Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Innovative: Journal Of Social Science Research

Hubungan Status Gizi dan Perkembangan Kognitif dengan Prestasi Belajar Murid Paud/TK di Wilayah Kerja Puskesmas Wara Selatan Kota Palopo Hasriana, Hasriana; Ma’rufi, Ma’rufi; Sudirman, Sudirman; Zamli, Zamli
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 5 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i5.15046

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara status gizi dan perkembangan kognitif dengan prestasi belajar murid PAUD/TK di wilayah kerja Puskesmas Wara Selatan, Kota Palopo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain cross-sectional dan melibatkan 80 murid yang dipilih melalui proportionate cluster systematic random sampling. Status gizi diukur menggunakan Indeks Massa Tubuh menurut Umur (IMT/U), perkembangan kognitif diukur dengan Kuesioner Pra Skrining Perkembangan (KPSP), dan prestasi belajar diukur melalui nilai rapor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa murid paud/TK di wilayah kerja Puskesmas Wara memiliki status gizi baik (61,3%), perkembangan kognitif sesuai umur (92,5%), dan prestasi belajar yang baik (48,8%). Analisis bivariat menemukan hubungan signifikan antara status gizi dengan prestasi belajar (p < 0,05) dan antara perkembangan kognitif dengan prestasi belajar (p < 0,05). Namun, analisis multivariat menunjukkan bahwa status gizi memiliki hubungan signifikan yang lebih kuat dengan prestasi belajar dibandingkan perkembangan kognitif yang tidak menunjukkan hubungan signifikan.