Indonesia memiliki keanekaragaman hayati yang melimpah. Banyak tanaman di negara ini memiliki potensi besar untuk dimanfaatkan sebagai bahan baku produk bernilai ekonomi tinggi. Salah satunya adalah tanaman lerak (Sapindus rarak). Namun, tidak semua masyarakat mampu mengoptimalkan potensi tersebut karena kurangnya pengetahuan dan keterampilan mengenai pengolahan dan pemanfaatan bahan alam. Oleh karena itu, pengabdian ini ditujukan untuk memanfaatkan sumber daya alam lokal dalam meningkatkan produktivitas industri rumah tangga. Pengabdian ini dilakukan dengan metode sosialisasi, pendampingan, dan pelatihan untuk masyarakat Dusun Ingasrejo dalam mengoptimalkan buah lerak sebagai sabun cuci antiiritasi dan ramah lingkungan serta memilki nilai komersial. Dari hasil pengabdian didapatkan masyarakat memiliki pengetahuan lebih dan mendalam mengenai bahan alam khususnya buah lerak. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya peningkatan pemahaman warga setelah dilakukan evaluasi, serta mengasah keterampilan baru yaitu pembuatan produk sabun cuci buah lerak. Selain itu juga memberikan manfaat ekonomi serta pelestarian lingkungan.