Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MARKETING MIX SEBAGAI STRATEGI PEMASARAN DI ERA DIGITALISASI Widagdo, Teguh Harso; Sudiyono; Irsal Fauzi; Nurcahyo, Satria Avianda; Rachmawati, Meida; Mufidah, Luklu'ul
Jurnal Bakti Humaniora Vol. 4 No. 1 (2024): JUNI 2024
Publisher : Universitas Ngudi Waluyo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35473/jbh.v4i1.3205

Abstract

Perkembangan teknologi informasi saat ini sangat berimbas pada berbagai aspek kehidupan manusia, tak terkecuali dalam dunia bisnis dan pemasaran. Pun bagi para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM), dengan kemajuan teknologi informasi membuat peluang dalam memasarkan produk makin terbuka. Bisnis UMKM yang semakin inovatif, dinamis, dan kompetitif dalam era digitalisasi, menjadikan persaingan makin terbuka bukan hanya sesama usaha mikro kecil menengah saja, namun tak jarang dengan usaha menengah ke atas. Untuk menjadikan UMKM mampu bersaing, diperlukan pemberdayaan para pelaku usaha untuk meningkatkan kemampuannya melalui bimbingan dan pelatihan sehingga kompetensi kewirausahaannya akan makin meningkat dengan pengelolaan usaha yang dijalankan menjadi lebih baik, efektif dan efisien. Tim Pengabdian Kepada Masyarakat Program Studi Bisnis Manajemen Retail Universitas Ngudi Waluyo melakukan kegiatan pengabdian pada mitra UMKM pengrajin pandai besi Bareng Kudus. Hasil dari pengabdian masyarakat mengenai marketing mix sebagai strategi pemasaran ini diharapkan dapat digunakan dan diimplementasikan secara nyata pada usaha mikro kecil menengah dalam menghadapi era digitalisasi saat ini.