Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Perbandingan Akurasi Algoritma Decision Tree dan Random Forest dalam Diagnosa Penyakit Hepatitis Muhammad Riansyah; Syaiful Bahri; Harry Pratama Fiqna
Indonesian Journal of Science, Technology and Humanities Vol. 2 No. 3 (2025): IJSTECH - February 2025
Publisher : PT. INOVASI TEKNOLOGI KOMPUTER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60076/ijstech.v2i3.1108

Abstract

Penyakit hepatitis merupakan salah satu masalah kesehatan global yang membutuhkan deteksi dini untuk mencegah komplikasi lebih lanjut. Dalam konteks ini, algoritma machine learning dapat memberikan kontribusi penting untuk meningkatkan akurasi diagnosis. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan tingkat akurasi antara dua algoritma machine learning yang populer, yaitu Decision Tree dan Random Forest, dalam memprediksi penyakit hepatitis. Dataset yang digunakan Kaggle.com. Kedua algoritma dievaluasi menggunakan metrik akurasi, klasifikasi eror, presisi, dan recall, setelah dilakukan pembagian data menjadi 80% untuk pelatihan dan 20% untuk pengujian. Hasil pengujian menunjukkan bahwa algoritma Random Forest memberikan tingkat akurasi yang lebih tinggi 90,32% dibandingkan dengan Decision Tree 80,65%. Selain itu, Random Forest juga lebih efektif dalam menangani data yang tidak seimbang, yang sering ditemukan dalam diagnosis penyakit hepatitis. Meskipun Decision Tree memiliki keunggulan dalam interpretasi model, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Random Forest lebih unggul dalam meningkatkan akurasi prediksi.
SOSIALISASI EDUKASI PENGGUNAAN INTERNET SEHAT DI LINGKUNGAN MASJID Muhammad Riansyah
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6 No 1 (2025): JPKM
Publisher : LPPM STKIP AL MAKSUM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi informasi yang pesat telah membawa dampak besar terhadap kehidupan masyarakat, termasuk di lingkungan keagamaan seperti masjid. Penggunaan internet yang tidak bijak dapat menimbulkan berbagai risiko, seperti terpapar hoaks, pornografi, kekerasan digital, dan penipuan daring. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan literasi digital warga melalui sosialisasi tentang penggunaan internet sehat di Masjid Al Ikhlas, Dusun Pemancar, Desa Padang Cermin, Kecamatan Selesai, Kabupaten Langkat. Metode yang digunakan adalah ceramah interaktif dan praktik langsung menggunakan perangkat peserta. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman peserta terhadap konten berbahaya di internet dan pentingnya bersikap kritis terhadap informasi digital. Selain itu, peserta juga memperoleh keterampilan dasar dalam memverifikasi informasi dan menggunakan internet secara aman. Kegiatan ini menunjukkan bahwa masjid dapat menjadi ruang edukatif untuk membentuk perilaku digital yang sehat dan bertanggung jawab di tengah masyarakat.
STRATEGI PEMASARAN DALAM MENGHADAPI PERSAINGANDUNIA USAHA DI ERA GLOBALISASI Atiqah Ramadhanisa; Mahira Salsabila; Anggista Stia Kurniawan; Muhammad Riansyah; Fakhrurrozi Fakhrurrozi
Jurnal Intelek Insan Cendikia Vol. 2 No. 11 (2025): November 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di era globalisasi yang kompetitif, strategi pemasaran yang efektif menjadi kunci keberhasilan perusahaan dalam menghadapi persaingan pasar. Pada penelitian ini mengkaji berbagai strategi pemasaran yang relevan untuk memperkuat daya saing dan memperluas pangsa pasar di era globalisasi, dengan pendekatan kualitatif melalui tinjauan pustaka. Dan berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pemasaran harus berorientasi pada pemahaman kebutuhan konsumen, adaptasi teknologi digital, dan pemanfaatan media sosial yang disesuaikan dengan karakteristik lokal. Perusahaan pemimpin pasar (market leader) fokus pada pengembangan, perlindungan, dan perluasan pangsa pasar, sementara pesaing (market challenger) mengimplementasikan strategi serangan berdasarkan analisis kelemahan lawan. Penerapan strategi pemasaran global yang efektif membutuhkan inovasi teknologi, pengembangan SDM, dan kemitraan strategis. Keseluruhan strategi ini berperan penting dalam menciptakan keunggulan kompetitif yang berkelanjutan di pasar global yang dinamis