Abstrak: Kurikulum merupakan elemen penting dalam mencapai tujuan pendidikan, berfungsi sebagai sistem untuk mencapai hasil yang diinginkan baik di dalam maupun di luar sekolah. Kurikulum Merdeka memberikan kesempatan bagi siswa untuk mengembangkan minat dan bakat mereka serta memberikan kebebasan kepada guru dalam mengajar. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih guru sekolah dasar mengenai penerapan Kurikulum Merdeka, sekaligus membekali mereka dengan pengetahuan dan materi yang relevan. Dengan demikian, guru diharapkan siap untuk mengimplementasikan kurikulum dalam proses pembelajaran. Peran guru sangat vital dalam kesuksesan penerapan Kurikulum Merdeka. Peserta sosialisasi meliputi Kepala Sekolah dan guru dari SDN 1, 2, dan 3 Jerowaru. Berkat dukungan berbagai pihak, peserta mampu memahami dan menerapkan materi yang disampaikan narasumber dengan baik. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan kemampuan guru dalam mengembangkan perangkat pembelajaran yang sesuai dengan prinsip-prinsip Kurikulum Merdeka, sehingga dapat menciptakan pengalaman belajar yang lebih efektif dan menyenangkan bagi siswa.Abstract: The Merdeka Curriculum offers students the opportunity to cultivate their interests and talents while granting teachers greater autonomy in their instructional methods. This initiative aims to provide training for elementary school teachers on the implementation of the Merdeka Curriculum, equipping them with relevant knowledge and materials. Consequently, teachers are expected to be prepared to integrate the curriculum into their teaching practices. The role of teachers is essential for the successful implementation of the Merdeka Curriculum. Participants in this workshop include the principals and teachers from SDN 1, 2, and 3 Jerowaru. With support from various stakeholders, participants effectively absorbed and applied the information presented by the speakers. The outcome of this training indicates an enhanced capability among teachers to develop learning resources aligned with the principles of the Merdeka Curriculum, thereby creating a more effective and enjoyable learning experience for students.