Di Desa Amborgang rendahnya daya tarik anak-anak remaja dalam beraktivitas fisik atau tidak memperhatikan pemahaman tentang berolahraga dan juga pendidikan akibat lebih memilih kegiatan yang tidak bermanfaat yang menyebabkan kenakalan remaja. Tujuan ini untuk mengetahui factor-faktor yang menyebabkan rendahnya minat remaja terhadap olahraga serta membuat strategi efektif untuk meningkatkan partisipasi mereka . Menggunakan metode kualitatif yang melibatkan observasi, dokumentasi dan kegiatan sosial sebagai bukti pengabdian . Hasil dari pengabdian ini setelah melakukan edukasi minat remaja semakin meningkat yang berdampak positif pada kedisiplinan, kerja sama, dan karakter mereka yang semakin membaik, dan partisipasi dalam kegiatan gotong royong dan pembelajaran tambahan turut berkontribusi dalam membangun karakter anak remaja yang lebih baik. Pengabdian ini menegaskan bahwa olahraga bukan hanya aktivitas fisik tapi juga untuk membangun karakter dan mengurangi resiko kenakalan remaja, dan pemerintah desa , masyarakat harus menyediakan fasilitas olahraga serta menyelenggarakan kompetisi olahraga secara rutin dengan mempertahankan dan meningkatkan keterlibatan remaja