayaan calon konsumen. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi strategi pemasaran menggunakan analisis segmenting, targeting, dan positioning. Selain itu, demi menjaga eksistensi dan meningkatkan kepercayaan, Luna Piena Wedding Organizer menawarkan harga, fasilitas, dan kualitas pelayanan terbaik, serta menunjukkan integritas, kemampuan dalam menyelesaikan masalah, juga kemampuan dalam memenuhi kebutuhan konsumen. Kesimpulan hasil penelitian menunjukkan implementasi strategi pemasaran Luna Piena Wedding Organizer dalam menjaga eksistensi dan meningkatkan kepercayaan calon konsumen sudah berjalan dengan baik.
STORE ATMOSPHERE, PRICE DISCOUNT DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI CV TORTA INDONESIA Susanti, Eka Noviana; Prasojo, Aji; Raharjo, Itot Bian
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/3dcsdc46

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh store atmosphere, price discount dan kualitas produk terhadap intensi keputusan pembelian di CV Torta Indonesia. penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif kausalitas, menggunakan data primer dengan melakukan penyebaran kuesioner dan observasi. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 100 responden. Menggunakan analisis regresi linier berganda, uji klasik, uji hipotesis dan koefisien determinasi sebagai teknik analisis data dengan menggunakan software IBM SPSS versi 23. Dari penelitian ini diketemukan bahwasannya variabel store atmosphere, price discount dan kualitas produk secara parsial dan simultan tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Variabel store atmosphere, price discount dan kualitas produk yang ada di perusahaan tidak mempengaruhi intensi keputusan pembelian bagi pelanggan.