Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pemanfaatan Buah Kelapa sebagai VCO di SMK Negeri 6 Ambon Pentury, Evangeline; Telussa, Ivonne; Kapelle, Imanuel Berly Delvis; Tehubijuluw, Hellna; Souhoka, Fensia Analda; Runtu, Irwan
Innovation for Community Service Journal Vol 2 No 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : Department of Chemistry

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30598/icsj.v2i2.15691

Abstract

VCO atau Virgin Coconut Oil, adalah minyak kelapa murni yang diekstrak dari daging kelapa segar tanpa melalui proses pemanasan. VCO semakin populer sebagai produk alami yang multifungsi, baik untuk konsumsi maupun perawatan kecantikan. Tujuan dari pembuatan VCO ini adalah untuk memberikan informasi pemanfaatan hasil kelapa yang berupa santan yang dapat diolah kembali menjadi minyak VCO yang memiliki nilai jual yang tinggi dan memiliki kegunaan sebagai obat maupun untuk produk kecantikan. Pemateri bersama mitra melakukan praktek bersama yang diawali dengan melakukan demo pembuatan VCO oleh pemateri kemudian akan diikuti oleh para siswa SMK Negeri 6 Ambon. Prosedur pembuatan dimulai dari kelapa yang kering diparut, diperas lalu didiamkan selama 4 jam untuk memisahkan santan kental dan air. Santan kemudian didiamkan kembali selama 24 jam sampai terbentuk 3 lapisan yaitu air, minyak dan ampas santan. Minyak yang didapat dipisahkan lalu disaring dan dimasukkan kedalam botol kemasan. VCO siap untuk dikonsumsi dan dijual. Tahapan-tahapan pembuatan VCO dapat diikuti dengan baik oleh para siswa SMK Negeri 6 Ambon.
Edukasi Pengelolaan Obat (DAGUSIBU) kepada Masyarakat Desa Asilulu untuk Meningkatkan Pengetahuan tentang Pengelolaan Obat yang Benar Pentury, Evangeline; Telussa, Ivonne; Hattu, Nikmans; Latupeirissa, Jolantje; Nusaly, Windy Natalia
Innovation for Community Service Journal Vol 3 No 1 (2025): April 2025
Publisher : Department of Chemistry

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30598/icsj.v3i1.19133

Abstract

Swamedikasi merupakan praktik umum untuk mengatasi masalah kesehatan ringan tanpa konsultasi medis, namun mengandung risiko jika dilakukan dengan tidak tepat. Program pengabdian masyarakat dilakukan di Desa Asilulu dengan menggunakan pendekatan edukatif untuk meningkatkan kesadaran tentang penggunaan dan pengelolaan obat yang tepat. Program ini berfokus pada konsep DAGUSIBU (Dapatkan, Gunakan, Simpan, Buang) yang bertujuan untuk mendidik masyarakat tentang praktik mengelola obat yang tepat-mulai dari memperoleh obat dari sumber terpercaya hingga membuang obat yang sudah kedaluwarsa dengan aman. Kegiatan diawali dengan observasi lapangan untuk mengidentifikasi tingkat pengetahuan masyarakat terkait pengelolaan obat, diikuti dengan sesi penyuluhan interaktif dan pembagian materi edukasi. Hasilnya menunjukkan peningkatan pemahaman masyarakat tentang penggunaan obat yang rasional, termasuk penggunaan obat yang tepat, penyimpanan yang aman, serta pembuangan obat yang ramah lingkungan. Kesadaran masyarakat terhadap potensi bahaya dari pengelolaan obat yang tidak tepat juga meningkat. Kegiatan ini menunjukkan bahwa edukasi berbasis komunitas efektif dalam menumbuhkan perilaku rasional dalam penggunaan obat. Pentingnya hasil ini terletak pada kontribusi nyata terhadap peningkatan kesehatan masyarakat dan upaya menjaga kelestarian lingkungan melalui praktik pengelolaan obat yang benar